Visi dan Misi PT. Pos Indonesia Surakarta Tugas dan Fungsi PT. Pos Indonesia Surakarta

commit to user

2. Visi dan Misi PT. Pos Indonesia Surakarta

Adapun visi dan misi yang diemban oleh PT. Pos Indonesia Surakarta adalah sebagai berikut : ü Visi PT Pos Indonesia Senantiasa berupaya untuk menjadi penyedia sarana komunikasi kelas dunia, dikelola oleh sumber daya manusia yang profesional, sehingga mampu memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, tumbuh dan berkembang sesuai dengan konsep bisnis yang sehat serta menjadi perusahaan jenjang terintegrasi yang memberikan solusi terbaik bagi seluruh staekholder. ü Misi PT. Pos Indonesia a. Secara terus menerus berupaya meningkatkan kemampuan perusahaan sebagai infrastruktur jejaring terintegrasi di bidang komunikasi, tarif, layanan jasa keuangan dan ritel. b. Berupaya untuk mengembangkan secara berkesinambungan produk layanan komunikasi, logistik, layanan jasa keuangan, dan ritel bernilai tinggi, sehingga menjadi pilihan utama staekholder. c. Meningkatkan kapasitas perusahaan dalam membangun serta mengembangkan bisnis melalui pendekatan aliansi strategi. d. Berusaha secara terus menerus mengembangkan kualitas sumber daya manusia yang menjunjung tinggi nilai-nilai serta memiliki kesiapan dalam menghadapi persaingan global.

3. Tugas dan Fungsi PT. Pos Indonesia Surakarta

PT Pos Indonesia adalah suatu badan milik Negara yang bergerak di bidang jasa. Tujuan yang ingin dicapai adalah membangun hubungan dan mengembangkan usaha pelayanan pos dan giro guna memperlancar hubungan masyarakat untuk menunjang terlaksananya pembangunan nasional. Supaya tujuan dapat tercapai dengan baik maka PT Pos Indonesia harus mempunyai tugas commit to user dan fungsi yang jelas sehingga masyarakat atau pengguna jasa tidak kecewa dengan pelayanan yang ada. Adanya tugas dan fungsi PT Pos Indonesia sebagai berikut : a. Tugas PT Pos Indonesia 1 Penyelenggaraan dan pelayanan pos dan giro, baik dalam negeri maupun luar negeri 2 Perencanaan penggunaan dan perluasan sarana-sarana pos dan giro b. Fungsi PT Pos Indonesia PT Pos Indonesia mempunyai tugas yang isi pokoknya memberikan pelayanan kepada masyarakat yang meliputi : 1 Pelayanan kepada masyarakat umum dalam bidang penyelenggaraan lalu lintas barang misalnya pengurusan paket pos. 2 Pelayanan kepada masyarakat umum dalam bidang penyelenggaraan lalu lintas berita misalnya pelayanan surat menyurat. 3 Pelayanan kepada masyarakat umum dalam bidang pemberian pembayaran pensiun. 4 Pelayanan kepada masyarakat umum dalam bidang penyelenggaraan lalu lintas uang misalnya pengiriman atau penerimaan uang dalam bentuk wesel.

4. Kondisi Fisik dan Lokasi PT. Pos Indonesia Surakarta