Jenis Penelitian METODE PENELITIAN

59

BAB III METODE PENELITIAN

Bab 3 ini berisi paparan metode penelitian yang digunakan oleh peneliti yaitu: 1 jenis penelitian, 2 prosedur pengembangan, 3 uji coba produk yang terdiri dari: a desian ujicoba, b subjek uji coba, c instrumen penelitian, d teknik pengumpulan data, e teknik analisis data. Metode penelitian tersebut akan dijelaskan pada paparan di bawah ini:

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan RD Research and Development. Metode penelitian RD adalah metode yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji kefektifan produk tersebut Sugiyono, 2012. RD menurut Sanjaya 2013 merupakan proses pengembangan dan va,idasi produk pendidikan. Penelitian ini akan menghasilkan pengembangan produk yang berupa RPP-H Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian yang mengacu pada kurikulum 2013 subtema Aku Merawat Tubuhku untuk kelas I Sekolah Dasar. Penelitian RD memiliki 10 tahap. Borg and Gall dalam Sukmadinata, 2011 dan Sugiyono 2012 Terdapat 10 tahap penelitian pengembangan yaitu 1 potensi masalah, 2 pengumpulan data, 3 desain produk, 4 validasi produk, 5 revisi desain, 6 uji coba produk, 7 revisi desain, 8 uji coba pemakaian, 9 revisi produk, 10 produk masal. Berikut pemaparan desain penelitian pengembangan dalam gambar dengan penjelasannya. Bagan 3.1 Prosedur Penelitian Menurut Sugiyono 2012 Tahap penelitian pengembangan menurut Borg and Gall dalam Sugiyono 2012 yaitu. 1, terdapat potensi masalah yang menjadi acuan pada proses selanjutnya. 2 peneliti melakukan pengumpulan data yang sesuai dengan masalah. 3 data yang diperoleh dalam proses pengumpulan data dijadikan peneliti dalam merencanakan desain produk. 4 setelah desain produk selesai dilakukan validasi pakar untuk menilai apakah produk sudah baik atau kurang. 5 jika terdapat kesalahan setelah dilakukan validasi pakar saat tahap kelima dilakukan revisi produk. 6 peneliti melakukan ujicoba produk untuk mengetahui masih adakah kekurangan pada produk. 7 peneliti melakukan revisi pada produk jika masih terdapat kesalahan. 8 peneliti melakukan uji coba pemakaian. 9 kekurangan yang muncul saat tahap ujicoba pemakaian bisa direvisi kembali pada tahap ini yang merupakan tahap akhir revisi produk. 10 setelah melakukan revisi-revisi yang diperlukan pada tahap ini produk sudah bisa diproduksi secara masal. Penjelasan di atas merupakan langkah-langkah pengembangan menurut sugiyono. Peneliti memilih prosedur pengembangan Borg Gall yang dipaparkan oleh Sukmadinata karena prosedur pengembangan tersebut sesuai dengan jenis Potensi dan masalah Pengumpulan data Desain produk validasi produk Revisi produk Uji coba produk Revisi desain Uji coba pemakaian Revisi produk Produksi masal penelitian yang peneliti gunakan dalam mengembangkan produk berupa RPP-H. Langkah-langkah pengembangan tersebut akan peneliti adaptasi dengan kebutuhan peneliti sebagai landasan dalam penelitian. Bagan 3.2 berikut ini adalah prosedur pengembangan menurut Borg and Gall. Bagan 3.2 Langkah-langkah penggunaan metode Research and Development Brog and Gall 1989 dalam Sukmadinata, 2012 Prosedur pengembangan menurut Borg Gall sebenarnya tidak jauh berbeda dengan Sugiyno. Perbedaan hanya terletak pada langkah keempat. Jika pada prosedur penelitian pengembangan milik Sugiyono melakukan validasi desain terlebih dahulu dan setelah itu masih melakukan revisi, maka pada prosedur pengembangan milik Borg Gall langsung melakukan uji coba lapangan awal dan setelah itu baru melakukan revisi produk.Berdasarkan dua teori mengenai langkah penelitian dan pengembangan yang telah dikemukakan oleh Sugiyono dan Borg Gall, maka dalam penelitian ini peneliti akan memodifikasi prosedur pengembangan menurut Sugiyono dan Borg Gall menjadi 5 tahap. Penelitian dan Pengumpulan Data Perencanaan Pengembangan Draf Produk Uji Coba Lapangan Awal Merevisi Hasil Uji Coba Uji Coba Lapangan Penyempurnaan Produk Hasil Uji Uji Pelaksanaan Lapangan Penyempurnaan Produk Akhir Diseminasi dan Implementasi

3.2 Setting Penelitian