Keefektifan Pembelajaran TINJAUAN PUSTAKA

2.2 Keefektifan Pembelajaran

Efektif dapat diartikan berhasil, tepat guna, tepat sasaran atau mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Efektivitas berarti berusaha untuk dapat mencapai sasaran yang sudah ditentukan sesuai dengan kebutuhan dan rencana. Menurut Sinambela 2008:78 suatu pembelajaran dikatakan efektif jika mencapai sasaran yang diinginkan baik dari segi tujuan pembelajaran maupun prestasi siswa yang maksimal. Berdasarkan hal itu, maka indikator keefektifan pembelajaran berupa: 1. ketercapaian ketuntasan belajar; 2. ketercapaian keefektifan aktifitas siswa, yaitu pencapaian waktu ideal yang digunakan siswa untuk melakukan setiap kegiatan yang termuat dalam rencana pembelajaran; 3. ketercapaian efektifitas kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran; 4. respon siswa terhadap pembelajaran yang positif. Menurut Harry Firman dalam Ahmadmuhli 2011, ciri-ciri keefektifan program pembelajaran antara lain: 1. berhasil menghantarkan siswa untuk mencapai tujuan-tujuan instruksional yang sudah ditetapkan; 2. memberikan pengalaman belajar yang atraktif, melibatkan siswa secara aktif sehingga menunjang pencapaian tujuan instruksional; 3. memiliki sarana-sarana yang menunjang proses belajar mengajar. Keefektifan program pembelajaran tidak hanya ditinjau dari segi tingkat prestasi belajar, melainkan harus ditinjau juga dari segi proses dan sarana penunjang. Sedangkan keefektifan yang dimaksud dalam penelitian ini adalah keberhasilan dalam menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT terhadap kemampuan komunikasi matematika. Model pembelajaran kooperatif tipe TGT dikatakan lebih efektif terhadap kemampuan komunikasi matematika daripada model pembelajaran konvensional dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Banyaknya siswa yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal KKM pada model pembelajaran kooperatif tipe TGT pada materi sistem persamaan linear dua variabel sekurang-kurangnya 75 dari jumlah siswa yang ada dalam kelas tersebut. 2. Rata-rata hasil tes kemampuan komunikasi siswa pada model pembelajaran kooperatif tipe TGT lebih dari rata-rata hasil tes kemampuan komunikasi siswa pada model pembelajaran konvensional pada materi sistem persamaan linear dua variabel. 3. Persentase siswa yang mencapai KKM pada model pembelajaran kooperatif tipe TGT lebih besar dari persentase siswa yang mencapai KKM pada model pembelajaran konvensional pada materi sistem persamaan linear dua variabel.

2.3 Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games

Dokumen yang terkait

Upaya Peningkatkan Hasil Belajar Kimia Siswa Melalui Model Kooperatif Tipe Team Games Tournament (TGT) Pada Konsep Sistem Koloid

0 7 280

Peningkatan hasil belajar kimia siswa dengan mengoptimalkan gaya belajar melalui model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) penelitian tindakan kelas di MAN 11 Jakarta

0 27 232

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams-Games Tournament) terhadap pemahaman konsep matematika siswa

1 8 185

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Teams Games Tournament Terhadap Prestasi Belajar Alquran Hadis Siswa (Quasi Eksperimen Di Mts Nur-Attaqwa Jakarta Utara)

1 51 179

Pengaruh kombinasi model pembelajaran kooperatif tipe Teams-Games-Tournament (TGT) dengan make a match terhadap hasil belajar biologi siswa

2 8 199

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih di MTs Islamiyah Ciputat

1 40 0

Pengaruh kombinasi model pembelajaran kooperatif tipe teams-games-tournament (tgt) dengan make a match terhadap hasil belajar biologi siswa (kuasi eksperimen pada Kelas XI IPA Madrasah Aliyah Negeri Jonggol)

0 5 199

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT TERHADAP PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL SISWA.

0 2 15

UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN METODE KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES Upaya Peningkatan Motivasi Belajar Matematika Menggunakan Metode Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT)( PTK Pembelajaran Matematika di Kelas VIII E SMP Ne

0 3 18

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP.

0 1 34