Bentuk Penelitian Strategi Penelitian

commit to user

2. Waktu Penelitian

Waktu Pelaksanaan penelitian dilakukan selama 5 lima bulan, terhitung sejak disetujuinya proposal penelitian yaitu mulai bulan Februari 2011 sampai dengan Juni 2011. Adapun jadwal waktu penelitian terlampir.

B. Bentuk dan Strategi Penelitian

1. Bentuk Penelitian

Berdasarkan masalah yang diajukan dalam penelitian ini, maka penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, yaitu suatu penelitian yang menggambarkan suatu peristiwa atau obyek secara rinci dan mendalam. Gambaran tersebut dipaparkan secara rinci dalam arti tidak hanya sampai pada pengumpulan data dan kemudian menceritakannya, tetapi data tersebut diolah lebih lanjut. Bogdan dan taylor dalam Lexy J. Moleong 2001:3 mendefinisikan bahwa “Metodologi kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data diskriptif berupa kata-kata tertulis dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Pendekatan ini diarahkan pada latar dan individu tersebut secara holistik utuh”. Jadi dalam hal ini tidak boleh mengisolasikan individu atau organisasi kedalam variabel atau hipotesis tetapi perlu memandangnya sebagai bagian dari suatu keutuhan. Sedangkan HB. Sutopo 2002:89 mengemukakan bahwa “Penelitian kualitatif adalah suatu kegiatan untuk menjawab pertanyaan tentang bagaimana dan mengapa proses dan makna dalam pertanyaannya meliputi sejauh mana”. Bentuk penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dilakukan pada variabel mandiri yaitu tanpa membuat perbandingan ataupun menghubungkan variabel yang lain. Pada penelitian kualitatif, peneliti merupakan instrumen utama yang menentukan tinggi rendahnya kualitas hasil penelitian. Kemampuan peneliti commit to user menterjemahkan data yang didapat di lapangan dari hasil observasi, wawancara, maupun studi kepustakaan harus benar-benar baik.

2. Strategi Penelitian

Dalam mengkaji permasalahan diperlukan suatu strategi yang tepat guna memperoleh data yang relevan dengan permasalahan. Strategi merupakan dasar untuk mengamati, mengumpulkan informasi dan untuk menyajikan analisis hasil penelitian, sekaligus akan mendukung cara menetapkan jumlah sampel atau cuplikan serta pemilihan instrumen penelitian yang akan digunakan untuk mengumpulkan informasi. Dalam pendekatan atau metode deskriptif yang peneliti gunakan terdapat empat macam strategi penelitian. Seperti yang dikutip dalam buku pedoman penulisan skripsi FKIP UNS 2003 : 16 antara lain: ”tunggal terpancang, ganda terpancang, tunggal holistik dan ganda holistik. Sesuai dengan judul penelitian dan jenis data yang dikumpulkan, maka peneliti menggunakan strategi tunggal terpancang. Menurut HB. Sutopo 2002 : 112 ”strategi tunggal terpancang adalah bilamana penelitian tersebut hanya dilakukan atau terarah pada satu sasaran”. Istilah tunggal artinya penelitian ini berusaha memfokuskan pada suatu lokasi atau satu masalah saja yaitu tentang analisis pembagian kerja dalam rangka meningkatkan efektivitas kerja karyawan bagian sumber daya manusia pada PT. Pos Indonesia Surakarta Tahun 2011. Terpancang artinya ketika peneliti terjun kelapangan sudah berbekal teori-teori yang sudah ada. Pada penelitian terpancang, peneliti telah memilih dan menentukan variabel yang menjadi fokus utamanya untuk dikaji sebelum memasuki lapangan.

C. Sumber Data