Pengertian Konsep Diri Aspek-aspek Konsep Diri

HANDOUT KONSEP DIRI

1. Pengertian Konsep Diri

Seperti yang dikemukakan Hurlock 1990:58 memberikan pengertian tentang konsep diri sebagai gambaran yang dimiliki orang tentang dirinya. Konsep diri ini merupakan gabungan dari keyakinan yang dimiliki individu tentang mereka sendiri yang meliputi karakteristik fisik, psikologis, sosial, emosional, aspirasi dan prestasi. Konsep diri didefinisikan secara umum sebagai keyakinan, pandangan atau penilaian seseorang, perasaan dan pemikiran individu terhadap dirinya yang meliputi kemampuan, karakter, maupun sikap yang dimiliki individu Rini, 2002:http:www.e-psikologi.comdewa160502.htm. Konsep diri merupakan penentu sikap individu dalam bertingkah laku, artinya apabila individu cenderung berpikir akan berhasil, maka hal ini merupakan kekuatan atau dorongan yang akan membuat individu menuju kesuksesan. Sebaliknya jika individu berpikir akan gagal, maka hal ini sama saja mempersiapkan kegagalan bagi dirinya. Dari beberapa pendapat dari para ahli di atas maka dapat disimpulkan bahwa pengertian konsep diri adalah cara pandang secara menyeluruh tentang dirinya, yang meliputi kemampuan yang dimiliki, perasaan yang dialami, kondisi fisik dirinya maupun lingkungan terdekatnya.

2. Aspek-aspek Konsep Diri

Staines menjelaskan ada tiga aspek dalam konsep diriBurns, 1993 : 81, yaitu : a. Konsep diri dasar. Aspek ini merupakan pandangan individu terhadap status, peranan, dan kemampuan dirinya. b. Diri sosial. Aspek ini merupakan diri sebagaimana yang diyakini individu dan orang lain yang melihat dan mengevaluasi. c. Diri ideal. Aspek ini merupakan gambaran mengenai pribadi yang diharapkan oleh individu, sebagian berupa keinginan dan sebagian berupa keharusan- keharusan. Menurut Berzonsky bahwa aspek konsep diri Sandhaningrum, 2009 adalah : a. Aspek fisik, yaitu bagaimana penilaian individu terhadap segala sesuatu bayang terlihat secara fisik yang dimilikinya seperti tubuh, kesehatan, pakaian penampilan. b. Aspek sosial, yaitu bagaimana peranan sosial yang perankan individu mencakup hubungan antara individu dengan keluarga dan individu dengan lingkungan. c. Aspek moral, merupakan nilai dan prinsip yang memberi arti dan arah dalam kehidupan individu dan memandang nilai etika moral dirinya seperti kejujuran, tanggungjawab atas kegagalan yang dialaminya, religiusitas serta perilakunya. Apakah perilaku dalam menjaga kebersihan organ reproduksi sesuai dengan norma yang ada dan tidak mengganggu kepentingan masyarakat sekitar. d. Aspek psikis, meliputi pikiran, perasaan dan sikap yang dimiliki individu terhadap dirinya sendiri. MODUL MEMAHAMI KEKURANGAN DAN KELEBIHAN SATUAN PELAYANAN BIMBINGAN No KETERANGAN 1. Pokok Bahasan Memahami Kekurangan dan Kelebihan 2. Tugas Perkembangan Memantapkan nilai dan cara bertingkah laku yang dapat diterima dikehidupan yang lebih luas. 3. Bidang Bimbingan Bimbingan pribadi-sosial 4. Jenis Layanan Pemberian Informasi 5. Fungsi Bimbingan Pemahaman, pengembangan, pencegahan 6. Sasaran Siswa SMP kelas VIIIA SMP Kanisius Kalasan Yogyakarta 7. Standar Kompetensi Siswa mampu memahami kekurangan dan kelebihan yang ada dalam dirinya sendiri. 8. Kompetensi Dasar Sesudah mengikuti kegiatan hari ini diiharapkan siswa mampu memahami kekurangan dan kelebihan yang ada dalam dirinya sendiri untuk kehidupannya. 9. Indikator 1. Peserta didik memiliki pemahaman baru mengenai pemahaman kekurangan dan kelebihan yang ada dalam dirinya. 2. Peserta didik memiliki perasaan positif untuk mengenali kekurangan dan kelebihan diri. 10. Materi Memahami Kekurangan dan Kelebihan. 11. Metode Eksperiential Learning, Tanya-jawab, dan Sharing. 12. Waktu 2x45 menit. 13. Tempat SMP Kanisius Kalasan Yogyakarta 14. Media 2. Alat tulis dan handout 1. Kegiatan dan Langkah-langkah: Guru Pembimbing Siswa Waktu Pengantar: Pembimbing menjelaskan singkat mengenai memahami kekurangan dan kelebihan. Mendengarkan 5 menit 15. Prosedur 1. Pembukaan 2. Penyampaian materi mengenai memahami kelebihan dan kekurangan 3. Memberikan pengalaman memahami kelebihan dan kekurangan 4. Sharing dan tanya jawab 5. Refleksi 6. Menyimpukan seluruh materi dan kegiatan yang telah diberikan 7. Penutup 16. Penilaian Lisan maupun tertulis dengan melihat keaktifan siswa. 17. Rencana Tindak Lanjut Bagi siswa yang belum paham dengan kegiatan bimbingan ini akan diberikan bimbingan kelompok maupun layanan individual lebih lanjut. 18. Sumber Pustaka 1. http:www.jasapayet.comcara-mengetahui-kelemahan- dan-kelebihan-diri-sendiri.html 2. http:inspirasikecilku.blogspot.com201305mengenal- kekurangan-diri.html 2. Instruksi Guru Pembimbing Siswa Waktu Pembimbing memberikan pengantar dan menjelaskan mengenai memahami kekurangan dan kelebihan. Mendengarkan dan mengikuti kegiatan 10 menit 3. Kegiatan Guru Pembimbing Siswa Waktu Pada sesi ini guru pembimbing memberikan sebuah kegiatan outbound yang diikuti oleh seluruh siswa. Mendengarkan, mengikuti instruksi, guru pembimbing, dan mengikuti kegiatan. 60 menit 4. Pengumpulan Data Analisis Guru Pembimbing Siswa Waktu Pembimbing mengajukan pertanyaan-pertanyaan sebagai berikut: Siswa mengaitkan pengalaman dalam dirinya mengenai memahami kekurangan dan kelebihan mereka. Mendengarkan dengan baik. 5 menit 5. Refleksi Guru Pembimbing Siswa Waktu Pembimbing meminta siswa untuk menjawab dan menuliskan pada selembar kertas: Apa manfaat kegiatan pada hari ini? Menuliskan refleksi pada selembar kertas. 5 menit 6. Penutup Guru Pembimbing Siswa Waktu Pembimbing menyimpulkan kegiatan hari ini dan mengarahkan agar siswa lebih memahami kekurangan dan kelebihan mereka masing-masing. Mendengarkan dan mengikuti. 5 menit HANDOUT MEMAHAMI KEKURANGAN DAN KELEBIHAN

A. Cara Mengetahui Kekurangan dan Kelebihan