Kesimpulan Korelasi antara pengetahuan tentang surat-menyurat dengan keterampilan menulis surat undangan dinas pada mata pelajaran korespondensi siswa kelas XI Jurusan Administrasi Perkantoran SMK NEGERI 1 Bantul Yogyakarta tahun ajaran 2014/2015.

5.2 Implikasi

Hasil penelitian rata-rata pengetahuan surat-menyurat siswa kelas XI termasuk dalam kategori baik, maka dalam kegiatan belajar mengajar Korespondensi materi yang digunakan harus fungsional, aplikabel, mendukung bahan ajar, menggunakan buku-buku yang akurat, dan latihan yang cukup. Agar hal itu dapat dilakukan, guru lebih membekali diri dengan pengetahuan surat-menyurat yang memadai dan tidak hanya yang terdapat dalam kurikulum. Selain itu hal lain yang dapat dilakukan adalah mempertahankan prosedur, metode, dan teknik mengajar yang sudah dilakukan. Dengan demikian, guru dapat lebih menguasai materi pengetahuan surat-menyurat agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Tingkat keterampilan menulis surat undangan dinas siswa kelas XI berada dalam kategori baik dengan rata-rata 75.85. Implikasi dari hasil penelitian ini yaitu dalam kegiatan belajar mengajar Korespondensi dapat dilakukan kegiatan latihan menulis dengan frekuensi yang cukup. Selain itu juga dapat dilakukan kegiatan belajar yang merangsang kreativitas siswa untuk menulis surat dengan cara memberikan contoh surat yang baik, benar, dan santun agar peserta didik mampu membuat surat yang baik, benar, dan santun. Dengan demikian, hasil penelitian ini dapat menjadikan feedback bagi guru untuk lebih meningkatkan kompetensinya dalam mengajarkan materi keterampilan menulis surat dinas. Selain itu, bukan hanya terampil dalam menulis tetapi juga dianggap akurat dalam penggunaan bahasa baku, ejaan, dan pengetahuan surat-menyurat. Adanya korelasi yang positif antara pengetahuan surat-menyurat dan keterampilan menulis surat undangan dinas siswa kelas XI, implikasi yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut. Dalam kegiatan belajar mengajar korespondensi dapat diberikan materi yang bermanfaat bagi kegiatan menulis surat, dapat diaplikasikan dalam kegiatan menulis surat, dan latihan yang cukup agar diperoleh tingkat keterampilan menulis surat yang tinggi. Pemberian materi pengetahuan surat-menyurat itu perlu diimbangi dengan pemberian keterampilan menulis surat. Selain itu, pemberian materi pengetahuan surat-menyurat dapat lebih ditingkatkan kearah materi yang sifatnya praktis dan terapan sehingga bermanfaat bagi kegiatan menulis.Agar hal tersebut berhasil guru dapat memberikan contoh surat-surat yang baik dan benar.

5.3 Saran-saran

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dikemukakan, ada tiga saran yang ditujukan kepada 1 guru, 2 sekolah, dan 3 peneliti lain. 1 Bagi Guru Guru bidang studi korespondensi perlu membekali diri dengan penguasaan materi yang fungsional, aplikabel, menggunakan metode dan strategi pembelajaran yang tepat serta memperhatikan aspek pengetahuan surat-menyurat dan keterampilan menulis surat secara seimbang. Selain itu, guru perlu memberikan lebih banyak latihan dalam menulis surat, agar siswa dapat membuat surat dengan baik dan benar sesuai dengan bahasa surat dan ejaan dan mempertahankan prosedur, metode, dan strategi pembelajaran. 2 Bagi Sekolah Untuk meningkatkan mutu pembelajaran bahasa Indonesia sekolah hendaknya mengusahakan sarana dan prasarana perpustakaan yang lebih memadai, seperti menyediakan buku-buku atau literatur yang menarik siswa. Agar dapat menunjang kemampuan siswa untuk terampil berbahasa khususnya keterampilan menulis. 3 Bagi Peneliti Lain Para peneliti lain yang akan melakukan penelitian sejenis, diharapkan dapat mengembangkan dan menambah hal-hal yang belum pernah diteliti. Hal-hal tersebut misalnya hubungan antara pengetahuan surat-menyurat dengan keterampilan menulis surat undangan dinas dengan membedakan antara di sekolah negeri dan sekolah swasta.

Dokumen yang terkait

Hubungan pemberian biasiswa terhadap peningkatan hasil belajar mata pelajaran biologi siswa kelas II SLTP Negeri se Kabupaten Bondowoso tahun ajaran 2000/2001

0 4 61

pengaruh model pembelajaran webbed terhadap keterampilan menulis karangan pada siswa kelas IV SDIT Al-Mubarak Jakarta pusat tahun ajaran 2014/2015

4 24 258

Peningkatan keterampilan mebaca intensif dengan metode kooperatif jingsaw pada siswa kelas VII Madasah Tsanawiyah (MTs) Al-Mujahidin Cikarang tahun ajaran 2011-2012

0 3 100

Hubungan antara kecerdasan spritual dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan Agama Islam (studi penelitian pada kasus XI SMA al-Chanasanah Jakarta)

1 23 79

Hubungan antara sikap siswa terhadap mata pelajaran IPS dengan hasil belajar IPS kelas X SMK Attaqwa 05 Kebalen

1 17 97

Peningkatan keterampilan menulis naskah drama dengan media cerpen ( sebuah penelitian tindakan kelas pada siswa kelas XI MAN Cibinong Bogor tahun pelajaran 2010-2011)

2 21 165

Peningkatan keterampilan menulis narasi dengan media teks wacana dialog: penelitian tindakan pada siswa kelas VII MTs Negeri 38 Jkaarta tahun pelajaran 2011-2012

4 39 107

Hubungan antara persepsi siswa pada mata pelajaran pendidikan Agama Islam dengan prestasi belajar (studi penelitian di kelas X Akuntansi SMK Lebak Bulus Jakarta)

1 5 79

Pengaruh penerapan pendekatan contextual teaching and learning terhadap keterampilan menulis surat pada siswa kelas iv SDN Cikarang Kota 04

0 9 0

Korelasi antara minat belajar dengan prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran al-qur’an hadits di Madrasah Tsanawiyah Ta’lim Al-Mubtadi Cipondoh

2 7 91