Pada formulir Bukti Pemotongan PPh Pasal 26 , kolom Nomor Klik tombol Scroll bar yang terletak di sebelah kanan kolom Tanggal Untuk Imbalan sehubungan dengan jasa, pekerjaan, dan kegiatan, Untuk Hadiah dan Penghargaan kolom yang diisi

1. Klik menu Jenis Pajak Penghasilan pada tampilan

aplikasi eSPT Masa PPh. Kemudian klik pada menu Pasal 21 Dan Atau 26  Bukti Potong PPh Pasal 26 maka tampilan untuk formulir Bukti Pemotongan PPh Pasal 26 akan aktif terbuka.

2. Penambahan data langsung dilakukan pada formulir bukti

pemotongan pasal pph 26 pada kolom yang aktif.

3. Pada bagian Wajib Pajak Dipotong, klik tombol

yang terdapat di sebelah kanan kolom NPWP untuk menampilkan formulir Daftar Wajib Pajak . Pilih dan klik salah satu nomor NPWP pada kolom Daftar Wajib Pajak Dipotong. Jika wajib pajak belum terdaftar maka lakukan penambahan data Wajib Pajak melalui Tabel Wajib Pajak pada menu Utiliti yang telah dijelaskan pada Chapter 14. Menggunakan Menu Utiliti.

4. Pada formulir Bukti Pemotongan PPh Pasal 26 , kolom Nomor

Bukti otomatis akan terisi 6 digit angka misalnya 000001PPH 26bulan ke-…tahun. Atau User dapat mengganti nomor bukti yang disediakan sistem dengan nomor yang diinginkan. Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya.

5. Klik tombol Scroll bar yang terletak di sebelah kanan kolom Tanggal

Pemotongan. Kotak kalender akan ditampilkan. Pilih dan klik tanggal yang diinginkan User langsung pada tampilan kalender tersebut. Klik judul bulan yang terdapat pada tampilan kalender, akan muncul list untuk bulan selama setahun. Pilih dan klik bulan yang dimaksud dengan menggunakan Mouse. Atau bisa juga dengan cara menggunakan tombol Scroll bar yang terdapat di kiri dan kanan tampilan judul kalender. Klik judul tahun yang terdapat pada tampilan kalender, akan muncul Scroll bar atas dan bawah, gunakan tombol Scroll bar tersebut untuk mengubah tahun yang dimaksud. Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya.

6. Untuk Imbalan sehubungan dengan jasa, pekerjaan, dan kegiatan,

kolom yang diisi yaitu :  a. Isi tarif-nya pada kolom Jumlah Penghasilan Bruto. Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya. b. Isi persen PPh yang dipotong pada kolom Tarif . Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya. c. Maka akan ditampilkan konfirmasi : Tarif dapat diubah sesuai dengan Tarif Perjanjian Penghindaran Pajak Berganda P3B. Klik OK pada pesan tersebut.

7. Untuk Hadiah dan Penghargaan kolom yang diisi yaitu :

a. Isi tarif-nya pada kolom Jumlah Penghasilan Bruto. Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya. b. Isi persen PPh yang dipotong pada kolom Tarif . Tekan tombol Tab untuk pindah ke kolom berikutnya. c. Maka akan ditampilkan konfirmasi : Tarif dapat diubah sesuai dengan Tarif Perjanjian Penghindaran Pajak Berganda P3B. Klik OK pada pesan tersebut.

8. Untuk Pensiun dan pembayaran berkala, kolom yang diisi yaitu :