FOKUS PENELITIAN RUMUSAN MASALAH TUJUAN PENELITIAN MANFAAT PENELITIAN Manfaat Teoritis Manfaat Praktis

menerapkan metode diskusi 20,pada siklus I meningkat menjadi 60, dan pada siklus II meningkat menjadi 80. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dilakukan penelitian deskriptif- analitik yang berjudul “Analisis Perilaku Akademik Siswa Kelas IV dalam Diskusi Kelompok Pada Pembelajaran PKn SD”.

1.2 FOKUS PENELITIAN

Untuk menghindari meluasnya permasalahan dalam penelitian ini, fokus penelitian yang ingin dilakukan oleh peneliti adalah sebagi berikut. a. populasi penelitian yaitu Siswa kelas IV SD Negeri Se-Kecamatan Candisari Kota Semarang b. variable penelitian yaitu perilaku akademik siswa selama diskusi dengan materi pokok penelitian mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dengan materi Globalisasi c. instrumen yang diberikan oleh siswa berupa lembar diskusi dan handout d. dalam menganalisis data peneliti menggunakan teknik triangulasi data

1.3 RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan identifikasi masalah dapat dirumuskan yaitu: a. Bagaimana pembelajaran PKn di SD Negeri Kecamatan Candisar? b. Bagaimana pelaksanaan diskusi pembelajaran PKn di SD Negeri Kecamatan Candisari? c. Bagaiaman perilaku akademik siswa dalam diskusi pembelajaran PKn? d. Bagaimana variasi metode diskusi yang dapat membentuk perilaku siswa? e. Bagaimanakan dampak akademis dari pelaksanaan diskusi pada pembelajaran PKn?

1.4 TUJUAN PENELITIAN

a. Mendeskripsikan pembelajaran PKn di SD Negeri Kecamatan Candisari b. Mendeskripsikan pelaksanaan metode diskusi PKn di SD Kecamatan Candisari c. Mendeskripsikan Perilaku Akademik siswa selama diskusi pembelajan PKn d. Menawarkan variasi metode diskusi yang dapat membentuk perilaku siswa e. Menjelaskan dampak akademis pelaksanaan diskusi pada pembelajaran PKn

1.5 MANFAAT PENELITIAN

a. Manfaat Teoritis

Melalui penelitian ini, diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan mengenai pengelolaan perilaku akademik siswa sekolah dasar serta membentuk kecerdasan output perilaku yang baik.

b. Manfaat Praktis

a Bagi siswa Siswa dapat menambah pengetahuan mengenai perilaku diri sendiri sehingga dapat lebih mengontrol perilaku saat pembelajaran. selain itu siswa juga mengetahui etika akademik yang akan mereka terapkan dalam kegiatan di sekolah. b Bagi Guru Sebagai sumber informasi untuk meningkatkan pemahaman guru dalam memotivasi anak untuk lebih berperilaku yang baik serta menghargai orang lain. Guru juga dapat melakukan variasi-variasi dalam diskusi sehingga mengembangkan perilaku akademik siswa. c Bagi Peneliti lain Dapat dijadikan sebagai salah satu referensi dalam penelitian lain atau mengembangkan penelitian mengenai perilaku akademik anak dalam diskusi pembelajaran.

1.6 DEFINISI OPERASIONAL