Metode Most Probable Number MPN

Gambar 2.6 Hasil uji indole yang positif A dan negatif B Sumber: Ghiri, Durba. 2015. 2. Uji Methyl-Red MR Uji yang digunakan untuk membedakan bakteri yang mampu memproduksi asam dari proses fermentasi glukosa pada media Methyl Red-Voges Proskauer MR-VP broth yang ditambahkan reagen Methyl Red sebagai indikator pH. Hasil akhirnya berupa penurunan pH yang merubah warna larutan menjadi merah untuk hasil yang positif dan kuning untuk hasil yang negatif gambar 2.7. Gambar 2.7 Hasil uji Methyl Red yang positif A dan negatif B Sumber: Ghiri, Durba. 2015. 3. Uji Voges-Proskauer VP Uji ini merupakan uji untuk membedakan bakteri yang mampu memproduksi acetylmethyl-carbinol acetoin yang merupakan produksi lanjutan dari butylene glycol. Acetoin yang terbentuk ini akan menjadi diacetyl ketika ditambahkan reagen KOH 40, kemudian bila bereaksi dengan pepton dari α- naphthol akan merubah warnanya menjadi pink eosin, seperti pada gambar 2.8. Gambar 2.8 Hasil uji Voges- Proskauer yang negatif A dan positif B Sumber: Acharya, Tankeshwar. 2015. 4. Uji Citrate Uji ini dilakukan untuk membedakan bakteri yang mampu menggunakan sitrat sebagai sumber karbon tunggal. Pada media ini mengandung bromthymol blue sebagai indikator pH yang akan merubah warna media dari hijau ke biru saat terjadi alkalinisasi pH. Hasil uji ini dapat dilihat pada gambar 2.9. Gambar 2.9 Hasil uji Citrate yang negatif A dan positif B Sumber: Hanson. 2009. Dengan mengetahui hasil kombinasi dari uji IMViC, kita dapat menentukan spesies dari bakteri yang diduga bagian dari koliform. Interpretasi dari kombinasi uji IMViC tersebut tercantum pada tabel 2.2. Tabel 2.2 Interpretasi Spesies Bakteri Berdasar Hasil Uji IMViC Spesies Indole Methyl Red Voges- Proskauer Citrate Escherichia coli + + ̶ ̶ Shigella spp. ̶ + ̶ ̶ Salmonella spp. ̶ + ̶ + Klebsiella spp. ̶ ̶ + + Proteus vulgaris + + ̶ ̶ Proteus mirabillis ̶ + ̶ + Citrobacter freundeii ̶ + ̶ + Enterobacter aerogenes ̶ ̶ + + Catam: Tanda + artinya adalah positif, sedangkan tanda – artinya adalah negatif. Kombinasi dari keempat uji ini menginterpretasikan ke salah satu bakteri yang tercantum. Sumber: Ananthanarayan dan Paniker. 2005.

2.1.3.2 Uji Fermentasi Karbohidrat Uji Gula-gula

Uji fermentasi karbohidrat merupakan uji yang digunakan untuk mengetahui cara yang digunakan bakteri dalam memetabolisme karbohidrat. Bakteri mempunyai dua cara dalam