Resonansi Alat dan Bahan Langkah Kerja

275 Ilmu Pengetahuan Alam VIII Bunyi A 1 = A 2 f 1 = 160 Hz U 1 = U 2 Ditanyakan: f 2 = . . .? Jawab: Dengan menggunakan hukum Mersenne, kita peroleh G G F ȡ A f f F ȡ A 1 1 2 2 1 2 = 1 2 A A Oleh karena G F 1 = G F 2 , A 1 = A 2 , dan U 1 = U 2 kita peroleh A A A A f f 1 1 1 2 1 2 1 3 3 = = = Dengan demikian, frekuensi senar kedua adalah 1 2 f f = 1 3 f 2 = 3 . f 1 f 2 = 3 · 160 f 2 = 480 Hz Jadi, frekuensi senar yang panjangnya 3 kali panjang senar I adalah 480 Hz. Sekarang, coba uji pemahamanmu dengan mengerjakan pelatihan berikut Kerja Mandiri 2

D. Resonansi

Mengapa saat terdengar suara guntur yang sangat keras kaca rumah ikut bergetar? Kaca rumah ikut bergetar karena mengalami resonansi. Apa yang di- maksud dengan resonansi? Untuk menjawabnya lakukanlah kegiatan berikut Kerjakan soal berikut dengan tepat 1. Sebut dan jelaskan bunyi hukum Mersenne 2. Sebuah piano memiliki nada dasar a = 440 Hz. Tentukan frekuensi nada g, jika perbandingan nada a : g = 40 : 36 3. Terdapat dua utas senar dari bahan yang sama. Panjang senar I adalah 30 cm. Jika tegangan kedua senar adalah sama dan perbandingan frekuensi senar I : senar II adalah 2 : 3, tentukan panjang senar II Di unduh dari : Bukupaket.com 276 Ilmu Pengetahuan Alam VIII Bunyi Praktikum 2 Resonansi Kolom Udara A . Tujuan Mengamati resonansi pada kolom udara.

B. Alat dan Bahan

1. Tabung kaca 1 buah 2. Bejana kaca 1 buah 3. Mistar 1 buah 4. Garputala 1 buah

C. Langkah Kerja

1. Isilah bejana kaca dengan air dan celupkan tabung kaca ke dalam air hingga hampir tercelup seluruhnya 2. Getarkan garputala di atas tabung, tariklah perlahan-lahan dan berhentilah pada saat terdengar bunyi dengungan resonansi udara Tandailah posisi permukaan air pada tabung kaca 3. Bunyikan lagi garputala dan tariklah tabung kaca naik perlahan-lahan sampai bunyi dengungan tidak terdengar lagi Terus tarik lagi sampai terdengar bunyi dengungan yang kedua Tandailah posisi permukaan air pada tabung kaca 4. Bandingkan dengungan pada langkah 3 dengan langkah 2 5. Buatlah kesimpulan dari kegiatan di atas 6. Sampaikan kesimpulanmu di depan kelas Beri kesempatan pada kelompok lain untuk menanggapi 7. Jangan lupa untuk mengembalikan semua peralatan ke tempat semula Jagalah kebersihan lingkunganmu Berdasarkan percobaan di atas dapat kita ketahui bahwa pada tabung terjadi bunyi dengungan saat garputala digetarkan di atas tabung. Peristiwa ini disebut dengan resonansi , yaitu peristiwa ikut bergetarnya suatu benda karena pengaruh getaran benda lain. Resonansi dapat terjadi jika frekuensi kedua benda sama. Dengungan yang kedua pada kegiatan di atas akan lebih keras daripada dengungan yang pertama. Jika percobaan dilanjutkan, dengungan yang terjadi akan semakin keras. Semakin panjang kolom udara, semakin kuat resonansinya. Kolom udara akan beresonansi apabila panjang kolom udara adalah O 1 4 , O 3 4 , O 5 4 , dan seterusnya. Secara matematis, panjang kolom udara dapat ditentukan dengan rumus berikut. O n 2n 1 . = 4 A . . . 21.5 Keterangan: A n : panjang kolom udara ke-n pada saat resonansi m O : panjang gelombang m n : 1, 2, 3, . . . Resonansi Di unduh dari : Bukupaket.com 277 Ilmu Pengetahuan Alam VIII Bunyi Peristiwa resonansi dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari, antara lain sebagai berikut. 1. Telinga manusia Kita dapat mendengar bunyi karena adanya peristiwa resonansi pada telinga kita. Di dalam telinga terdapat selaput gendang telinga. Selaput ini sangat tipis dan mudah beresonansi dengan bunyi audiosonik. 2. Alat musik Alat musik akustik seperti seruling, biola, drum, dan gitar memanfaatkan resonansi agar diperoleh bunyi yang merdu. Alat musik tradisional, seperti gamelan juga memanfaatkan peristiwa resonansi. 3. Rongga mulut katak Katak dapat mengeluarkan bunyi yang sangat keras karena resonansi yang terjadi pada rongga mulut katak. Rongga mulut katak dapat mengembang sedemikian rupa sehingga menyerupai selaput tipis. Pada selaput tipis inilah terjadi peristiwa resonansi. Peristiwa resonansi ada juga yang merugikan manusia karena menyebabkan kerusakan atau ketidaknyamanan. Oleh karena itu, manusia berusaha untuk meng- hilangkan atau mencegahnya. Contohnya resonansi yang merugikan antara lain resonansi pada mesin, resonansi pada pesawat, dan resonansi pada mobil. Sekarang, coba kamu kerjakan pelatihan berikut Kerja Kelompok

E. Pemantulan Bunyi