Jalankan aplikasi dengan menekan Ctrl+Enter. Maka suara akan terdengar dan

147

Bab X Aplikasi Kuis

Salah satu bentuk kompleksitas dari multimedia pembelajaran interaktif adalah adanya evaluasi. Evaluasi dapat digunakan sebagai salah satu indikator atau tolak ukur untuk menguji kefektifan penyampaian materi. Salah satu bentuk evaluasi yang umum ditemukan adalah kuis. Model kuis dengan soal yang acak dan jawaban acak menjadi sebuah daya tarik tersendiri dalam sebuah media pembelajaran. Akan tetapi para pemula pemrograman biasanya mengalami kesulitan dalam membuat sistem soal acak, jawaban acak dan sistem penilaian. Pada tutorial berikut ini akan dijelaskan secara sederhana tentang pembuatan kuis interaktif dengan sistem pengacakan soal, pengacakan jawaban dan sistem penilaian. Hasil akhir dari aplikasi ini dapat dikembangkan lebih lanjut menjadi sesuatu yang lebih kompleks semacam game Who Want to be Millionaire, Who has biggest brain dan sebagainya. Hasil akhir yang diharapkan kurang lebih sebagai berikut : Gambar 186. Rencana layout kuis Untuk membuat aplikasi kuis tersebut, perhatikan langkah-langkah berikut : 1. Buatlah sebuah file baru. Selanjutnya buatlah sebuah tampilan untuk aplikasi kuis meliputi background, beberapa static text sebagai pemanis tampilan, dan dynamic text untuk soal dan untuk score. Perhatikan gambar : Gambar 187. Pengaturan awal asset aplikasi kuis 2. Seleksi dynamic text untuk soal kemudian buka panel properties kemudian atur jenis huruf, matikan opsi selectable dan opsi line type menjadi multi line. Opsi multi line digunakan agar sebuah dynamic text mampu menampilkan beberapa baris teks. Selain itu anda harus menekan tombol embed untuk menyertakan file huruf ke dalam aplikasi, sehingga aplikasi dapat dijalankan di semua tempat tanpa mengalami distorsi huruf. Perhatikan gambar : Gambar 188. Pengaturan dynamic text 3. Untuk membuat tombol pilihan jawaban, buatlah sebuah Movieclip baru dengan memilih menu Insert New Symbol. Berikan nama “alternatif jawaban” dan registrasi point berada di tengah, lalu tekan OK. Selanjutnya buatlah 2 buah Layer, pada Layer 2 atas buatlah sebuah dynamic text untuk menampilkan jawaban. Klik dynamic text tersebut, buka panel properties dan tambahkan instance name jawaban_txt. Pada Layer 1 bawah buatlah sebuah background berupa kotak.