Alokasi Waktu Kompetensi Inti Kompetensi Dasar Indikator Tujuan Pembelajaran Materi Pembelajaran

a. Alokasi Waktu

Kemendikbud 2014 menjelaskan bahwa penentuan alokasi waktu pada setiap KD didasarkan pada jumlah minggu efektif dan alokasi waktu mata pelajaran per minggu dengan mempertimbangkan jumlah KD, keluasan kedalaman, tingkat kesulitan dan tingkat kepentingan KD.

b. Kompetensi Inti

Kemendikbud 2014 mentakan bahwa Kompetensi Inti KI merupakan gambaran secara kategorial mengenai kompetensi dalam aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan kognitif dan psikomotor yang harus dipelajari peserta didik untuk suatu jenjang sekolah, kelas dan mata pelajaran.

c. Kompetensi Dasar

Kemendikbud 2014 menejelaskan bahwa kompetensi dasar KD merupakan kompetensi yang dipelajari peserta didik untuk suatu tema untuk SDMI, dan untuk mata pelajaran di kelas tertentu untuk SMPMTS, SMKMAK.

d. Indikator

KBBI 2008 pengertian dari Indikator adalah sesuatu yang menjadi petunjuk atau keterangan. Dalam hal ini peneliti mendefinisikan bahwa indikator merupakan alat ukur untuk mengukur ketercapaian KI dan KD pada rencana pelaksanaan pembelajaran.

e. Tujuan Pembelajaran

Permendikbud No 81A 2013 menjelaskan bahwa tujuan dapat diorganisasikan mencakup seluruh KD atau diorganisasikan untuk setiap pertemuan, tujuan mengacu pada indikator, mengandung dua aspek: Audience peserta didik dan Behavior aspek kemampuan. Kemendikbud 2014 tujuan pembelajaran adalah panduan bagi guru untuk mengetahui apa yang harus dicapai.

f. Materi Pembelajaran

Materi pembelajaran yang menunjang ketercapaian KD dengan mampertimbangkan beberapa aspek. Permendikbud No 81A 2013 aspek- aspek yang harus dipertimbangkan untuk ketercapaian KD adalah potensi peserta didik, relevansi dengan karakteristik daerah, tingkat perkembangan fisik, intelektual, emosional, sosial dan spiritual peserta didik, kebermanfaatn peserta didik, struktur keilmuan, aktualitas, kedalaman, dan keluasan materi pembelajaran, relevansi dengan kebutuhan peserta didik dan tuntutan lingkungan dan lokasi waktu.

g. Pendekatan dan metode