Penjelasan Responden Atas Variabel Keputusan Pembelian Toyota Avanza

126 126 menambah informasi seputar mobil Toyota Avanza tersebut. Selebihnya, sekitar 25.3 persen responden 25 orang menyatakan informasi tersebut sangat penting dan sekitar 4.0 persen responden 4 orang menyatakan informasi tersebut sangat penting sekali. Informasi dari masyarakat konsumen menurut mereka dapat meningkatkan keyakinan akan mobil dan membantu dalam membuat keputusan pembelian mobil tersebut.

IV.1.6 Penjelasan Responden Atas Variabel Keputusan Pembelian Toyota Avanza

Penjelasan responden atas kesesuaian mobil Toyota Avanza dengan kebutuhan keluarga menunjukan sekitar 55,5 persen responden 55 orang menyatakan mobil tersebut sangat sesuai dengan kebutuhan keluarga karena dapat memuat banyak penumpang. Sekitar 35.4 persen responden 35 orang menyatakan mobil tersebut sangat sesuai, diikuti sekitar 6.1 persen responden 6 orang yang menyatakan mobil tersebut sangat sesuai sekali dengan kebutuhan keluarga. Menurut responden mobil tersebut selain memiliki kapasitas yang cukup besar juga memiliki harga yang cukup terjangkau. Sedangkan responden yang menyatakan mobil Toyota Avanza kurang sesuai dengan kebutuhan keluarga hanya sekitar 3.0 persen responden 3 orang. Penialaian kurang sesuai tersebut karena mobil tersebut tidak mencukupi untuk keluarga besar. Penjelasan kesesuaian pilihan responden dengan keinginan temansahabat atas Mobil Toyota Avanza menunjukan hanya sekitar 5.1 persen responden 5 orang menyatakan pilihannya atas mobil Toyota Avanza kurang sesuai dengan keinginan 127 127 temensahabat karena temansahabatnya lebih menyarankan untuk membeli mobil lain. Selebihnya, sekitar 67.7 persen responden 67 orang menyatakan pilihannya tersebut sesuai, dan sekitar 27.3 persen responden 27 orang menyatakan pilihannya atas mobil Toyota Avanza sesuai dengan keinginan temansahabat. Kesesuaian tersebut menurut responden karena mereka menganjurkan untuk membeli mobil tersebut. Kesesuaian pilihan responden dengan keinginan keluarga atas mobil Toyota Avanza menunjukan hanya sekitar 6.1 persen responden 6 orang menyatakan pilihannya atas mobil Toyota Avanza kurang sesuai dengan keinginan keluarga karena anggota keluarganya lebih menyarankan untuk membeli mobil lain. Selebihnya, sekitar 44.4 persen responden 44 orang menyatakan pilihannya tersebut sesuai. Kesesuain tersebut merupakan hasil rembukan setelah mempertimbangkan beberapa alternatif mobil yang menjadi pilihan. Sekitar 43.4 persen responden 43 orang menyatakan sangat sesuai, dan sekitar 6.1 persen responden 6 orang menyatakan pilihannya sangat sesuai sekali dengan keinginan keluarga. Kesesuain tersebut karena mereka memiliki pilihan yang atas mobil yang ingin dimiliki yakni Toyota Avanza. Penjelasan responden atas keberadaan mobil Toyota Avanza dalam mengambil keputusan hanya 3.0 persen responden 3 orang menyatakan kurang mempertimbangkan mobil Toyota Avanza dalam proses pengambilan keputusan untuk membeli mobil karena pada awalnya mereka memiliki pilihan lain atas mobil 128 128 yang akan dibeli. Selebihnya, sekitar 54.5 persen responden 54 orang menyatakan mempertimbangkan mobil tersebut, sekitar 41.4 persen responden 41 orang menyatakan sangat mempertimbangkan. Menurut mereka, mobil Toyota Avanza dipertimbangkan karena memiliki harga yang cukup murah dan kapasitasnya sesuai untuk konsumen keluarga. Hanya 1.0 persen responden 1 orang yang menyatakan sangat mempetimbangkan sekali mobil tersebut dalam pengambilan keputusan untuk membeli mobil. Menurutnya, ketika pertama kali mobil tersebut diluncurkan responden sudah berniat untuk membelinya. Penjelasan responden atas pilihan membeli mobil Toyota Avanza menunjukan mayoritas responden atau sekitar 51.5 persen responden 51 orang menyatakan pilihannya untuk membeli mobil Toyota Avanza adalah sangat tepat. Sekitar 26.3 persen responden 26 orang menyatakan pilihannya untuk membeli mobil tersebut tepat, diikuti sekitar 15.2 persen responden 15 orang yang menyatakan pilihannya tersebut sangat tepat sekali. Pernyataan tersebut menurut responden karena mobil tersebut dinilai paling sesuai dengan kebutuhan keluarga dan harganya terjangkau. Sedangkan responden yang menyatakan pilihannya untuk membeli moil Toyota Avanza kurang tepat hanya sekitar 7.1 persen responden 7 orang. Alasan mereka karena antara lain adanya keinginan membeli mobil lain, kapasitas mobil yang tidak cukup besar, dan harganya yang dianggap masih cukup mahal. 129 129 Penjelasan responden atas keputusan membeli mobil Toyota Avanza menunjukan sekitar 14.1 persen responden 14 orang menyatakan keputusannya membeli mobil Toyota Avanza kurang tepat. Alasan mereka karena adanya keinginan untuk membeli mobil lain bila memiliki dana yang lebih besar. Sekitar 22.2 persen responden 22 orang menyatakan keputusannya adalah tepat karena harga mobil yang cukup murah sehingga terjangkau oleh konsumen. Selebihnya, sekitrar 48.5 persen responden 48 orang yang menyatakan keputusannya sangat tepat dan 15.2 persen responden 15 orang menyatakan keputusannya membeli mobil Toyota Avanza sangat tepat sekali. Menurut responden membeli mobil tersebut tepat karena selain harganya yang terjangkau, juga kapasitasnya sesuai bagi kebutuhan keluarga dan efisien dalam pemakaian karena hemat bahan bakar. Penjelasan responden setelah membeli mobil Toyota Avanza menunjukan hanya 7.1 persen responden 7 orang yang menyatakan kurang puas terhadap mobil Toyota Avanza. Rasa kurang puas tersebut disebabkan karena menilai seharusnya membeli mobil lain. Responden yang menyatakan puas atas mobil tersebut sekitar 29.3 persen 29 orang, diikuti sekitar 48.5 persen responden 48 orang yang menyatakan sangat puas terhadap mobil tersebut. Selebihnya, sekitar 15.2 persen responden 15 orang menyatakan sangat puas sekali terhadap mobil Toyota Avanza setelah pembelian. Responden merasa puas setelah membeli mobil Toyota Avanza karena mampu memenuhi kebutuhan mereka akan sebuah mobil, antara lain 130 130 kapasitasnya yang cukup besar, harga terjangkau, memiliki kualitas yang bagus, dan hemat dalam penggunaan bahan bakar.

IV.1.7 Penjelasan Responden Atas Variabel Bauran Pemasaran Daihatsu Xenia