Setting Penelitian Subjek Penelitian

2. Implementasi Tindakan

Tahap ini merupakan implementasi tindakan dari perencanaan yang telah disusun sebelumnya oleh peneliti dan guru. Proses pembelajaran menulis teks diskusi dengan media diorama dilakukan oleh guru sesuai dengan perencanaan yang telah disusun pada tahap perencanaan. Langkah-langkah dalam proses pembelajaran menulis teks diskusi dengan menggunakan media diorama adalah sebagai berikut. a. Peneliti mengidentifikasi masalah yang dihadapi siswa dalam pembelajaran menulis teks diskusi. b. Peneliti berkonsultasi dengan guru untuk merumuskan masalah menjadi lebih jelas dan spesifik dan mengidentifikasi penyebabnya. Tahapan ini bersifat sangat krusial karena mencakup penentuan tujuan dan asumsi penelitian. c. Peneliti dan guru membuat perencanaan tentang tindakan yang dilakukan dalam pembelajaran menulis teks diskusi. d. Guru melakukan tindakan berupa pembelajaran teks diskusi di kelas. e. Guru memastikan kesiapan siswa untuk belajar. f. Guru memberikan apersepsi dengan cara meminta siswa untuk menyebutkan macam-macam jenis diskusi yang diketahui siswa. g. Guru menyampaikan materi tentang menulis teks diskusi dan penggunaan media diorama. h. Siswa diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai prosedur menggunakan media diorama yang akan dilakukan. i. Guru membagi siswa dalam empat kelompok, setiap kelompok terdiri dari 8 orang. Setiap kelompok diberi waktu sekitar 10 menit untuk mengamati media diorama di depan kelas, sementara kelompok lainnya membuat kerangka menulis teks diskusi di dalam buku tulis. j. Guru memberikan media diorama siklus I pada tanggal 9 April 2015 diorama bertema Larangan Pembuatan SIM pada Anak di Bawah usia 17 Tahun dan siklus II pada tanggal 18 April 2015 diorama bertema Naik Turun Harga Bahan Bakar Minyak. k. Pada siklus I tanggal 9 April 2015 diorama yang digunakan bertema Larangan Pembuatan SIM pada Anak Dibawah usia 17 Tahun. Diorama ini dipilih dengan pertimbangan bahwa topik yang diangkat menarik, sehingga diharapkan diorama tentang kejadian tersebut dapat mempermudah siswa untuk mengungkapkan gagasannya. Sedangkan siklus II pada tanggal 18 April 2015, diorama yang digunakan bertema Naik Turun Harga Bahan Bakar Minyak. Diorama ini dipilih karena isu atau masalah ini sedang banyak diperbincangkan oleh masyarakat. Tema tersebut memiliki dampak yang dapat dirasakan oleh semua kalangan. Hal tersebut bertujuan agar siswa lebih termotivasi untuk menulis teks diskusi. l. Setiap kelompok diminta untuk maju ke depan kelas secara bergantian untuk mengamati media diorama yang disajikan. Setiap kelompok yang maju ke depan kelas diberikan waktu selama 10 menit untuk menganalisa tema yang ada dalam media diorama.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Dengan Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas VII SMP N 3 Blora.

0 1 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS BERITA MELALUI STRATEGI PAIKEM PADA KELAS VIII B Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Melalui Strategi Paikem Pada Kelas VIII B SMP Negeri 1 Pucakwangi Kabupate

0 2 24

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS BERITA MENGGUNAKAN FOTO JURNALISTIK PADA SISWA KELAS VIII Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Menggunakan Foto Jurnalistik Pada Siswa Kelas VIII MTS Negeri Mantingan Tahun Ajaran 2012/ 2013.

0 0 13

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS BERITA MENGGUNAKAN FOTO JURNALISTIK PADA SISWA KELAS VIII Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Berita Menggunakan Foto Jurnalistik Pada Siswa Kelas VIII MTS Negeri Mantingan Tahun Ajaran 2012/ 2013.

0 0 18

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI MELALUI MEDIA FOTO IDOLA PADA SISWA Peningkatan Keterampilan Menulis Narasi Melalui Media Foto Idola Pada Siswa Kelas VII.8 SMP Negeri 2 Masaran.

0 3 16

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI DENGAN MEDIA TEKS WACANA DIALOG PADA SISWA KELAS VIIA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI DENGAN MEDIA TEKS WACANA DIALOG PADA SISWA KELAS VIIA SMP MUHAMMADIYAH 10 SURAKARTA.

0 0 14

Peningkatan Keterampilan Menulis Naskah Drama Menggunakan Strategi Sinektik dengan Media Gambar Komik pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Nalumsari Jepara.

0 0 186

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KEMBALI CERITA WAYANG DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK PADA SISWA KELAS VIII A SMP 3 KEBUMEN.

0 0 109

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA DIORAMA SISWA KELAS IV SD NEGERI REJOWINANGUN 1.

3 5 162

PENINGKATAN MENULIS TEKS DISKUSI MENGGUNAKAN PENINGKATAN MENULIS TEKS DISKUSI MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DI SMP NEGERI 2 PONTIANAK

1 2 12