Jarak Antar Bangunan Kelengkapan Tapak Bangunan RSUD Kota Tangerang

tidak fit. Dengan tersedianya jalan lingkungan yang cukup, tentu dapat membantu proses evakuasi yang dilakukan terhadap pasien yang ada di RSUD Kota Tangerang dan dapat mempercepat proses evakuasi bila terjadi keadaan darurat.

6.3.3. Jarak Antar Bangunan

Jarak antar bangunan yang tersedia di RSUD Kota Tangerang yang telah memenuhi persyaratan juga dapat memberikan proteksi terhadap bahaya kebakaran. Persyaratan mengenai jarak antar bangunan yang menjadi kriteria penilaian adalah 8m Saptaria, 2005. Jarak antar bangunan menjadi penting bagi RSUD Kota Tangerang karena letak RSUD Kota Tangerang yang berada di pemukiman warga. Dengan adanya jarak antar bangunan, dapat menghindari penyebaran kebakaran ke bangunan lain yang ada di sekitar suatu bangunan. Dengan kata lain, kebakaran tidak akan sampai merambat ke bangunan lain di sekitar RSUD Kota Tangerang karena RSUD Kota Tangerang telah memenuhi persyaratan mengenai jarak antar bangunan yang terdapat dalam pedoman pemeriksaan keselamatan kebakaran bangunan Pd-T-11- 2005-C. Jarak antar bangunan yang tersedia di RSUD Kota Tangerang yang telah sesuai dengan kriteria pedoman pemeriksaan keselamatan kebakaran bangunan gedung Pd-T-11-2005-C dapat membantu pihak pemadam kebakaran juga. Pemadam kebakaran dapat memadamkan kebakaran yang terkonsentrasi pada satu bangunan saja. Jadi kebakaran tidak akan meluas pada bangunan lain, sehingga pemadam kebakaran akan lebih fokus memadamkan pada satu bangunan saja. Menurut Suprapto 2009 salah satu upaya untuk pencegahan dan penanggulangan kebakaran di lingkungan kumuh dan perkotaan adalah dengan memberi jarak antar bangunan. Dengan memberi jarak antar bangunan, dapat memperkecil nilai risiko kejadian kebakaran dan menghambat penyebaran kebakaran. Dengan jarak antar bangunan yang cukup tersebut, pihak RSUD Kota Tangerang juga dapat meningkatkan citra institusi. Masyarakat sekitar akan melihat pihak RSUD Kota Tangerang memiliki perhatian terhadap bahaya kebakaran yang dapat terjadi dan dapat menyebar ke pemukiman warga. Dengan memberikan perhatian terhadap masyarakat sekitar, pihak RSUD Kota Tangerang akan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat yang tentu akan memberikan keuntungan lebih bagi pihak RSUD Kota Tangerang. Sebuah studi yang di publikasi dalam safetynewsalert.com 2013 yang diambil dari Journal of Occupational and Environmental Medicine mengatakan, perusahaan yang memiliki komitmen dalam peningkatan kesehatan dan keselamatan kerja akan memiliki citra lebih baik yang kemudian akan memberikan keuntungan lebih besar dari sebelumnya yang didapat dari efek kepercayaan publik. Publik akan lebih percaya terhadap perusahaan yang komitmen terhadap kesehatan dan keselamatan kerja daripada yang tidak. Dengan begitu tentu citra perusahaan sangat penting bila terkait dengan profit perusahaan.

6.3.4. Hidran Halaman