Uji coba lapangan Analisis data

112 edukasi ular tangga pada mata pelajaran matematika untuk siswa kelas V sekolah dasar dirancang untuk mengatasi permasalahan tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Research and Development RD. Penelitian dilaksanakan di SD N 2 Wijirejo dengan responden kelas V sebanyak 40 anak. Data dikumpulkan dengan menggunakan angket berskala likert. Game dirancang melalui beberapa tahapan yaitu analisis, pengumpulan bahan, desain, validasi ahli, revisi desain, ujicoba produk awal, revisi tahap I, uji coba lapangan, revisi tahap II dan implementasi. Analisis kebutuhan antara lain menentukan tujuan pengembangan, menentukan materi yang disajikan, teknik pembelajaran yang digunakan, bahan yang dibutuhkan, analisis spesifikasi dan analisis kerja. Tahap dilanjutkan dengan mengumpulkan objek perancangan. Tahap desain dilakukan dengan membuat storyboard dan flowchart kemudian dilanjutkan dengan tahap implementasi lalu pengujian. Pengujian kelayakan game dilakukan pada file hasil kompilasi file .fla, yaitu dalam bentuk .exe dan .swf. Pengujian dilakukan dengan teknik white box testing dan black box testing. Hasil white box testing menunjukkan bahwa simpul telah dieksekusi minimal satu kali. Proses loop dikerjakan sistem sesuai dengan batasannya dan seluruh keputusan logical dikerjakan oleh sistem. Hasil black box testing menunjukkan bahwa masing-masing fungsi dalam multimedia ini berlaku sesuai tujuannya. 113 Pengujian berikutnya adalah dengan alpha testing dan beta testing. Pengujian alpha testing dilakukan oleh tim ahli media dan tim ahli materi. Pengujian alpha testing dilaksanakan di bawah kendali pengembang. Pengujian beta testing dilakukan oleh pengguna sesungguhnya yaitu siswa kelas V SD N 2 Wijirejo. Pengujian alpha testing dan beta testing dilakukan dengan uji coba game yang dikembangkan dan pengisian angket oleh masing-masing tester. Pengisian angket dilakukan untuk mengetahui kelayakan game edukasi ular tangga. Kelayakan dinilai oleh tim ahli media, tim ahli materi dan siswa. Hasil penilaian ahli media berdasarkan tabel 19 menunjukkan bahwa game edukasi ular tangga mendapat nilai rata-rata 4.02 dalam kategori baik. Hasil penilaian ahli materi berdasarkan tabel 20 menunjukkan bahwa game mendapatkan nilai rata-rata 4.07 dengan kategori baik. Pengujian produk awal berdasarkan tabel 21 menunjukkan bahwa game masuk dalam kategori baik dengan nilai rata-rata 4.2. Pengujian lapangan berdasarkan tabel 22 menunjukkan bahwa game juga masuk dalam kategori baik dengan nilai rata-rata 4.16. Hasil pengujian secara keseluruhan menunjukkan bahwa game edukasi ular tangga pada mata pelajaran matematika kelas V sekolah dasar layak untuk digunakan. Revisi yang dilakukan meliputi perbaikan tampilan, fungsi dan materi yang disajikan. Game dapat digunakan setelah semua revisi selesai dilakukan. Game yang sudah jadi disimpan dalam CD-ReWriteable Drive dengan menggunakan program Ahead Nero.