Kota Banda Aceh Deskripsi

sepuluh kabupatenkota. Di bawah ini dijelaskan ke 10 sepuluh kabupatenkota di Provinsi Aceh di mana luas wilayahnya rusak terkena bencana tsunami. Tabel II.1. Kerusakan Bidang Tanah Sebagai Akibat dari Bencana Tsunami No. Wilayah KabupatenKota Luas Wilayah Ha Luas Wilayah Terkena Tsunami Ha Persentase

1. Kota Banda Aceh

6.135,9 3.857,7 62,87 2. Kota Sabang 11.872 50 0,42 3. Kota Lhokseumawe 18.106 588 3,25 4. Kab. Aceh Besar 268.612 7.150 2,66 5. Kab. Pidie 416.055 480 0,12 6. Kab. Bireuen 190.121 200 0,11 7. Kab. Aceh Utara 329.686 8.158 2,47 8. Kab. Aceh Barat 292.735 6.429 2,20 9. Aceh Jaya 381.299 38.130 10,00 10. Nagan Raya 336.372 3.924 1,17 Total 2.250.993,90 68.966,60 3,06 Sumber: Data Badan Pertanahan Nasional, Penjelasan Pemerintah Berkenaan dengan Agenda Rapat yang Disampaikan Komisi II DPR RI kepada Kepala Badan Pertanahan Nasional pada Rapat Dengar Pendapat Komisi II DPR RI dengan Badan Pertanahan Nasional, tanggal 7 Maret 2005, hal. 2. Kota Banda Aceh luas wilayahnya 6.135,9 Ha dan luas wilayah terkena tsunami 3.857,7 Ha dengan kata lain 62,87 luas wilayah Kota Banda Aceh rusak akibat tsunami. Sedangkan di Kabupaten Aceh Besar luas wilayahnya 268.612 Ha dan luas wilayah terkena tsunami 7.150 Ha dengan kata lain 2,66 luas wilayah Kabupaten Aceh Besar rusak akibat tsunami. Penelitian ini menetapkan gampong-gampong desa-desa di Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar sebagai lokasi penelitian karena mengalami dampak terparah akibat gempa dan tsunami serta termasuk daerah prioritas pada tahun pertama pelaksanaan rekonstruksi pertanahan di Provinsi Aceh.

1. Kota Banda Aceh

Universitas Sumatera Utara Kota Banda Aceh terletak antara 05 16 15 - 05 36 16 Lintang Utara dan 95 16 15 - 95 22 35 Bujur Timur dengan tinggi rata-rata 0,80 meter di atas permukaan laut. Luas wilayah administratif Kota Banda Aceh sebesar 61.359 Ha atau kisaran 61, 36 Km 2 dengan batas-batas sebagai berikut: sebelah Utara berbatasan dengan Selat Malaka; sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Darul Imarah dan Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh besar; sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Krueng Barona Jaya dan Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar; sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Peukan Bada Kabupaten Aceh Besar. 90 Kota Banda Aceh merupakan ibukotanya Provinsi Aceh, mempunyai 9 kecamatan, 17 mukim dan 90 gampong. 91 Kota Banda Aceh merupakan daerah terpadat jumlah penduduknya yang rata-rata per kilometer wilayahnya dihuni oleh sekitar 4.251 jiwa. 92 Berdasarkan data Badan Pusat Statistik BPS bekerjasama dengan Badan Pembangunan dan Pendapatan Daerah BAPPEDA Provinsi Aceh tahun 2013, jumlah penduduk Kota Banda Aceh: tahun 2008 sebanyak 217.918 jiwa, tahun 2009 90 http:www.bandaacehkota.go.id113Letak_Geografis.htmls5_component_wrap diakses pada tanggal 21 Juni 2014, pukul 11.39 WIB. 91 Badan Pusat Statistik Provinsi Aceh, Aceh dalam Angka 2013, Banda Aceh: BPS Provinsi Aceh bekerjasama dengan BAPPEDA Aceh, 2013, hal. 17. Mukim adalah persekutuan atau federasi dari beberapa gampong di Aceh. Saat ini satu mukim paling kurang terdiri dari tiga gampong. Mukim dipimpin oleh imuem mukim. Gampong adalah kesatuan wilayah adat terkecil di Aceh yang berada di bawah mukim. Sebuah gampong terdiri dari beberapa jurong, tumpok atau ujong. Lihat Sanusi M. Syarif, Gampong dan Mukim di Aceh: Menuju Rekonstruksi Pasca Tsunami, Banda Aceh: Pustaka Rumpun Bambu, 2010, hal. xxi dan xviii. 92 Badan Pusat Statistik Provinsi Aceh, Aceh dalam Angka 2013, Banda Aceh: BPS Provinsi Aceh bekerjasama dengan BAPPEDA Aceh, 2013, hal. 31. Universitas Sumatera Utara sebanyak 212.241 jiwa, tahun 2010 sebanyak 223.446 jiwa, tahun 2011 sebanyak 228.562 jiwa dan tahun 2012 sebanyak 238.784 jiwa. Ketika terjadinya musibah gempa bumi 9,1 Skala Richter dan gelombang tsunami di Provinsi Aceh tanggal 26 Desember 2004, area Kota Banda Aceh yang terkena tsunami ± 3.800 ha dari 6.135 ha 63, dalam tempo 30 menit, penduduk yang hilang dan meninggal ± 200.000 orang. Kantor Pertanahan Banda Aceh rusak parah tidak dapat digunakan dan dokumen yang rusakmusnahtidak lengkap mencapai ± 80. 93 Kota Banda Aceh hancur bagaikan kota mati, kegiatan warga dan pemerintahan lumpuh. 94

2. Kabupaten Aceh Besar