Karakteristik Tenaga Puskesmas Perilaku Tenaga Kesehatan Pelayanan Prima Unsur-Unsur Pelayanan Prima

3.6. Defenisi Operasional

3.6.1. Karakteristik Tenaga Puskesmas

1. Jenis kelamin adalah hal berkaitan dengan reproduksi yang membedakan laki- laki dan perempuan yang menjadi responden dalam wawancara. 2. Umur adalah lama waktu perjalanan hidup responden yang dihitung sejak saat ia dilahirkan sampai batas waktu wawancara ini dilakukan yang dinyatakan dalam satuan tahun sesuai dengan pengakuan responden. 3. Pendidikan adalah pendidikan formal responden yang pernah diikutinya selama ini terdiri atas S1, D3, D1, dan SMAsederajat. 4. Lama kerja adalah jumlah waktu bekerja responden yang dihitung mulai saat ia mulai melaksanakan tugasnya di Puskesmas Tomuan.

3.6.2. Perilaku Tenaga Kesehatan

1. Pengetahuan adalah hasil tahu, dan ini terjadi setelah tenaga kesehatan melakukan penginderaan terhadap pelayanan prima di puskesmas. 2. Sikap adalah reaksi atau respon tenaga puskesmas yang masih tertutup terhadap pelayanan prima di puskesmas. 3. Tindakan adalah perbuatan nyata terhadap pelayanan prima yang menyangkut prakteknya di puskesmas setiap harinya.

3.6.3. Pelayanan Prima

Pelayanan prima adalah pelayanan yang memuaskan pelanggan, pelayanan yang melebihi standar atau sama dengan standar, dan pelayanan yang terbaik. Universitas Sumatera Utara

3.6.4. Unsur-Unsur Pelayanan Prima

1. Sederhana adalah prosedur atau tata cara pelayanan puskesmas harus didesain sedemikian rupa sehingga penyelenggaraan pelayanan puskesmas menjadi mudah, lancar, cepat, tidak berbelit-belit, mudah dipahami dan mudah dilaksanakan. 2. Jelas dan pasti adalah kejelasan dan kepastian tentang tata cara, rincian biaya layanan dan cara pembayarannya, jadwal waktu penyelesaian layanan, dan unit kerja atau pejabat yang berwenang dan bertanggung jawab dalam memberikan pelayanan puskesmas. 3. Aman adalah usaha untuk memberikan rasa aman dan bebas pada pengunjung puskesmas dari adanya bahaya, resiko, dan keragu-raguan. 4. Terbuka adalah pengunjung puskesmas dapat mengetahui seluruh informasi yang mereka butuhkan secara mudah dan jelas, yang meliputi informasi tata cara, persyaratan, waktu penyelesaian, biaya, dan lain-lain. 5. Efisien adalah kemampuan staf-staf puskesmas sesuai dengan bidang masing- masing dalam melaksanakan tugas masing-masing. 6. Ekonomis adalah pengenaan biaya pelayanan ditetapkan secara wajar dengan memperhatikan nilai barangjasa dan kemampuan pengunjung puskesmas untuk membayar. 7. Adil Merata adalah semua golongan pengunjung puskesmas mulai dari atas sampai bawah berhak mendapatkan pelayanan. 8. Tepat Waktu adalah kedisiplinan waktu staf-staf puskesmas dalam menjalankan tugas. Universitas Sumatera Utara

3.7. Aspek Pengukuran