Analisis Customer Satisfaction Index CSI 4.04 Rekomendasi Manajerial

63 sebelumnya sudah pernah datang atau istilahnya adalah penyampaian informasi dari mulut ke mulut mouth to mouth. Areal parkir menurut responden juga tidak terlalu berpengaruh penting pada kepuasan karena hanya merupakan atribut di luar areal Strawberry Cafe. Maksud dari atribut luar areal, karena areal parkir tidak berhubungan langsung dengan proses pembelian yang dilakukan konsumen selama berada di Strawberry Cafe. Areal parkir yang ada dapat dikatakan sudah cukup untuk menampung kendaraan pribadi pengunjung dan manajemen Strawberry Cafe juga tidak terlalu memfokuskan untuk menambah kapasitas atau memperbaiki areal parkir yang telah tersedia sebelumnya.

4. Kuadran IV Berlebihan

Terdapat empat atribut yang terdapat pada kuadran IV yaitu variasi menu, tampilan hidangan, penampilan pramusaji dan arsitektur ruangan. Kuadran ini menunjukan tingkat kepentingan konsumen terhadap atribut tersebut rendah, namun kinerja yang diberikan pihak Strawberry Cafe baik sehingga dapat dikatakan berlebihan. Atribut ini sebaiknya tidak perlu meningkatkan kinerjanya lagi, dan pihak manajemen lebih memfokuskan pada atribut yang berada di kuadran III. Atribut variasi menu dikatakan berlebihan karena jumlah hidangan yang mencapai lebih dari 50 jenis membuat atribut ini dirasakan konsumen terlalu berlebihan jika dibandingkan dengan tingkat kepentingan yang diharapkan. Begitupun dengan atribut tampilan hidangan yang memang terlihat ramai dengan penambahan hiasan-hiasan pada makanan dan minuman. Penampilan pramusaji dikatakan berlebihan karena standar yang diterapkan oleh manajemen mengharuskan pelayan menggunakan seragam dengan hiasan strawberry mulai dari baju, celemek hingga topi. Arsitektur ruangan yang diset seperti hutan dinilai pengunjung terlalu berlebihan.

6.5 Analisis Customer Satisfaction Index CSI

Customer Satisfaction Index CSI digunakan untuk menganalisis tingkat kepuasan konsumen secara keseluruhan dengan menggunakan nilai rata-rata 64 tingkat kinerja dengan nilai rata-rata tingkat kepentingan seluruh atribut Strawberry Cafe. CSI ini digunakan untuk mengetahui mengenai tingkat kepuasan konsumen terhadap kinerja keseluruhan yang ada di Strawberry Café. Hal ini diperlukan kedepannya untuk keperluan manajemen di dalam meningkatkan kinerja yang ada untuk menjadi lebih baik lagi. Nilai CSI Strawberry Café dapat dilihat pada Tabel 46. Tabel 46. Hasil Perhitungan Customer Satisfaction Index CSI Strawberry Café Atribut MIS MSS WF WS 1 5 4.64 0.06 0.30 2 4.58 4.72 0.06 0.28 3 4.06 4.16 0.05 0.22 4 4.62 4.16 0.06 0.24 5 4.84 4.96 0.06 0.31 6 4.86 3.8 0.06 0.24 7 4.2 2.92 0.05 0.16 8 4.64 2.04 0.06 0.12 9 4.66 4.22 0.06 0.25 10 4.26 4.42 0.05 0.24 11 4.8 4.34 0.06 0.27 12 4.84 3.7 0.06 0.23 13 4.64 3.78 0.06 0.22 14 4.44 3.92 0.06 0.22 15 4.24 4.16 0.05 0.22 16 4.92 4.42 0.06 0.28 17 4.94 4.18 0.06 0.26 TOTAL 78.54

68.54 4.04

CSI 80,81 Berdasarkan tingkat kepuasan konsumen di Strawberry Café dilihat dari nilai Customer Satisfaction Index CSI menunjukan hasil 80,81 . Dilihat dari indeks kepuasan konsumen, maka dapat dikatakan konsumen yang datang ke Strawberry Café untuk seluruh atribut yang diuji termasuk ke dalam kategori sangat puas 80 CSI ≤ 100. Hasil ini membuat Strawberry Cafe selalu ramai dikunjungi setiap harinya. Walaupun demikian, manajemen perlu memperbaiki beberapa kinerjanya karena sebesar 19,19 menunjukkan ketidakpuasan pengunjung saat melakukan kegiatan konsumsi di Strawberry Cafe Jakarta.

6.6 Rekomendasi Manajerial

Kinerja pada restoran Strawberry Café Jakarta sudah baik. Ini dapat dilihat dari tingkat kepuasan konsumen yang diukur melalui nilai Customer Satisfaction 65 Index CSI secara keseluruhan atribut yang diuji. Hasil sebesar 80,81 dapat dikategorikan bahwa konsumen yang datang ke Strawberry Café sangat puas dengan kinerja restoran tersebut. Ada beberapa atribut yang harus diperhatikan manajemen Strawberry Café agar kedepannya bisa lebih baik. Kinerja pada atribut harga produk, pemberian diskon, kecepatan penyajian dan fasilitas yang disediakan lebih ditingkatkan lagi. Harga produk dan pemberian diskon dapat ditingkatkan kinerjanya secara bersama-sama. Manajemen memang kurang melakukan kegiatan pemberian diskon kepada konsumennya. Kedepannya, manajemen harus lebih bisa melakukan kegiatan pemberian diskon dan ini akan berdampak langsung kepada harga produk. Atribut kecepatan penyajian juga harus ditingkatkan kinerjanya dengan cara menambah jam kerja karyawan pada saat Strawberry Cafe dalam keadaaan penuh, umumnya pada hari sabtu, minggu dan libur. Fasilitas yang disediakan juga harus diperhatikan manajemen. Konsumen berharap ada terdapat penambahan fasilitas berupa peralatan elektronik yang menunjang kegiatan yang ada seperti pendingin udara, televisi dan alat pemutar musik. Kedua alat tersebut dinilai penting oleh konsumen ketika berada di Strawberry Cafe. Secara umum, strategi STP dan 4P yang telah ditetapkan pihak manajemen telah tepat dan sesuai dengan sasarannya. Konsep entertainment dengan mengkombinasikan variasi menu yang unik dengan permainan berupa board games telah menjadi ciri khas yang tidak dimiliki restoran lainnya. Kedepannya, manajemen akan melakukan pembukaan cabang baru Strawberry Cafe di daerah Depok. Hal ini memang sesuai dengan strategi lokasi yang diharapkan oleh manajemen, yaitu dekat dengan universitas dan sekolah-sekolah yang memang menjadi segmentasi pasar Strawberry Cafe. 66 VII KESIMPULAN DAN SARAN

7.1 Kesimpulan