Hasil Perhitungan Korelasi Antarvariabel

Berdasarkan kategorisasi subjek penelitian secara empirik, data dikelompokkan dalam tingkatan-tingkatan untuk kemudian disusun menurut norma tertentu. Subjek dikategorikan menjadi tiga kelompok dengan rumus Azwar, 2000:  Tinggi = Mean + 1 SD ≤ X  Sedang = Mean – 1 SD ≤ X Mean + 1 SD  Rendah = X Mean – 1 SD Untuk kriteria variabel kepuasan kerja guru SMK Farmasi dengan jumlah frekuensi dan persentase dapat dilihat pada tabel 16 berikut: Tabel 16. Kategorisasi Data Empirik Kepuasan Kerja Guru Variabel Rentang Nilai Kategori Frekuensi Persentase Kepuasan Kerja Guru 178,297 ≤ X Tinggi 17 21,25 162,483 ≤ X 178,297 Sedang 50 62,5 X 162,483 Rendah 13 16,25 Berdasarkan kriteria kategorisasi pada tabel 16 menunjukkan bahwa 17 orang 21,25 termasuk dalam kepuasan kerja guru yang tinggi, 50 orang 62,5 termasuk dalam kepuasan kerja sedang, dan 13 orang 16,25 termasuk berada pada kategori rendah yang berarti kepuasan kerja guru rendah. Hal ini dapat diartikan bahwa sebahagian besar kepuasan kerja guru SMK Farmasi Medan berada dalam kategori sedang.

b. Hasil Perhitungan Korelasi Antarvariabel

Sesuai dengan tujuan penelitian ini yaitu untuk melihat hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru, serta kajian teoritis yang telah dilakukan, maka hipotesis dalam penelitian ini adalah ”Ada hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru”. Universitas Sumatera Utara Hasil pengujian statistik yang telah dilakukan dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS 17.0 for Windows, didapat koefisien korelasi r sebesar 0.381 dan p = 0.000 untuk korelasi antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru. Sesuai dengan formula interpretasi harga r yang digunakan menurut Hadi 2000, hal ini menunjukkan bahwa persepsi guru terhadap iklim kelas memiliki korelasi yang rendah dengan kepuasan kerja guru. Perhitungan koefisien korelasi di atas dapat dilihat pada tabel berikut: Tabel 17. Korelasi Antara Persepsi Guru terhadap Iklim Kelas dengan Kepuasan Kerja Guru SMK Farmasi Medan Korelasi Persepsi terhadap iklim kelas Kepuasan kerja guru Persepsi terhadap iklim Pearson Correlation Kelas Sig. 2-tailed N 1 80 0.381 0.000 80 Kepuasan kerja guru Pearson Correlation Sig. 2-tailed N 0.381 0.000 80 1 80 Hipotesis dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru. Untuk pengujian statistik, maka dirumuskan hipotesa statistik sebagai berikut: Ho : ρ = 0 Ha : ρ ≠ 0 Hipotesis nol mengandung pengertian bahwa tidak ada hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru SMK Farmasi Medan. Hipotesis alternatif Ha mengandung pengertian bahwa ada hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru SMK Universitas Sumatera Utara Farmasi Medan. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan rumus sebagai berikut: Hasil pengujian menunjukkan bahwa harga t hitung = 3.78 dan t tabel = 0 t hitung t tabel. Dengan demikian, Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara persepsi guru terhadap iklim kelas dengan kepuasan kerja guru SMK Farmasi Medan.

c. Hasil Tambahan