Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

5 Mengacu pada pembatasan masalah diatas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah pemanfaatan media peta untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS dengan pokok bahasan mengenal peta provinsi ?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang pemanfaatan media peta untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada mata pembelajaran IPS dengan pokok bahasan mengenal peta provinsi.

F. Manfat Penelitian

Melalui penelitian tindakan kelas PTK ini, Penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi: 1. Bagi Sekolah Untuk bahan masukan agar dapat mengetahui strategi pembelajaran yang bervariasi dalam memperbaiki dan meningkat kreatifitas pembelajaran IPS melalui media visual peta 2. Bagi siswa Dapat meningkatkan minat siswa dalam proses pembelajaran IPS pada siswa kelas IV MI Al-Husna Kota Tangerang baik aspek kognitif, afektif maupun psikomotorik, serta keaktifan dan kreatifitas siswa dalam pembelajaran. 6

BAB II KAJIAN TEORITIK DAN HIPOTESIS TINDAKAN

A. Kajian Teoritik

1. Hakekat Media Peta

Kata media berasal dari bahasa latin dan merupakan bentuk jama dari kata madium yang secara harfiah berarti perantara atau pengantar . 1 Media adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima sehingga dapat merangsang pemikiran , perasaan, perhatian dan minat serta perhatian siswa sedemikian rupa sehingga proses belajar terjadi. 2 Aktivitas yang disertai dengan perhatian intensif akan lebih sukses dan prestasinya pun akan lebih tinggi. Maka dari itu sebagai seorang guru harus selalu berusaha untuk menarik perhatian anak didiknya sehingga mereka mempunyai motivasi dalam mengikuti pembelajaran tersebut. Bila media sebagai sumber belajar, maka secara luas media dapat diartikan dengan manusia, benda ataupun peristiwa yang memungkinkan anak didik memperoleh pengetahuan dan keterampilan. Dalam proses belajar mengajar kehadiran media mempunyai arti yang cukup penting, karena dalam kegiatan tersebut ketidak jelasan bahan yang disampaikan dapat dibantu dengan menghadirkan media sebagai prantara. Kerumitan bahan yang disampaian kepada anak didik dapat disederhanakakn dengan bantuan media. Media dapat mewakili apa-apa yang kurang mampu guru ucapkan atau jelaskan. Karena materi yang didengar oleh siswa akan mudah lupa dari pada materi yang dilihat oleh siswa dalam bentuk media. Hal ini dipertegas oleh pendapat Confucius menyatakan “ What I hear, I forget apa yang saya dengar saya lupa, what Isee, I remember apa yang saya lihat, saya ingat, what Ido, I understand apa yang saya lakukan saya paham. 3 1 Syaiful Bahri Djamarah dan Aswan Zain, Strategi Belajar Mengajar, Jakarata: Rineka Cipta, 2002, h. 136 2 Supardi, dkk, Perencanaan Sistem Pembelajaran, Ciputat: haja Mandiri, 2010,h.120 3 Mel Silberman, Pengantar Komarudin Hidayat, Active Learning, Jakarta: Yapendis, 2002, h.1 7 Dari kalimat tersebut dapat kita pahami bahwa indra penglihatan jauh lebih efektif dari indra pendengar. Dengan demikian media sangat berperan dalam membantu guru dan siswa dalam memahami materi pembelajaran yang dibahas. Namun demikian, bahwa peranan media tidak akan terlihat bila penggunaannya tidak sejalan dengan isi dari tujuan pengajaran yang telah dirumuskan. Tujuan pengajran dan hasil belajar harus dijadikan acuan dan pangkal untuk menggunakan media. Dengan demikian media adalah alat bantu apa saja yang dapat dijadikan sebagai penyalur pesan guna mencapai tujuan pembelajaran. Berdasarkan fungsinya media saat ini sangat berkembang dan variatif, dengan bantuan tekhnologi informasi dan komunikasi media pendidikan yang digunakan guru dan siswa jauh lebih efektif. Dilhat dari jenisnya media dibagi kedalam media auditif, media visual dan media audio visual. 4 Media peta masuk kedalam media visual, media visual adalah media yang hanya mengandalkan indra penglihatan. 5 Dimana dalam proses pelaksanannya guru dan siswa diarahkan untuk mengenal dan mengetahui gambardenah letak loasi suatu tempat atau daerah yang terdapat dalam peta.

a. Pengertian Media Peta

Berdasarkan kamus bahasa Indonesia peta adalah gambar suatu obyek. 6 Peta juga dapat diartikan sebagai gambaran permukaan bumi jika dilihat dari atas dengan skala tertentu. 7 Untuk menyampaikan informasi atau bahan pelajaran mengenai loasi atau letak suatu wilayah seperti provinsi tentunya media yang lebih efektif dan teapat adalah dengan menggunakan media peta. Menurut Suharyono, peta adalah gambaran permukaan bumi yang digambarkan 4 Syaiful Bahri Djamhari dan Aswan Zain, Op-Cit, h.140 5 Ibid, h. 141 6 MB, Rahimsyah dan Satyo Adie, Kamus Lengkap Bahasa Indonesia, Jakarta: Aprindo Jakarta, 2010, Cet. 9, h. 339 7 Ischak, SU dkk, Pendidikan IPS di SD, Jakarta: Universitas Terbuka, 2003, h. 6. 8 dalam bidang datar. Peta juga menggambarkan pertumbuhan dan perkembangan suatu obyek dari waktu kewaktu. 8 Sebagai alat bantu media peta memiliki porsi sendiri dalam pembahasan IPS khususnya pembelajaran IPS kelas IV SDMI. Pada pembelajaran IPS ini siswa diarahkan untuk dapat mengenal peta dan fungsi peta sebagai gambaran permukaan bumi dan gambaran suatu wilayah. Dengan materi mengenal peta wilayah provinsi, media peta tidak hanya menjadi skedar alat pengantar pesan tetapi juga dapat menjadi sumber belajar, sehingga dalam bahasan ini peran media peta mutlak dibutuhkan. Dengan langsung melihat, mengidentifikasi dan memahami dari simbol-simbol yang terdapat dalam peta siswa jauh lebih mudah mengingat dan memahmi tujuan pembelajaran yang berkaitan dengan menganal wilayah.

b. Karakteristik Peta

Sebagai manapengertian dari peta itu sendiri pada penjelasan diatas, bahwa peta merupakan gambaran permukaan bumi yang memiliki karakteristik sebagai berikut : 1 Gambar peta disajikan dalam bidang datar dalam bentuk dua dimensi. 2 Merupakan bentuk reduksi dari keadaan yang sebenarnya, dalam penyajiannya mengalami suatu proses generilasi sehingga tidak semua informasi dapat disajikan. 3 Merupakan suatu bentuk penegasan dari unsur yang terdapat di permukaan bumi. 4 Peta merupakan gambar dan simbol-simbol yang dibaca dengan memahmai sombol tersebut. 5 Peta merupakan petunjuk arah dan letak suatu obyek yang dilengkkapi dengan skala sebagai alat ukurnya. c. Kelebihan dan Kekurang Peta Sebagai Media Pembelajaran 8 Suharyono, Peran Media dalam Pembelajaran Ilmu Sosial, Jakarta: CV Rajawali, 2002, h. 32.

Dokumen yang terkait

Hubungan antara sikap siswa terhadap mata pelajaran IPS dengan hasil belajar IPS kelas X SMK Attaqwa 05 Kebalen

1 17 97

Pengaruh strategi spiritual teaching terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI (Al-Islam) SMP Muhammadiyah Parakan Tangerang Selatan

17 95 104

Peningkatan hasil belajar siswa dengan metode diskusi pada mata pelajaran IPS di kelas V MI Ta’lim Mubtadi I Kota Tangerang

0 12 121

Penerapan Metode Drill untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Sifat-Sifat Bilangan Bulat Pada Siswa Kelas IV MI Al-Istiqomah Tangerang Tahun Pelajaran 2013/2014”,

1 5 117

Penggunaan media gambar untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V A MI “Al-Husna” Kecamatan Karawaci Kota Tangerang

2 15 127

Pengaruh model pembelajaran advance organizer dengan peta konsep terhadap hasil belajar siswa: kuasi eksperimen pada kelas XI IPA SMA Negeri 8 Kota Tangerang Selatan

4 28 246

Peningkatan motivasi belajar ips siswa melalui penerapan metode mind map pada kelas IV MI Nurul Falah Parungpanjang

0 2 205

UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR IPS MATERI KONSEP PETA MELALUI ALAT PERAGA PETA DAN GLOBE Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar IPS Materi Konsep Peta Melalui Alat Peraga Peta Dan Globe Pada Siswa Kelas IV Semester 2 SDN Pangkalan Margoyoso Pati Tahun

0 2 14

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPRATIF TIPE JIGSAW PADA MATA PELAJARAN IPS MENGENAI PETA PROVINSI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA.

0 4 86

PENGGUNAAN PENDEKATAN SPIRAL UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN IPS KELAS IV : Penelitian Tindakan Kelas Pokok Bahasan Membaca Peta Lingkungan Setempat Kabupaten/Kota Provinsi di SDN Anjatan 1 Kecamatan Anjatan Kabupaten Indram

0 0 32