Penghalusanpenggilingan Proses pembuatan terinne secara detail dapat dijelaskan sebagai berikut:

111 menghasilkan campuran yang merata. Setelah ikan halus bumbu-bumbu dicampur sambil terus dilakukan penghalusan. Demikian juga dengan bahan-bahan lain seperti telur, tepung maezena, dan susu juga dicampur dengan adonan sebelumnya.

c. Pencetakan dan Pemanggangan

Pencetakan bertujuan untuk memberikan bentuk akhir yang menarik dan seragam pada produk. Sedangkan pemanggangan berfungsi mematangkan adonan dan memberikan konsistensi bentuk akhir, Pada proses ini adanya pengaruh panas menyebabkan peristiwa koagulasi dari protein yang terkandung di dalam adonan protein telur. , susu, dan ikan, juga terjadi proses gelatinisasi dari pati maezena. Adonan yang telah lembut dan tercampur rata dicetak dalam loyang persegi panjang yang sebelumnya telah diolesi mentega dan tepung terigu. Pemanggangan dilakukan kira-kira 30 menit atau dengan cara melakukan tes kematangan menggunakan lidi yang dimasukkan ke dalam adonan seperti halnya tes yang dilakukan terhadap kuecake. Apabila lidi setelah diitusukkan ke dalam adonan sudah tidak basah atau sudah tidak ada adonan yang menempel pada lidi, maka adonan sudah dianggap matang.

d. Pengeluaran Adonan dari Cetakan

Adonan yang sudah matang, dikeluarkan dari loyang untuk menghindari pengembunan. Biasanya terinne ditampilkan dengan cara mengiris adonan tipis-tipis dilengkapi dengan hiasan daun peterseli dan hiasan sayuran lain. 112 MENANYA Setelah mengamati dan mempelajari materi pengolahan produk diversifikasi hasil perikanan pembuatan terrine, adakah hal-hal yang belum jelas yang Anda rasakan? Jika ada yang belum jelas, cobalah catat hal-hal yang belum jelas tersebut, kemudian tanyakan kepada Guru, teman atau sumber-sumber lain yang anda di lingkungan sekitarmu MENGUMPULKAN INFORMASIMELAKUKAN EKSPERIMEN Secara berkelompok sesuai pembagian kelompok yang sudah diarahkan oleh guru, pelajari terlebih dahulu lembar-lembar kerja berikut ini. Jika ada yang kurang jelas, tanyakan kepada guru. Kemudian kerjakan lembar-lembar kerja tersebut dengan seksama