Hasil Penelitian yang Relevan

32

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 7 kota Tangerang Selatan yang beralamat di Villa Melati Mas Blok J Kelurahan Pondok Jagung kecamatan Serpong Utara Kota Tangerang Selatan Provinsi Banten. Waktu pelaksanaan penelitian ini dimulai yaitu dari bulan Maret sampai dengan bulan Juni 2016.

B. Metode Penelitian

Pendekatan metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif menggunakan metode yang dalam penelitian ini adalah metode deskriftif dalam pendekatan kualitatif, yaitu suatu metode yang bertujuan untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual, akurat mengenai sifat-sifat serta hubungan antara fenomena yang diselidiki. 83 Dari pendapat lain oleh Bog dan Tylor yang dikutip oleh Margono menyatakan “Penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang- orang dan perilaku yang dapat diamati ” 84 Penelitian deskriptif mengambil masalah atau memusatkan perhatian pada masalah-masalah aktual sebagaimana adanya pada saat penelitian dilaksanakan. Deskripsi pada penelitian ini untuk menggambarkan karakter pada siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 7 Kota Tangerang Selatan. Sedangkan pengertian deskripsi sendiri adalah penelitian yang diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta, atau kejadian secara sistematis dan akurat. 83 M. Nazir, Metode Penelitian, Jakarta: Ghalia Indonesia, 1998, Cet. 4, h. 48. 84 Margono, Metodologi Peneitian Pendidikan, Jakarta: Rineka Cipta, 2007, Cet. 6, h. 36. 33 Dalam penelitian deskriptif cenderung tidak perlu mencari atau menerangkan saling hubungan dan menguji hipotesis. 85 Tujuan penelitian deskriptif ini menggambarkan apa-apa yang sudah terjadi yaitu selama penelitian berlangsung. Di dalamnya terdapat upaya deskripsi, pencatatan, analisis, dan menginterpresepsikan kondisi-kondisi yang sekarang ini terjadi atau ada. Metode deskriptif dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi yaitu dengan mengumpulkan data sebanyak- banyaknya. Peneliti melihat, meneliti, serta mengamati segala bentuk karakter siswa. Lebih jauh peneliti mengadakan analisis dari data-data yang ada yang berhubungan dengan maksud penelitian ini. Peneliti menganalisis hasil jawaban kuisioner yang dibagikan kepada siswa siswi kelas XI di SMA Negeri 7 Kota Tangerang Selatan. Adapun maksud analisis ini peneliti ingin melihat bagaimana karakter siswa pada pengimplementasian nilai karakter pada kurikulum 2013. Penelitian ini juga merupakan library research karena peneliti mengadakan kajian dengan mencari dan membaca buku-buku untuk mendalami teori yang berkenaan dengan masalah yang diteliti. Selain itu penelitian ini juga merupakan field research karena peneliti mengadakan penelitian langsung ke SMA Negeri 7 Kota Tanagerang Selatan.

C. Unit Analisis

Dalam penelitian yang menggunakan metode deskriptif analsisi dengan teknik wawancara. Peneliti mengamati segala hal yang berhubungan dengan tujuan penelitian. Dalam hal ini, peneliti mengumpulkan data-data yang diperlukan baik data primer utama maupun data sekunder dari sumber data yang diperoleh. 86 Unit analisi dalam penelitian karakter pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 7 Kota Tanagerang Selatan, peneliti mengolah data-data yang diperoleh dari guru, wakil kepala sekolah, dan siswa siswi. 85 Nurul Zuhariah, Metodologi Penelitian: Sosial dan Pendidikan, Jakarta: Bumi Aksara, 2007, Cet. 4, h. 47. 86 Burhan Bungin, Penelitian Kualitatif, Jakarta: Prenada Media Group, 2010, h. 51.

Dokumen yang terkait

Kemampuan Presentasi dalam Kegiatan Diskusi Siswa Kelas XI Madrasah Aliyah Nur As Sholihat Serpong Tangerang Selatan Tahun Pelajaran 2015/2016

1 16 98

MEDIA PEMBELAJARAN GAMBAR DENGAN ANIMASI STOPMOTION PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1 BUKITKEMUNING TAHUN PELAJARAN 2015/2016

0 5 59

Analisis Kesalahan Kata Berimbuhan dalam Teks Negosiasi Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Kota Tangerang Selatan Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016

3 37 154

Struktur Kalimat dalam Karangan Deskripsi Siswa Kelas VII SMP Negeri 13 Kota Tangerang Selatan Tahun Pelajaran 2016/2017

0 19 140

PERANAN GURU PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DALAM MENINGKATKAN KARAKTER DISIPLIN SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI 11 MEDAN TAHUN PELAJARAN 2015 / 2016.

0 5 23

PERAN MOTIVASI BELAJAR DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKn KELAS XI IPS SMA NEGERI 11 MEDAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016.

0 2 26

PENGARUH MANAJEMEN WAKTU DAN AKTIFITAS EKSTRAKULIKULER TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X IPS SMA NEGERI 7 MEDAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016.

0 2 33

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KRITIK TARI UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN MULTIKULTUR SISWA KELAS XI SMA NEGERI 7 TANGERANG ( Penelitian Tindakan di SMA Negeri 7 Tangerang ).

2 15 41

PEMBELAJARAN SENI BUDAYA MATERI KREASI CEMENT PORTRAIT DI KELAS XI IPS 1 SMA NEGERI 1 SUKOHARJO TAHUN PELAJARAN 2015/2016.

0 0 20

PERSEPSI SISWA KELAS XI TERHADAP LAYANAN BIMBINGAN KLASIKAL DI SMA NEGERI 7 SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2015 2016 -

1 2 72