Karya berjudul: “Mari Bermain ”

51 3. Karya berjudul: “Guru Akan Datang?” Gambar XI: “Guru Akan Datang?” Teknik hardboard cut edisi 22, ukuran 70,5 x 96 tahun 2014 Karya grafis berjudul “Guru Akan Datang?” dikerjakan menggunakan teknik hardboard cut dengan ukuran 70,5 x 96 dengan posisi horisontal. karya grafis ini dicetak sebanyak dua edisi, edisi pertama dicetak pada kertas dan edisi kedua dicetak pada kanvas. Objek yang terdapat pada karya grafis ini antara lain: sembilan objek manusia yang sedang bermain, bayangan dan sebagian dari objek manusia, dua meja, satu kursi, papan tulis, bendera, jendela serta papan absen. Karya grafis berjudul “Guru Akan Datang?” ini terinspirasi dari Aktivitas anak-anak ketika di dalam kelas belum ada Guru. Karya grafis ini menceritakan tentang situasi kelas yang gaduh ketika Guru tidak ada di dalam kelas. Situasi gaduh di dalam kelas ketika guru belum datang merupakan hal yang biasa dilakukan oleh anak-anak, karena pada dasarnya anak-anak senang bermain. Pada prosesnya penulis menampilkannya secara ilustratif dengan melalui proses 52 deformasi terhadap bentuk anak-anak serta objek pendukung lainnya. Objek ubin melalui proses stilasi untuk menciptakan bentuk dekoratif. Karya grafis ini menampilkan penggambaran anak-anak yang sedang bermain di dalam kelas sebagai objek utama. Objek bendera, papan tulis, papan absen, meja dan kursi digunakan sebagai objek pendukung untuk membuat situasi yang menyerupai suasana kelas. Situasi kelas menggambarkan anak-anak yang sedang bermain ketika kelas kosong dan Guru sedang akan berjalan masuk menuju kelas. Untuk memberikan kesan gerak pada objek dibuat goresan-goresan yang menghasilkan efek gradasi sehingga objek terlihat memiliki irama. Pada penggambaran anak-anak untuk membentuk wajah, tangan dan kaki dibuat dengan kombinasi garis-garis halus dengan garis tebal untuk membentuk gradasi gelap terang. Pada penggambaran anak-anak juga dibuat highlight dengan memanfaatkan warna media cetak. Hal ini dilakukan dengan cara menghilangkan bagian dari hardboard untuk menghasilkan highlight. Bagian yang dihilangkan tidak akan terkena tinta cetak sehingga menghasilkan cetakan yang diinginkan. Pada objek meja, jendela, pintu dan kursi dibuat goresan membentuk guratan kayu sehingga objek meja, jendela, pintu dan kursi terlihat memiliki tekstur. Untuk memberikan efek kaca pada jendela dibuat goresan halus yang menghasilkan efek blur . Sehingga terlihat seperti permukaan kaca. Kemudian pada objek ubin dibuat highlight dengan menghilangkan bagian yang akan dibuat sebagai highlight dengan mencukil menggunakan pisau cukil dan bagian yang dilukai tidak terkena tinta cetak sehingga menghasilkan cetakan yang diinginkan pada sisi yang lain 53 pada objek ubin dibuat gelap terang dengan kombinasi garis-garis halus beraturan. Kemudian pada objek tembok dibuat area gelap terang dengan garis-garis lurus tidak beraturan serta memberikan highlight pada sisi bawah tembok serta memasukkan unsur hias di dalamnya. Proses visualisasi “Guru Akan Datang?” menggunakan teknik cetak tinggi hardboard cut. Proses diawali dengan pembuatan sketsa kasar yang kemudian dipindah serta disempurnakan pada hardboard. Kemudian proses selanjutnya adalah membuat klise cetak dengan mencukil hardboard sesuai dengan sketsa yang telah dibuat. Karya grafis ini menggunakan warna monokrom yang diperoleh dari tinta cetak process black. Penggambaran anak-anak diletakkan tidak beraturan pada bidang cetak untuk menciptakan komposisi yang dinamis. Pada bagian belakang penggambaran satu orang anak sedang menggambar di papan tulis ditujukan sebagai center of interest . Pada bagian depan dua anak-anak sedang bermain kelereng dan satu anak-anak memainkan pesawat dari kertas. Pada bagian tengah dua anak-anak sedang bermain permainan tradisional dan satu anak-anak sedang berdiri. Pada bagian samping terdapat satu manusia sedang berjalan menuju ruangan kelas. Objek bendera, meja, kursi dan jendela digunakan sebagai objek pendukung agar tercipta komposisi yang harmonis. Karya grafis ini menggunakan bentuk ilustrasi dekoratif sesuai dengan ciri-ciri sebagai berikut : pada objek utama digambarkan secra ilustratif, karya grafis memiliki nilai hias pada objek pendukungnya, dan mengesampingkan ruang. 54

4. Karya berjudul: “Wujudkan Mimpimu”

Gambar XII: “Wujudkan Mimpimu” Teknik hardboard cut edisi 22, ukuran 73 x 98 tahun 2014 Karya grafis berjudul “Wujudkan Mimpimu” dikerjakan dengan menggunakan teknik hardboard cut sebanyak dua edisi yang dicetak pada vinyl dengan menggunakan tinta cetak offset black . Ukuran karya grafis ini adalah 73 x 98 cm dengan posisi horisontal. objek yang terdapat dalam karya grafis ini diantaranya : objek anak-anak sebagai objek utama, tanaman, koper, bunga, rumput, uang, piala, batu, medali sebagai objek pendukung. Karya grafis ini terinspirasi dari aktivitas anak-anak yang saling menceritakan mimpinya dan membayangkan apa yang diinginkan. Karya grafis ini menceritakan tentang mimpi dari anak-anak, dimana setiap anak-anak sedang dalam keadaan tidur dan memiliki mimpi yang berbeda-beda. Penggambaran