Persamaan ”konstanta” parameter Persamaan ”Fungsi Tabel” Graph

28 X1 : Nilai pertama dari variabel X Dx : Pertambahan nilai increment dari variabel bebas X, nilainya selalu positif YN : Vektor sumbu Y, disebut juga output

6. Persamaan Fungsi Waktu Tunda Delay

Waktu tunda merupakan suatu bentuk kelambatan waktu yang terjadi pada aliran material, informasi, ataupun aliran lainnya dan merupakan aspek yang penting dalam sistem dinamik. Waktu tunda sering terjadi dalam sistem riil, misalnya dalam pengambilan keputusan, dalam transportasi, penyebaran informasi, dan lain-lain Muhammadi et al, 2001. Terdapat tiga bentuk persamaan dalam Powersim yang dapat digunakan untuk menyatakan waktu tunda. waktu tunda aliran material dinyatakan oleh fungsi DELAYMTR, waktu tunda aliran informasi dinyatakan oleh fungsi DELAYINF, dan delay aliran material dengan pemanggilan permintaan infinite order dinyatakan dengan fungsi DELAYPPL. Contoh bentuk fungsi delay adalah : DELAYMTR Input, Delay_Time, n, “Initial” DELAYINF Input, Delay_Time, n, “Initial” DELAY PPL Input, Delay_Time, “Initial” dimana, Input : Variabel yang menjadi input bagi variabel yang mengalami delay Delay_Time : Rata-rata waktu delay N : Orde delay Initial : Nilai inisial dari delay 29

7. Persamaan Fungsi Logika

Beberapa fungsi logika yang terdapat dalam Powersim adalah fungsi IF, IMECYCLE, MAX, dan MIN Tasrif, 2004. a. IF Digunakan untuk menggambarkan suatu kondisi conditional function. IF Condition, Val1, Val2 dimana, Condition : Suatu logical value true or false Val1 : Angka sembarang computational parameter Val2 : Angka sembarang computational parameter b. TIMECYCLE Digunakan untuk menguji siklus waktu atau interval waktu TIMECYCLE First, Interval dimana, First : Waktu pertama untuk pengecekan Interval : Waktu diantara pengecekan satu ke pengecekan berikutnya c. MAX Digunakan untuk memilih nilai yang paling besar dari beberapa nilai. MAX X1, X2, X3,...., Xn d. MIN Digunakan untuk memilih nilai yang paling kecil dari beberapa nilai. MIN X1, X2, X3,...., Xn