Nada Final Puncak Nada Julat Nada Alir Nada Kontur Intonasi Jeda

2.3.2.4 Nada Final

Yang disebut nada final adalah nada relevan yang berposisi di akhir kontur intonasi secara keseluruhan. Karena memisahkan satu kontur dengan kontur lain, nada final juga disebut batas final. Oleh karena itu pembedaan struktur melodik tuturan dari modus deklaratif, interogatif dan imperatif didasarkan pada tinggi nada final.

2.3.2.5 Puncak Nada

Puncak nada peak digunakan untuk menyebut prominensi tertinggi dalam sebuah alir nada. Lawan dar nada puncak adalah lembah valley. Dalam kaitannya dengan F0, puncak nada adalah F0 tertinggi dalam sebuah alirnada yang dalam bahasa Prancis, umumnya berposisi pada pertengahan alir nada.

2.3.2.6 Julat Nada

Julat Nada pitch range adalah rentang F0 dalam sebuah tuturan. Nada dasar ditentukan dengan menghitung selisih F0 tertinggi dan F0 terendah. Dengan demikian julat nada dalam kajian ini sama dengan istilah tonal space.

2.3.2.7 Alir Nada

Alir nada pitch movement adalah komposisi nada-nada relevan dalam domain konstituen pembentuk tuturan. Atas dasar perbandingan atau perubahan tinggi F0 relevan itulah sebuah alirnada digambarkan. Dalam kajian Halim dalam Sugiyono: 2003, konsep alirnada ini kurang lebih sama dengan konsep pola nada Universitas Sumatera Utara pitch movement kombinasi nada dalam domain kelompok jeda atau kelompok tona.

2.3.2.8 Kontur Intonasi

Kontur intonasi intonation contour adalah kombinasi nada yang memberi ciri melodik sebuah tuturan dalam domain modus atau yang membentuk struktur melodik sebuah tuturan. Dalam beberapa pendekatan, intonasi dianalisis sebagai kontur yang di dalamnya berisi variasi tingkat tinggi nada.

2.3.2.9 Jeda

Jeda pause adalah hentian sesaat antara satu konstituen dengan konstituen berikutnya dalam sebuah tuturan. Jeda digunakan sebagai pembatas konstituen-konstituen pokok ujaran, seperti batas antara klausa yang satu dengan klausa yang lain atau antara konstituen subjek dengan konstituen predikatnya.

2.3.2.10 Ambang Atas