Desa Derawan Sosial ekonomi

84

4.2.4 Sosial ekonomi

Kepulauan Derawan berada di tiga kecamatan di antaranya : Kecamatan Derawan sebagian, Kecamatan Maratua dan Kecamatan Biduk-Biduk sebagian. Tempat kedudukan Kecamatan Derawan dan Kecamatan Biduk- Biduk berada di daratan Pulau Kalimantan. Pulau-pulau yang berpenghuni ada tiga, yakni: Pulau Derawan; Pulau Maratua dan Pulau Balikukup. Wilayah studi penelitian ini berada di tiga desa, yakni : Desa Derawan Kec. Derawan, Desa Payung-Payung Kec. Maratua dan Desa Balikukup Kec. Biduk-biduk.

4.2.4.1 Desa Derawan

Desa Derawan berada di Pulau Derawan memiliki luas 6 hektar. Di sebelah Utara Desa Derawan berbatasan dengan P. Panjang; sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Biduk-biduk; sebelah Barat berbatasan dengan Kampung Tanjung Batu berada di daratan Kalimantan; sebelah Timur berbatasan dengan P. Maratua. Penduduk yang tergolong usia kerja sebanyak 483 orang dan yang bekerja sebanyak 256 orang sedang pengangguran sebanyak 317 orang. Komposisi penduduk Desa Derawan berdasarkan golongan umur dan jenis kelamin secara rinci tersaji pada Tabel 11 berikut ini. Tabel 11. Komposisi penduduk Desa Derawan berdasarkan golongan umur dan jenis kelamin Jenis Kelamin No Golongan Umur Laki-laki Perempuan Jumlah 1. 0 bulan – 12 bulan 15 16 31 2. 13 bulan – 4 tahun 85 89 174 3. 5 tahun – 6 tahun 45 32 77 4. 7 tahun – 12 tahun 94 100 194 5. 13 tahun – 15 tahun 47 38 85 6. 16 tahun – 18 tahun 54 61 115 7. 19 tahun – 25 tahun 133 112 250 8. 26 tahun – 35 tahun 144 115 259 9. 36 tahun – 45 tahun 94 79 175 10. 46 tahun – 50 tahun 49 34 83 11. 51 tahun – 60 tahun 27 37 64 12. 61 tahun – 75 tahun 27 17 44 13. 76 tahun keatas 1 1 2 Jumlah 832 721 1.553 Sumber : Monografi Desa Derawan Tahun 2003 85 Berdasarkan data monografi desa diketahui bahwa pemukiman menempati separuh pulau 2,95 ha. Sisanya dipergunakan untuk kantor desa, sekolah, toko-toko, pasar, jalan, lapangan sepak bola, tempat ibadah, kuburan dan tempat rekreasi dengan luas 3,95 ha. Mata pencaharian utama penduduk Desa Derawan sebagai nelayan. Mata pencaharian lain penduduk Desa Derawan adalah perdagangan dan jasa serta sebagai PNS di bidang pemerintahan Tabel 12. Tabel 12. Mata pencaharian penduduk Desa Derawan di bidang jasa dan perdagangan. Jenis Mata Pencaharian Jumlah orang Pemerintahan : a. Guru b. TNI PNS c. Mantri Kesehatan d. Pensiunan TNI PNS 12 16 1 4 Perdagangan : Warung dan toko 5 Penginapan : a. Losmen b. Hotel 3 5 Jasa : a. Tukang kayu b. Tukang batu c. Tukang jahit d. Tukang cukur 15 7 20 2 Jumlah 80 Sumber : Monografi Desa Derawan tahun 2004 Separuh armada perikanan Kab. Berau ini berdomisili di Pulau Derawan. Dari monografi desa Derawan tahun 2004 diketahui bahwa perahu motor yang dimiliki sebanyak 104 buah dan kapal motor tempel sebanyak enam unit. Di Desa Derawan terdapat delapan orang pengusaha perikanan. Hasil perikanan rata-rata per tahun adalah : ikan tongkol 2 ton; ikan tengiri 500 kg; ikan kecil 100 kg; ikan besar 500 kg; cumi-cumi 10 kg dan tripang 500 kg.

4.2.4.2 Desa Payung-Payung