Hipotesis Nihil H Pengajuan Hipotesis

23 a. Paradigma Kelompok Eksperimen Gambar 1: Paradigma Kelompok Eksperimen b. Paradigma Kelompok Kontrol Gambar 2: Paradigma Kelompok Kontrol

B. Variabel Penelitian

Variabel dalam penelitian ini meliputi variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah strategi ERRQ sedangkan variabel terikatnya adalah kemampuan membaca pemahaman siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Wates terhadap teks ulasan yang merupakan hasil tes akhir setelah diadakan eksperimen.

C. Definisi Operasional Variabel

1. Strategi ERRQ adalah suatu strategi membaca yang melibatkan pertanyaan siswa terhadap teks untuk mencapai makna. Siswa memperkirakan seberapa jauh mereka dapat membaca dengan pemahaman kemudian membaca bagian tersebut. Mereka menanggapi informasi dari bacaan dengan bereaksi dan menyusun pertanyaan tentang informasi dari teks tersebut. kelompok eksperimen pembelajaran dengan strategi ERRQ tingkat kemampuan membaca pemahaman teks ulasan kelompok kontrol pembelajaran teks ulasan dengan pendekatan saintifik tingkat kemampuan membaca pemahaman teks ulasan 24 2. Kemampuan memahami teks ulasan adalah kesiapankesanggupan siswa dalam mencari dan memahami informasi dalam teks ulasan. Dalam penelitian ini tingkat pemahaman diukur dengan skor.

D. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Wates dengan jumlah 7 kelas yakni kelas VIII A, VIII B, VIII C, VIII D, VIII E, VIII F dan VIII G. Perincian jumlah siswa untuk tiap kelas adalah sebagai berikut. Tabel 3: Rincian Jumlah Siswa Tiap Kelas No. Kelas Jumlah Siswa 1. VIII A 26 2. VIII B 26 3. VIII C 25 4. VIII D 27 5. VIII E 25 6. VIII F 25 7. VIII G 24 Jumlah keseluruhan 178

2. Sampel

Teknik pengambilan sampel yang dipakai dalam penelitian ini yaitu teknik pengambilan sampel secara acak sederhana. Penggunaan teknik ini agar anggota populasi memperoleh peluang yang sama untuk menjadi sampel penelitian. Dari hasil pengundian didapatkan kelas VIII F sebagai kelompok eksperimen dan kelas VIII G sebagai kelompok kontrol. Adapun alur teknik pengambilan sampel dapat dilihat pada gambar berikut.