Model analisis data hipotesis penelitian Pengujian koefisien persamaan regresi

Lanjutan Tabel 3.4 Keluarga 1. Ide berusaha dari suamikeluarga 2. Saran untuk mengambil pinjaman 3. Meminta pendapat suamikeluarga 4. Saran untuk meminjam dari Bank Sumut saja 5. Keterlibatan suamikeluarga menjalankan usaha 6. Saran dari suamikeluarga mengajukan pinjaman selanjutnya 0.911 0.878 0.871 0.884 0.910 0.920 Reliabel Reliabel Reliabel Reliabel Reliabel Reliabel Keputusan 1. Yakin untuk mengambil pinjaman KPUM Sumut Sejahtera 2. Pencarian informasi tentang pinjaman KPUM Sumut Sejahtera 3. Sudah mempertimbangkan baik dan buruknya 4. Ketepatan dalam mengambil keputusan untuk meminjam dari Bank Sumut 0.838 0.708 0.713 0.813 Reliabel Reliabel Reliabel Reliabel Sumber : Hasil Penelitian, 2011 Data Diolah Berdasarkan Tabel 3.4 diketahui bahwa reliabilitas instrumen pertanyaan dari variabel dependen dan variabel independen seluruhnya adalah reliabel karena nilai Cronbach’s Alpha telah melebihi 0,6. Dapat disimpulkan, bahwa semua instrumen pertanyaan dari variabel yang digunakan adalah reliabel dan dapat digunakan dalam penelitian.

3.8. Model Analisis Data

3.8.1. Model analisis data hipotesis penelitian

Hipotesis penelitian menyatakan, faktor internal dan eksternal berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan nasabah perempuan menjadi debitur KPUM Sumut Sejahtera Bank Sumut di Medan. Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Analisis regresi berganda, yaitu persamaan regresi dengan menggunakan dua atau lebih variabel independent . Universitas Sumatera Utara Menurut Purbayu 2005:126, bentuk umum dari persamaan regresi berganda adalah sebagai berikut: Y = a + b 1 X 1 + b 2 X 2 + b 3 X 3 + b 4 X 4 + b 5 X 5 + b 6 X 6 + e Di mana a = Konstanta b = Koefisien Regresi Y = Keputusan Menjadi Debitur X 1 = Motivasi X 2 = Persepsi X 3 = Sikap X 4 = Kelas Sosial X 5 = Kelompok Referensi X 6 = Keluarga e = error Untuk mengetahui serta menentukan arah besarnya koefisien antara variabel bebas dengan variabel terikat, maka digunakanlah teknik bantuan Statistical Product and Service Solutions SPSS.

3.8.2. Pengujian koefisien persamaan regresi

Untuk mengetahui hipotesis yang diajukan bermakna atau tidak maka digunakan tiga perhitungan uji statistik yakni uji F secara simultan, uji t secara parsial dan koefisien determinasi R 2 . Universitas Sumatera Utara 1. Uji F Secara Simultan Uji F dimaksudkan untuk menguji apakah secara simultan keseluruhan variabel bebas berpengaruh terhadap variabel tidak bebas terikat dengan tingkat keyakinan 95 α = 0,05. Perumusan hipotesisnya adalah sebagai berikut: H : b 1 , b 2 , b 3 , b 4, b 5 , b 6 = 0 artinya variabel motivasi, persepsi, sikap, kelas sosial, kelompok referensi dan keluarga secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah perempuan menjadi debitur KPUM Sumut Sejahtera Bank Sumut di Medan H 1 : minimal 1 dari b i ≠ 0 artinya variabel motivasi, persepsi, sikap, kelas sosial, kelompok referensi dan keluarga secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah perempuan menjadi debitur KPUM Sumut Sejahtera Bank Sumut di Medan Pada uji F, F hitung dibandingkan dengan F tabel , dengan kriteria uji F sebagai berikut: 1. Jika F hitung F tabel maka H diterima dan H 1 ditolak, pada α = 5 . Hal ini berarti bahwa secara simultan, variabel-variabel bebas tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat. 2. Jika F hitung F tabel maka H ditolak dan H 1 diterima, pada α = 5. Hal ini berarti bahwa secara simultan, variabel-variabel bebas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat. Universitas Sumatera Utara 2. Uji t Secara Parsial Uji t statistik dimaksudkan untuk menguji pengaruh secara parsial antara keseluruhan variabel bebas terhadap variabel tidak bebas terikat dengan asumsi bahwa variabel lain dianggap konstan, dengan tingkat keyakinan 95 α = 0,05. Perumusan hipotesisnya adalah sebagai berikut : H : b i = 0 artinya variabel motivasi, persepsi, sikap, kelas sosial, kelompok referensi dan keluarga secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah perempuan menjadi debitur KPUM Sumut Sejahtera Bank Sumut di Medan H 1 : b 1, b 2, b 3, b 4, b 5, b 6 ≠ 0 artinya variabel motivasi, persepsi, sikap, kelas sosial, kelompok referensi dan keluarga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah perempuan menjadi debitur KPUM Sumut Sejahtera Bank Sumut di Medan. Pada uji t, tingkat kepercayaan confidence interval 95 atau α = 5. Di sini t hitung akan dibandingkan dengan t tabel dengan syarat sebagai berikut : 1. Jika t hitung t tabel , maka H diterima dan H 1 ditolak. Artinya bahwa secara parsial, variabel-variabel bebas tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat. 2. Jika t hitung t tabel , maka H ditolak dan H 1 diterima. Artinya bahwa secara parsial, variabel-variabel bebas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat. Universitas Sumatera Utara 3. Koefisien Determinasi R 2 Koefisien determinasi digunakan untuk mengukur kemampuan variabel bebas menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel terikat. Pengaruh terhadap variabel terikat dapat dilihat dari koefisien determinasi R 2 di mana 0 R 2 1. Artinya, jika nilai R 2 semakin dekat pada nilai 1, maka pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat semakin kuat. Sebaliknya, jika R 2 semakin dekat pada nilai 0, maka pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat semakin lemah.

3.9. Uji Asumsi Klasik

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 0 19

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 0 2

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 0 11

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 2 24

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 0 2

Pengaruh Kredit Mikro Sumut Sejahtera II Terhadap Kepuasan Debitur Dan Dampaknya Dalam Peningkatan Usaha Mikro Kecil (UMK) Pada PT Bank Sumut Cabang Simpang Kwala Medan

0 0 22

Pengaruh Faktor Internal Dan Eksternal Nasabah Perempuan Terhadap Keputusan Menjadi Debitur Kredit Peduli Usaha Mikro (KPUM) Sumut Sejahtera Bank Sumut Di Medan

0 0 28

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Penelitian Terdahulu - Pengaruh Faktor Internal Dan Eksternal Nasabah Perempuan Terhadap Keputusan Menjadi Debitur Kredit Peduli Usaha Mikro (KPUM) Sumut Sejahtera Bank Sumut Di Medan

0 1 47

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang - Pengaruh Faktor Internal Dan Eksternal Nasabah Perempuan Terhadap Keputusan Menjadi Debitur Kredit Peduli Usaha Mikro (KPUM) Sumut Sejahtera Bank Sumut Di Medan

0 0 13

PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL NASABAH PEREMPUAN TERHADAP KEPUTUSAN MENJADI DEBITUR KREDIT PEDULI USAHA MIKRO (KPUM) SUMUT SEJAHTERA BANK SUMUT DI MEDAN TESIS

0 0 16