Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Subjek dan Objek Penelitian Variabel Penelitian dan Pengukurannya

35

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional. Korelasional merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara dua atau beberapa variabel Arikunto, 2009:247. Peneliti ingin mengetahui apakah ada hubungan antara penggunan media pembelajaran dan partisipasi siswa terhadap prestasi belajar siswa Penelitian ini juga merupakan studi kasus. Studi kasus adalah suatu penelitian yang dilakukan secara intensif, terinci dan mendalam terhadap seseorang atau suatu organisasi, lembaga dan gejala tertentu selama kurun waktu tertentu Arikunto, 2006:143. Kelemahan dari studi kasus yaitu bahwa informasi yang diperoleh sifatnya subyektif, artinya hanya untuk individu yang bersangkutan dan belum tentu dapat digunakan untuk kasus yang sama pada individu lain. Dengan kata lain, generalisasi informasi sangat terbatas penggunaannya Noor, 2011:36. Dalam hal ini kemungkinan terdapat responden yang menjawab kuesioner dengan keadaan yang tidak sesungguhnya sehingga hasil penelitian menjadi tidak representatif.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat: Penelitian ini dilaksanakan di SMA Pangudi Luhur Sedayu, Bantul 2. Waktu: Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2015

C. Subjek dan Objek Penelitian

1. Subjek Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X,XI dan XII SMA Pangudi Luhur Sedayu 2. Objek Objek penelitian ini adalah hubungan penggunan media pembelajaran dan partisipasi siswa terhadap prestasi belajar siswa .

D. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling 1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subyek penelitian Arikunto 1996:115. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMA Pangudi Luhur Sedayu untuk tahun pelajaran 20142015.

2. Sampel Sampel adalah sebagian atau wakil dari poplasi Suharsini Arikunto, 1996:117.

Penelitian sampel memiliki beberapa keuntungan antara lain: a. Subyek pada sampel lebih sedikit dibandingkan dengan jumlah populasi. b. Lebih efisien dari pada waktu, biaya dan tenaga. c. Untuk penelitian sampel dengan jumlah yang tidak terlalu besar tidak akan terjadi responden terlewati. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X,XI dan XI dengan jumlah keseluruhan 89 siswa Tabel 3.1 Sampel Penelitian Kelas Siswa Pria Siswa Wanita Jumlah X-IIS.1 13 15 28 XI-IIS.1 18 14 32 XII-S1 18 11 29 Jumlah 49 40 89 3. Teknik Sampling Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu Sugiyono, 2012:126. Dalam teknik ini anggota populasi yang diambil sebagai sampel sudah ditentukan sesuai dengan keperluan penelitian. Pertimbangannya bahwa kelas XIS 1,XIIS 2 dan kelas XIIIS 3 sudah cukup memiliki pengetahuan mengenai penggunaan media pembelajaran yang baik.

E. Variabel Penelitian dan Pengukurannya

Dalam setiap obyek penelitian, obyek penelitian tidak dapat dilepaskan dengan istilah variabel karena pada dasarnya variabel merupakan obyek dalam penelitian. Menurut Suharsini Arikunto 1996:97 variabel adalah suatu atribut yang dianggap mencerminkan dan mengungkapkan bangunan pengertian. Dari kedua pendapat di atas, menunjukkan betapa pentingnya variabel dalam penelitian sebab variabel itulah yang menjadi pusat dalam penelitian. Variabel dalam penelitian ini adalah : 1 Presepsi siswa tentang penggunaan media pembelajaran Tabel 3.2 Tabel Operasional Variabel Presepsi Siswa tentang Penggunaan Media Pembelajaran Sub Variabel Indikator Butir Angket -Kegunaan media pembelajaran dalam proses belajar a. menarik perhatian siswa b. memperjelas pemahaman siswa c. menumbuhkan minat belajar siswa d. media pembelajaran yang disampaikan lebih bervariasi e. menumbuhkan motivasi belajar f. sebagai alat untuk mengurangi kejenuhan siswa g. membantu siswa menyerap materi pelajaran h. merangsang siswa dalam belajar 1 2 9 11 12 13 17 20 2 partisipasi siswa di kelas Tabel 3.4 Tabel Operasional Variabel Partisipasi Siswa Sub Variabel Indikator Butir Angket - Prasyarat yang harus dipenuhi dalam berpartisipasi - Penanaman Kesadaran a. tersedianya waktu b. kemampuan c. komunikasi d. biaya e. tidak merugikan f. keterlibatan anggota a. keterikatan b. keterkaitan c. penyesuaian diri d. prakarsa e. kemauan f. tanggung jawab 3 10,21 4 5 6,25 14 15,22 16,24 7 18 19 8, 23 Skala likert adalah skala yang digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau kelompok orang tentang fenomena tertentu Siregar, 2010:138 Alternatif jawaban tiap item disajikan sebagai berikut: Tabel 3.4 Pedoman Skor Alternatif Jawaban Skor Positif Negatif A B C D E 5 4 3 2 1 1 2 3 4 5 3. Prestasi belajar Prestasi belajar adalah keberhasilan usaha yang dicapai seseorang setelah memperoleh pengalaman belajar atau mempelajari sesuatu. Dalam hal ini yang digunakan untuk mengukur prestasi belajar siswa yaitu nilai raport siswa kelas X,XI dan XII pada semester ganjil tahun pelajaran 20142015.

F. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Hubungan antara kedisiplinan guru, kedekatan dan perhatian guru dengan prestasi belajar siswa pada pembelajaran akuntansi : studi kasus di SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu.

0 0 141

Hubungan antara minat belajar dan perhatian orang tua dengan prestasi belajar siswa pada pembelajaran ekonomi : studi kasus SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu.

0 0 165

Hubungan antara prestasi belajar siswa, persepsi siswa terhadap jurusan, dan motivasi belajar dengan minat siswa dalam memilih jurusan di SMA : studi kasus pada SMA Pangudi Luhur Sedayu.

0 1 165

Hubungan antara media pembelajaran dan kedisiplinan belajar dengan prestasi belajar siswa : studi kasus siswa kelas XI SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul.

0 0 138

Hubungan antara prestasi belajar siswa, motivasi belajar siswa, dan tingkat pendidikan orang tua dengan minat memilih jurusan di SMA : studi kasus pada SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul.

0 2 140

Hubungan antara interaksi belajar mengajar, motivasi belajar siswa, dan lingkungan belajar dengan prestasi belajar ekonomi akuntansi : studi kasus pada siswa-siswi kelas XI IPS SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul.

0 0 179

Pengaruh persepsi siswa tentang keterampilan mengajar guru terhadap prestasi belajar siswa : studi kasus siswa-siswi kelas II pada mata pelajaran ekonomi akuntansi SMA Pangudi Luhur Sedayu.

0 0 144

Hubungan antara prestasi belajar siswa, persepsi siswa terhadap jurusan, dan motivasi belajar dengan minat siswa dalam memilih jurusan di SMA studi kasus pada SMA Pangudi Luhur Sedayu

0 0 163

Hubungan antara kedisiplinan guru, kedekatan dan perhatian guru dengan prestasi belajar siswa pada pembelajaran akuntansi studi kasus di SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu

0 0 139

Hubungan antara media pembelajaran dan kedisiplinan belajar dengan prestasi belajar siswa : studi kasus siswa kelas XI SMA Pangudi Luhur Sedayu Bantul - USD Repository

0 0 136