Ketenagakerjaan Profil Wilayah Kecamatan. Kecamatan Batang Toru.

Sumber : BPS, Inkesra Tapsel 2011 Catatan : Mulai 2009 data Tapanuli Selatan telah terpisah dengan Kabupaten Padang Lawas Selatan dan Padang Lawas

4.1.4 Ketenagakerjaan

Pembangunan ketenagakerjaan dititikberatkan pada tiga masalah pokok, yakni perluasan dan pengembangan lapangan kerja, peningkatan kualitas dan kemampuan tenaga kerja serta perlindungan tenaga kerja. Masalah ketenagakerjaan sampai saat ini masih merupakan permasalahan dan isu yang komplek serta terus berkembang, sehingga tidak hanya menjadi masalah daerah namun telah menjadi masalah nasional. Untuk memberikan gambaran mengenai ketenagakerjaan di Kabupaten Tapanuli Selatan dalam bagian ini akan disajikan kondisi ketenagakerjaan dilihat dari Pendidikan Pekerja. Tabel 4.2. Persentase Penduduk Berumur 15 Tahun Keatas Yang Bekerja Menurut Tingkat Pendidikan Yang Ditamatkan di Kabupaten Tapanuli Selatan Tahun 2010 sd 2012. No Pendidikan Tertinggi Ditamatkan 2010 2011 2012 1 TidakBelum Pernah Sekolah 0,03 0,41 0,16 2 TidakBelum Tamat SD 13,68 9,49 15,13 3 SD 34,32 34,69 38,92 4 SLTP 26,95 27,45 22,51 5 SLTA 21,94 24,21 20,19 6 PT 3,08 3,75 3,09 Jumlah 100,00 100,00 100,00 Sumber : BPS Kab. Tapanuli Selatan 2012 Universitas Sumatera Utara Dari tabel diatas, Pendidikan pekerja di Tapanuli Selatan didominasi oleh pekerja dengan hanya menamatkan pendidikan hingga SD. Disusul oleh pekerja yang telah menamatkan SLTP dan SLTA. Sedangkan pekerja yang tidakbelum pernah sekolah menempati urutan terakhir. Pada tahun 2012 pekerja yang menamatkan SD 38,92 persen, SLTP 22,51 persen, SLTA 20,19 persen, tidak tamat SD 15,13 persen, Perguruan Tinggi 3,09 persen, dan diurutan terakhir tidakbelum pernah sekolah sebesar 0,16 persen. Data tersebut menunjukkan pentingnya meningkatkan pendidikan, agar dapat berpeluang besar untuk dapat bekerja, baik sebagai pengusaha maupun sebagai pekerja.

4.1.5 Profil Wilayah Kecamatan. Kecamatan Batang Toru.

Kecamatan Batangtoru adalah salah satu kecamatan dari Kabupaten Tapanuli Selatan. Ibu kotanya ialah Kelurahan Wek I.. Kecamatan Batangtoru terdiri Dari 19 Desa dan 4 Kelurahan yang terdiri dari 45 Dusun8 Lingkungan dengan jumlah Penduduk berkisar 28.983. Sebagian besar Warga memiliki mata pencarian sebagai petani dan berkebun, selain itu ada juga yang bekerja sebagai pegawai negeri sipil , guru sekolah, pedagang,dan buruh,dan saat ini mulai kesektor industri. Kecamatan Batangtoru merupakan Kecamatan yang terletak di Pusat Kabupaten dengan Luas ± 35.189 Ha, serta Batas-batas wilayah : • Sebelah Selatan : Kab. Tapanuli Selatan Kab. Tapanuli Tengah • Sebelah Selatan : Kecamatan Angkola Barat Universitas Sumatera Utara • Sebelah Timur : Kecamatan Marancar Kecamatan Sipirok • Sebelah Barat : Kecamatan Angkola Barat Kab TapanuliTengah Secara Garis Besar berada pada lintasan kendaraan menuju antar Propinsi ,bahkan Lintasan menuju pelabuhan Sibolga dan Kecamatan ini pada umumnya di kelilingi oleh Bukit-bukit yang tinggi, selain itu pula kecamatan dikelilingi oleh areal hutan yang luas tetapi pada tahun-tahun sekarang ini hutan tersebut sudah di kelola oleh masyarakat pada umumnya digunakan sebagai lahan perkebunan serta pertanian sebagai sumber penghasilan masyarakat Kecamatan Batang toru khususnya. Jenis perkebunan yang dimiliki adalah perkebunan Kelapa Sawit , karet, dan Kebun salak.. Selain dari pada itu Kecamatan Batangtoru juga di kelilingi Perkebunan dimiliki oleh Perusahaan Terbatas PTPN III yang berada pada perbatasan Kecamatan Sangkunur dan Muara Batangtoru, serta pertanian baik di bidang perikanan serta persawahan yang subur serta cukup luas sebagai mata Pencarian masyarakat umumnya.dan disektor industry mulai berkembang semenjak adanya Tambang Emas yaitu PT Agin Court Resoursing. Potensi sumber daya alam di Kecamatan Batangtoru antara lain : • Sumber Daya Alam Perkebunan, PertanianPeternakanPerikanan,Sungai dan kehutanan hampir merata di desa-desa se-Kecamatan Batangtoru. • Bahan Tambang : Untuk Tambang Emas di Kelurahan Aek Pining, dan desa-desa sekitar yang dikelola PT Agin Court Resources. • Pariwisata : Parsariran berada di Desa Hapesong Baru dan Wisata Alam Arung Jeram di Desa Hapesong Baru dengan Lokasi Sungai Batangtoru. • Energi Listrik berada Desa Batu Horing Universitas Sumatera Utara Visi – Misi Pemerintah Daerah : Visi dan Misi Pemerintahan Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan adalah : • Visi : “Tapanuli Selatan Yang Maju, Sejahtera, Sehat, Cerdas, Beriman dan Mandiri Berbasis Sumber Daya Manusia Pembangunan serta Sumber Daya Alam yang Produktif dan Lestari”. • Misi : 1. Meningkatkan kualitas SDM yang sehat, cerdas, kreatif, beriman dan professional dengan semangat harmoni keberagaman. 2. Mengoptimalkan pembangunan ekonomi yang berbasis pertanian sesuai potensi daerah serta penguatan kelembagaan dengan semangat kerakyatan. 3. Meningkatkan efisiensi dan efektifitas tata kelola pemerintahan dengan prinsip goog governance. 4. Memantapkan sarana dan prasarana daerah dalam upaya peningkatan pertumbuhan ekonomi dengan memperhatikan prinsip keberlanjutan.

4.2 Karakteristik Responden.

Dokumen yang terkait

Analisis Dampak Program Pnpm Mandiri Perkotaan Bidang Infrastruktur Terhadap Pendapatan Masyarakat Di Kota Tebing Tinggi

0 35 104

Efektivitas Simpan Pinjam Kelompok Perempuan (SPP) PNPM Mandiri Perdesaan di Desa Tigalingga Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi

8 81 118

Pengaruh Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MP) Terhadap Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Di Desa Kampung Bilah Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhan Batu

0 57 124

Dampak Program Dana Bergulir PNPM Mandiri Perkotaan Terhadap Kesejahteraan Masyarakat di Kecamatan Medan Kota

0 95 100

Efektifitas Pelaksanaan Program Pinjaman Bergulir (PNPM Mandiri Perkotaan) di Kelurahan Karang Berombak Kecamatan Medan Barat Kota Medan

0 27 245

Sosialisasi Pemanfaatan Fasilitas Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan (Study Deskriptif di Desa Purbadolok, Kecamatan Doloksanggul, Kabupaten Humbanghasundutan)

4 63 111

Partisipasi Masyarakat Dalam Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MP)Di Kecamatan Tarutung Kabupaten Tapanuli Utara

4 84 264

Efektivitas Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan Efektivitas Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan (Studi evaluasi CIPP Efektivitas Komunikasi Pembangunan Unit Pengelolaan Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah).

0 1 15

Efektifitas Kegiatan Komunikasi Pembangunan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Matesih Efektivitas Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan (Studi evaluasi CIPP Efektivitas Komunikasi Pembangunan Unit Pengelolaan Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Mate

0 2 18

Bargaining Power Perempuan dalam Kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bayang Kabupaten Pesisir Selatan.

0 0 6