Sistem Layanan Layanan Perpustakaan SMA Negeri 94 Jakarta

6 Layanan Bebas Pustaka Layanan bebas pustaka adalah layanan untuk membuat surat keterangan yang dikeluarkan oleh perpustakaan sebagai bukti tidak memiliki pinjaman koleksi dan tanggungan administrasi keuangan perpustakaan sebagai salah satu syarat untuk mutasi, pengambilan raport, ijazah, dll. 7 Layanan Digital Library Layanan ini merupakan layanan yang disediakan perpustakaan untuk pemustaka yang hanya dapat membaca, mendownload, dan mengkopi data e-book di dalamnya. Layanan digital library biasanya dapat diakses di lingkungan perpustakaan SMAN 94 Jakarta dengan alamat : http:localhostdigilib

8. Sarana dan Prasarana Perpustakaan

Perpustakaan SMA Negeri 94 Jakarta menempati gedung lantai 4 dengan luas 168m 2 . Seperti perpustakaan sekolah pada umumnya Perpustakaan SMA Negeri 94 Jakarta hanya memiliki satu ruangan dengan cakupan ruang administrasi, sirkulasi, referensi, pelayanan dan pengolahan. Beberapa sarana dan prasarana yang perpustakaan miliki adalah adanya banyak lemari yang digunakan untuk penitipan barang, koleksi referensi dan katalog, adanya banyak komputer yang digunakan untuk pengolahan dan pembelajaran, untuk lebih jelas mengenai sarana dan prasarana yang tersedia di Perpustakaan SMA Negeri 94 Jakarta dapat di lihat pada lampiran 11.

9. Tata Tertib Perpustakaan

Untuk ketertiban dan kelancaran dalam penggunaan Perpustakaan, maka perlu adanya sebuah tata tertib. Tata tertib pada Perpustakaan SMA Negeri 94 Jakarta ini, dapat di lihat pada lampiran 12.

B. Hasil Penelitian

Pada bab hasil penelitian, peneliti akan membahas ke dalam 2 bagian yaitu mengenai analisis keadaan umum para responden, dan analisis hasil olahan data dari responden mengenai peran perpustakaan dalam menunjang pelaksanaan kurikulum 2013. Analisis data dilakukan berdasarkan hasil kuesioner yang dilakukan pada bulan September 2016. Responden yang diambil dalam penelitian ini adalah siswa-siswi yang terbanyak dalam berkunjung ke perpustakaan dengan total 129 responden. Dari penyebaran kuesioner yang disebar kepada siswa-siswi SMAN 94 Jakarta, peneliti mendapatkan data sebagai berikut:

1. Analisis Identitas Responden

Berikut ini akan disajikan analisis data mengenai responden berdasarkan jenis kelamin dan kelas. a. Jenis Kelamin Responden Tabel di bawah ini menunjukkan jenis kelamin responden yang telah membantu peneliti dalam mengisi kuesioner.