Definisi Kesurupan Gambaran Kesurupan Menurut Ahli Psikiater

Interaksi IA selain teman kos baik namun Ia cenderung tertutup dengan orang yang belum begitu IA kenal. Namun kalau dia sudah akrab dengan temannya itu, IA bisa lepas dan tak canggung.

4.3.5 Gambaran Kesurupan Menurut Ahli Psikiater

4.3.5.1 Definisi Kesurupan

Istilah kesurupan dari sisi medis masuk dalam kategori disosiatif yang disebabkan karena suatu stresor dan juga kemungkinan didasari gangguan kepribadian. Gini mas, sebelumnya jangan mencampur adukkan dulu ilmu medis dengan ilmu spiritual, karena kita melihat suatu gangguan itu pasti ada dasar penyebabnya, itu pasti ada dasarnya, dia tidak datang dengan sendirinya, kayak kemarin kan sudah saya jelaskan, itu terjadi akibat stresor-stresor yang itu dia anggap amat sangat berat, ya mungkin bagi teman satunya misalnya itu stressor yang bisa dilewati karena sebuah stressor itu tidak selalu menyebabkan seseorang mengalami suatu gangguan, bisa stressor hanya menyebabkan gangguan sementara kemudian ia bangkit akibat stresor tersebut.E1-W1:090613 Gangguan disosiatif yang didasari kemungkinan ada gangguan kepribadian.E1-W2:090613 Gangguan disosiatif berupa kesurupan ada kemungkinan didasari karena Gangguan kepribadian histerikal dan gangguan cemas yang mungkin pembentukannya dipengaruhi karena lingkungan, pola asuh, masalah ekonomi, pertemanan. Ya gangguan kepribadian mungkin histerikal, gangguan cemas, ya itu kenapa ia memiliki gangguan kepribadian, harus dilihat lagi kebelakangnya, kemungkinan lingkungannya, pola asuhnya, ia diasuh oleh ibu yang mengalami gangguan jiwa atau ia mungkin dihimpit masalah ekonomi atau ia dihimpit oleh pertemanan gitu.E1-W3:090613 Kesurupan dari sisi medis cenderung masuk dalam golongan gangguan disosiatif atau konversi. Kesurupan masuk dalam trans disosiatif. Dan disosiatif merupakan salah satu mekanisme pertahanan jiwa manusia dan setiap orang berbeda-beda. Disosiatif sendiri merupakan terpecahnya suatu kesadaran karena cemas atau bahkan depresi yang amat sangat yang dialami oleh seseorang. Iya disosiatif atau konversi.E1-W4:090613 Itu hanya istilah nama.E1-W5:090613 Disosiatif itu dasarnya adalah terpecahnya kesadaran, begitupun juga konversi, disebabkan karena suatu depresi yang amat sangat, cemas yang amat sangat dia jadi mengalami suatu amnesia namanya karena ketegangan yang amat sangat.E1-W6:090613 Iya ada macam-macam, ada amnesia, fuga, tapi kalau kesurupan masuknya trans disosiatif. Jadi tergantung mekanisme pertahanan jiwanya dia memakai apa atau tidak semua orang sama, artinya mengalami suatu gangguan disosiatif yang bagaimana.E1-W7:090613

4.3.5.2 Hubungan Sosial Orang yang Sering Mengalami Kesurupan