Organisasi Pendataan ORGANISASI DAN TATA KELOLA SISTEM

129 122

BAB VI ORGANISASI DAN TATA KELOLA SISTEM

DAPODIKMEN

6.1. Organisasi Pendataan

Struktur organisasi pendataan Dapodikmen sangat penting untuk dibentuk di lingkungan Ditjen Dikmen demi terwujudnya tujuan pendataan data pokok pendidikan satu wadah atau satu pintu yang melibatkan Direktorat Teknis dan unsur unsur yang terkait. Mengingat program pendataan melalui Dapodikmen berada di Sekretariat Ditjen Dikmen dan pada Bagian perencanaan dan anggaran yang struktur organisasi bisa dilihat pada gambar berikut ini : Gambar 43struktur organisasi Ditjen Dikmen Direktorat Teknis yang berada di lingkungan Ditjen Dikmen harus proaktif untuk terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dengan tugas dan tanggung jawab yang jelas terhadap pengembangan 130 ROADMAP PENGEMBANGAN SISTEM DAPODIKMEN TAHUN 2014 - 2019 123 sistem Dapodikmen. Salah satu bentuk komitmennya adalah menugaskan SDM handal di masing masing Direktorat untuk mengawal secara khusus pendataan Dapodikmen ini, sehingga kebutuhan dimasing masing direktorat teknis bisa diakomodir sesuai dengan kebutuhan dimasing masing direktorat teknis. Gambar 44Organisasi Pendataan Dapodikmen Mengingat proses implementasi pendataan Dapodikmen di lingkungan sekolah agar mendapatkan data yang lengkap dan valid dibutuhkan beberapa persiapan, mulai pengumpulan data, persiapan hardware dan software, sosialisasi ke warga sekolah dan sebagainya, maka perlu untuk ditetapkan Tim Kerja Dapodikmen. Penentapan tim tersebut 131 124 dimaksudkan agar pembagian tugas dan tanggung jawab menjadi jelas. Berikut ini adalah contoh ruang lingkup koordinasi tim pendataan Dapodikmen di sekolah : Gambar 45ruang lingkup Koordinasi Tim Kerja Dapodikmen di Sekolah Adapun pembagian tugas dan tanggung jawab pada pendataan Dapodikmen di sekolah adalah : Tugas dan Tanggung Jawab Kepala Sekolah : 1. Bertanggung jawab terhadap pendataan Dapodikmen yang ada di sekolah 2. Melakukan Sosialisasi aplikasi Dapodikmen dan kebijakan pendataan data pokok pendidikan ke warga sekolah 3. Berkomitmen dan mendukung serta memfasilitasi implementasi aplikasi Dapodikmen di sekolah 4. Mengawasi operator sekolah dalam pengisian Aplikasi Dapodikmen. 5. Mengintruksikan kepada Wakil Kepala Sekolah yang terkait untuk membantu memudahkan informasi yang dibutuhkan 132 ROADMAP PENGEMBANGAN SISTEM DAPODIKMEN TAHUN 2014 - 2019 125 oleh operator sekolah berkaitan dengan data profil sekolah, Sarpras, PTK, Peserta Didik dan Substansi Pembelajaran. 6. Menghimbau kepada PTK setelah melakukan proses belajar dan mengajar untuk mengisi formulir individual PTK dan mengecek kebenaran dan kelengkapan data individu yang dientri oleh operator Dapodikmen. 7. Menghimbau pada Peserta Didik untuk mengisi formulir Peserta Didik dimana formulir diserahkan kepada orang tua untuk diisi secara lengkap. Tugas dan Tanggung Jawab Kepala Tata Usaha atau Administrasi Sekolah : 1. Membantu Kepala Sekolah untuk memastikan pendataan Dapodikmen yang ada di sekolah bisa berjalan 2. Membantu Kepala Sekolah menyiapkan Administrasi Sosialisasi aplikasi Dapodikmen dan kebijakan pendataan data pokok pendidikan ke warga sekolah 3. Membantu kepala Sekolah Mengawasi operator sekolah dalam pengisian Aplikasi Dapodikmen. 4. Menyiapkan dan menggandakan formulir pendataan Dapodikmen baik untuk profil sekolah, PTK dan Peserta Didik 5. Membantu Kepala Sekolah dalam menerbitkan SK Penugasan TIM pendataan Dapodikmen 6. Membantu kepala Sekolah dalam merencanakan kegiatan update data Dapodikmen ke Server pusat. Tugas dan Tanggung Jawab Operator Sekolah 1 [Entri Data] : 1. Melakukan Instalasi Aplikasi Dapodikmen di Komputerlaptop Sekolah 2. Mengentri data sesuai dengan data yang terisi di formulir pendataan. 133 126 3. Mengirim sinkronisasi data ke server melalui Aplikasi Dapodik 4. Melakukan Verivikasi dan Validasi data pokok pendidikan ke PDSP 5. Melakukan koordinasi dan konsultasi pada Kepala SEkolah berkaitan data data yang sudah dilakukakan sinkronisasi data ke server pusat Tugas dan Tanggung Jawab Operator Sekolah 2[Admin DataTeknis] : 1. Menyiapkan Entri data untuk Client Server agar bisa dilakukan entri data secara bersama sama 2. Membantu entri data sesuai dengan data yang terisi di formulir pendataan. Dalam pembuatan Tim kerja Dapodikmen ini Kepala Sekolah perlu menerbitkan Surat Tugas atau Surat Keputusan pembentukan Tim kerja Dapodikmen. Penerbitan Surat Tugas atau Surat Keputusan ini di perlukan karena pekerjaan Tim Kerja Dapodikmen ini adalah pekerjaan berkelanjutan dan besarnya data yang harus di masukkan ke Dapodikmen. Surat Tugas atau Surat Keputusan juga di perlukan sebagai legalitas Tim Kerja Dapodikmen dalam permintaan data-data ke bagian-bagian di sekolah, dengan adanya Surat Tugas atau Surat Keputusan ini maka secara sah Tim kerja Dapodikmen boleh meminta data-data yang akan di masukkan di sekolah dan akan di masukkan di Dapodikmen. Dalam bekerja Tim kerja Dapodikmen sebagai pengelola data sangat membutuhkan bantuan dari semua pihak di sekolah dalam penyiapan data-data yang akan dimasukkan di Dapodikmen. 134 ROADMAP PENGEMBANGAN SISTEM DAPODIKMEN TAHUN 2014 - 2019 127

6.2. Mekanisme Pendataan Sistem Dapodikmen