Fungsi dan Uraian Tugas Pramuwisata

Usaha Jasa Pariwisata - 271 • Memimpin pengantaran kedatangan dan keberangkatan dari tempat penginapan check -inout • Menyelenggarakan serangkaian tour termasuk tour setengah harisehari penuh, tour malam, tempat-tempat menarik dan tour khusus • Menawarkan tour optional sesuai peraturan biro perjalanan wisata • Membuat laporan administrasi perjalanan wisata termasuk laporan keuangan.

d. Asosiasi Pramuwisata

Himpunan Pramuwisata Indonesia Sumber: http:www.hpionline.orga-d-hpi.html 1. Himpunan pramuwisata Indonesia disingkat HPI atau Indonesia Tourist Guide Association ITGA adalah organisasi profesi non politik dan mandiri yang merupakan wadah tunggal pribadi-pribadi yang memiliki profesi sebagai Pramuwisata 2. Himpunan Pramuwisata Indonesia adalah asosiasi Tingkat nasional, provinsi Dan Kabupaten Kota 3. Organisasi ini bernama Himpunan Pramuwisata Indonesia disingkat HPI yang didirikan berdasarkan hasil temu wicara nasional pramuwisata di Panda’an Jawa Timur tanggal 29-30 Maret 1988 sebagai lanjutan Himpunan Duta Wisata Indonesia HDWI yang lahir di Kuta Bali tanggal 27 Maret 1983 4. Himpunan Pramuwisata Indonesia HPI disyahkan namanya pada tanggal 05 Oktober 1988 di Palembang Sumatra Selatan,dalam MUNAS 1 Pramuwisata seluruh Indonesia 5. Perangkat organisasi ini pada tingkat Nasional disebut Dewan Pimpinan Pusat disingkat DPP, yang berkedudukan di Ibukota Negara Republik Indonesia dan atau Ibukota Provinsi di Indonesia. Dewan Pimpinan Daerah Provinsi yang disingkat DPD yang berkedudukan di Ibukota Provinsi dan Dewan Pimpinan Cabang KabupatenKota Internasional: WFTGA= World Federation of Tourist Guide Nasional: HPI= Himpunan Pramuwisata Indonesia Usaha Jasa Pariwisata - 272 disebut DPC yang berkedudukan di KabupatenKota atau sebutan lain yang sesuai dengan kondisi daerah. 6. Himpunan Pramuwisata Indonesia berazaskan Pansasila 7. HPI bertujuan: Menghimpun, mempersatukan, meningkatkan , dan membina persatuan Pramuwisata Indonesia agar lebih berdaya dan berhasil guna bagi kesejahteran dan kehidupan diabdikan bagi kelestarian Pariwisata Indonesia Berupaya melaksanakan dan menyukseskan pembangunan, pembinaan dan penelitian wawasan pariwisata terkait, baik pemerintah maupun swasta. Bertindak mewakili para anggota dalam memperjuangkan dan melindungi kepentingan bersama. 8. HPI berfungsi sebagai wadah tunggal Pramuwisata Indonesia dalam rangka pembinaan berkomunikasi antar Pramuwisata, Pramuwisata dengan pemerintah atau swasta dalam rangka pengembangan dunia Pariwisata Indonesia 9. Tugas dan Usaha HPI; 1 secara aktif menggalakkan dan melaksanakan pembangunan pariwisata secara teratur, tertib, dan berkesinambungan, 2 memupuk dan meningkatkan semangat serta kesadaran nasional sebagai warga Negara Republik Indonesia serta memiliki tanggung jawab yang tinggi terhadap pembangunan pariwisata Indonesia, 3 menciptakan kerjasama dengan pemerintah maupun komponen usaha jasa pariwisata demi terciptanya lapangan kerja yang layak dan merata bagi anggota, 4 berusaha meningkatkan profesionalisme dan kesejahteraan anggota, 5 melakukan administrasi keanggotaan secara teratur sesuai dengan peraturan yang berlaku 10. Keanggotaan terdiri dari Pramuwisata yang terdaftar syah dan memenuhi ketentuan yang berlaku, yaitu; 1 Anggota Biasa dan 2 Anggota Kehormatan. Anggota biasa mempunyai hak bicara, hak suara, hak memilih, dan dipilih sebagai anggota Dewan Pimpinan Pusat, Daerah , dan Cabang, Anggota Kehormatan mempunyai hak bicara 11. HPI dipimpin oleh Dewan Pimpinan Pusat DPP, Dewan pimpinan Daerah DPD dan Dewan Pimpinan Cabang DPC atau sebutan lain sesuai dengan kondisi daerah 12. Lambang Himpunan Pramuwisata Indonesia HPI adalah Burung Cendrawasih 13. Lambang Himpunan Pramuwisata Indonesia HPI dipergunakan untuk pembuatan bendera, jaket, badge, vandel, dan tanda lain yang menunjukkan identitas HPI 14. Anggota HPI adalah Warga Negara Indonesia yang telah memenuhi ketentuan sebagai berikut : 1 Umur serendah-rendahnya 18 tahun