Karakteristik Responden Berdasarkan Kelompok Umur

49 Tabel 17. Data Jenis Ternak menurut Jumlah yang Terdapat di Desa Petir Tahun 2008 No Jenis Ternak Jumlah Ekor tahun 1 Ayam Ras 400.000 2 Ayam Buras 980 3 Domba 230 4 Kerbau 20 Sumber: Data Monografi Desa Petir 2008 Tabel 17 menunjukkan bahwa ternak ayam ras pedaging broiler mempunyai potensi yang cukup besar untuk dikembangkan di Desa Petir. Usahaternak ayam broiler menduduki peringkat pertama dari total populasi ternak.

5.6 Karakteristik Petani Responden

Deskripsi karakteristik petani responden dilihat dari beberapa kriteria diantaranya adalah kelompok umur, tingkat pendidikan, status dalam keluarga, pengalaman usahatani, status usaha, kepemilikan lahan skala usaha, jumlah tanggungan, pengeluaran.

5.6.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Kelompok Umur

Berdasarkan kelompok umur, petani responden dari ketiga subsektor dikelompokkan kedalam empat kelompok, yaitu kelompok umur 25 – 35 tahun, 36 – 45 tahun, 46 – 55 tahun, dan di atas 55 tahun sebagaimana dapat dilihat pada Tabel 18. Pengelompokkan tersebut bertujuan untuk membedakan responden berdasarkan umur produktif dan tidak produktif. Pada subsektor tanaman pangan responden yang memiliki usia masih produktif hampir seimbang dengan responden yang berada pada usia tidak produktif, usia produktif yaitu berkisar antara 20 tahun sampai 55 tahun dengan petani responden yang sudah tidak dapat dikatakan pada usia produktif dengan usia di atas 55 tahun yaitu sebesar 48,84 . Menurut Paramdiyan 1999 umur produktif dari seseorang antara umur 20 tahun sampai 55 tahun. Pada subsektor perikanan sebagian besar responden terdiri atas responden yang memiliki usia tidak produktif lagi. Responden yang memiliki usia masih produktif yaitu berkisar antara usia 36 – 45 tahun sebesar 44,44 persen. Petani responden yang sudah tidak dapat dikatakan pada usia produktif dengan usia di 50 atas 55 tahun yaitu sebesar 55,56 persen lebih banyak 11,12 persen daripada responden dengan usia produktif. Secara umum responden penelitian pada subsektor peternakan berdasarkan kelompok usia tampak merata. Namun jika dikelompokan berdasarkan usia produktif dan tidak produktif sebagian besar berada pada usia produktif atau kurang dari 55 tahun. Peternak yang umurnya berkisar antara 25 – 35 tahun sebanyak 25 persen, peternak berusia 36 – 45 tahun 25 persen, berusia 46-55 tahun 25 persen dan peternak dengan usia non produktif 25 persen. Distribusi tersebut dapat diartikan bahwa sebaran peternak berdasarkan kelompok umur tersebar merata. Tabel 18. Sebaran Jumlah dan Persentase Responden menurut Kelompok Umur dan Subsektor Usahatani di Kecamatan Dramaga Tahun 2008 Tanaman Pangan Perikanan Peternakan Kelompok Umur Jumlah orang Persentase Jumlah orang Persentase Jumlah orang Persentase 25 – 35 3 6,98 0,00 2 25,00 36 – 45 8 18,60 4 44,44 2 25,00 46 – 55 11 25,58 0,00 2 25,00 55 21 48,84 5 55,56 2 25,00 Total 43 100,00 9 100,00 8 100,00

5.6.2 Karakteristik Responden berdasarkan Tingkat Pendidikan