Merumuskan tujuan Pengembangan materi

PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN: MEDIA PEMBELAJARAN SMA KELOMPOK KOMPETENSI E 26 atau kegiatan. Contoh media audio visual adalah film, video, TV, slide suara sound slide dan lain-lain.

2. Fungsi Media Pembelajaran

Salah satu fungsi utama media pembelajaran adalah sebagai alat bantu mengajar yang turut memotivasi, mempengaruhi iklim, kondisi, dan lingkungan belajar yang ditata dan diciptakan oleh guru. Menurut Kemp dan Dayton dalam Arsyad, 2011: 19, media pembelajaran dapat memenuhi tiga fungsi utama apabila media itu digunakan untuk perorangan, kelompok, atau kelompok pendengar yang besar jumlahnya, yaitu a memotivasi minat atau tindakan, b menyajikan informasi, dan c memberi instruksi. Fungsi dari media pembelajaran dapat mendukung pelaksanaan proses pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran.

3. Jenis-jenis Media Pembelajaran

Jerold Kemp dan Dayton dalam Pribadi, 2004:1-5, mengemukakan klasifikasi jenis media sebagai berikut: Media cetak, Media yang dipamerkan, Overhead transparency, Rekaman suara, Side suara dan film strip, Presentasi multi gambar, Video film, Pembelajaran berbasis komputer computer based learning. Jenis media pembelajaran audio-visuaL: a. Program Siaran Télevisi Televisi terdiri dari dua kata yaitu “tele” artinya jauh berasal dari bahasa yunani, “visi” artinya penglihatan berasal dari kata bahasa latin. Television barasal dari bahasa Inggris bermakna bahwa gambar yang diproduksi pada satu tempat stasiun televisi yang dapat dilihat di tempat lain melalui sebuah perangkat penerima yang disebut televisi minitor atau televisi set b. Video-vcd Adalah gambar bergerak yang disertai dengan unsur suara dan dapat ditayangkan melalui medium video dan Video Compact Disk VCD. Media Video-VDC, sebagai media pembelajaran memiliki karakteristik sebagai berikut: LISTRIK untuk SMP KEGIATAN PEMBELAJARAN: MEDIA PEMBELAJARAN SMA KELOMPOK KOMPETENSI E Modul Guru Pembelajar Mata Pelajaran Fisika SMA 27 1 Gambar bergerak, yang disertai dengan unsur suara. 2 Dapat digunakan untuk sekolah jarak jauh 3 Memiliki perangkat slow motion untuk memperlambat proses atau peristiwa yang berlangsung. Media Video dan VCD, sebagai media pembelajaran juga tidak terlepas dari kelebihannya sebagai berikut: 1 Kelebihan media video dan VCD sebagai berikut: a Menyajikan objek belajar secara konkret atau pesan pembelajaran secara realistic, sehingga sangat baik untuk menambah pengalaman belajar. b Sifatnya yang audio-visual, sehingga memiliki daya tarik tersendiri dan dapat menjadi pemicu atau memotivasi pembelajar untuk belajar c Sangat baik untuk pencapaian tujuan belajar psikomotorik d Dapat mengurangi kejenuhan belajar, terutama jika dikombinasikan dengan teknik mengajar secara ceramah dan diskusi persoalan yang ditayangkan e Menambah daya tahan ingatan atau retensi tentang objek belajar yang dipelajari pembelajar. f Portable dan mudah didistribusikan 2 Kelemahan media video dan VCD adalah: a Pengadaannya memerlukan biaya mahal b Tergantung pada energy listrik, sehingga tidak dapat dihidupkan disegala tempat. c Sifat komunikasi searah, sehingga tidak dapat memberi peluang untuk terjadinya umpan balik d Mudah tergoda untuk menanyangkan kaset VCD yang bersifat hiburan, sehingga suasana belajar akan terganggu. c. Media sound slide slide bersuara Slide merupakan media pembelajaran yang bersfat audio-visual. Secara fisik, slide suara gambar tunggal dalam bentuk film positif tembus pandang yang dilengkapi dengan bingkai yang diproyeksikan. Penggunaannya dapat dikombinasikan dengan audio kaset, dan dapat digunakan secara tunggal