30. Akibatnya, rasio sel darah merah terhadap volume darah menurun. Pengenceran darah selama kehamilan ini dikenal sebagai anemia faali. Anemia defisiensi besi
merupakan salah satu gangguan yang paling sering terjadi selama kehamilan Ibrahim, 2010.
Banyak faktor yang terkait dengan status anemia ibu hamil yaitu status sosial ekonomi pendidikan, jenis pekerjaan dan tingkat pendapatan, serta perolehan tablet
zat besi Riris, 2006 Menurut hasil penelitian Zulfadli 2011, menjelaskan bahwa kemungkinan
besar penyebabnya adalah ibu hamil tidak mengkonsumsi tablet zat besi yang diterimanya karena ada berbagai faktor yang berhubungan dengan kepatuhan
mengkonsumsi tablet zat besi. Sedangkan hasil penelitian Dewi 2006, dijelaskan bahwa ada hubungan
kadar Hb ibu hamil dengan berat bayi lahir, dimana semakin tinggi kadar Hb semakin tinggi berat badan yang dilahirkan.
2.10. Landasan Teori
Berdasarkan konsep teori Green dan Blum dalam Notoatmojo 2005 hubungan antara status kesehatan, perilaku, dan promosi kesehatan, dengan pola
makan ibu hamil dalam memenuhi status gizinya dipengaruhi oleh factor predisposing, factor enabling dan factor reinforcing. Apabila dihubungkan dengan
status kesehatan ibu hamil, maka perilaku kesehatan ibu selama hamil dimana dalam penelitian ini adalah pola makan ibu yang didukung dengan pengukuran status gizi
ibu hamil dapat mempengaruhi status kesehatan ibu atau terkait dengan terjadinya Bumil KEK ,BBLR dan anemia pada masa kehamilan.
Ditinjau dari teori yang telah disebutkan di atas, maka salah satu faktor risiko yang dapat dikendalikan dengan melakukan upaya pencegahan oleh ibu hamil yaitu
dengan memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil dengan pola makan yang sehat.
2.11 Kerangka Konsep
Gambar 2.1 Kerangka Konsep Penelitian
Keterangan : Dari pola makan Ibu hamil dilihat jenis makanan dan frekuensi makanan setiap hari. Kemudian dari jenis makanan tersebut dapat
diketahui tingkat gizinya yang terdiri dari energi dan protein yang dapat mempengaruhi status gizinya.
Pola Makan Ibu Hamil -
Jenis makanan -
Jumlah makanan Tingkat Kecukupan Gizi
- Energi
- Protein
Status Gizi Ibu Hamil