Kerangka Konseptual Pengaruh sistem shariah governace terhadap kualitas tata kelola perbankan syariah (studi pada bank umum syariah dan unit usaha syariah Indonesia Tahun 2013)

75 Sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Tujuannya adalah untuk mendapatkan sampel representatif sesuai dengan kriteria yang ditentukan. Sampel yang dipilih oleh peneliti adalah perusahaan perbankan syariah baik itu, Bank Umum Syariah BUS maupun Unit Usaha Syariah UUS yang menyajikan data yang dibutuhkan dalam penelitian ini yaitu data mengenai pelaporan Self Assesment Good Corporate Governance GCG dan data laporan keuangan tahunan perusahaan. Pertimbangan dalam pemilihan sampel pada umumnya disesuaikan dengan tujuan atau masalah penelitian. Adapun kriteria yang digunakan dalam pemilihan sampel sebagai berikut: a. Perusahaan merupakan Bank Umum Syariah BUS dan Unit Usaha Syariah UUS berdasarkan statistk perbankan syariah yang dipublikasikan Bank Indonesia per-Desember 2013.. b. Menerbitkan serta mempublikasikan laporan keuangan dan laporan Self Assesment Good Corporate Governance GCG selama tahun 2013. c. Data tersedia lengkap data mengenai Self Aassesment Good Corporate Governance perusahaan maupun data untuk kinerja keuangan perbankan syariah. Tabel di bawah ini menyajikan proses seleksi sampel berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan dalam penelitian ini. Berdasarkan tabel 4.1 dapat diketahui bahwa statistik perbankan 76 syariah yang dipublikasikan Bank Indonesia per-Desember 2013 terlihat bahwa jumlah Bank Umum Syariah BUS ada 12 bank dan Unit Usaha Syariah UUS ada 21 bank, sehingga total keseluruhan 33 bank. Berikut tabel yang menyajikan proses sampel berdasarkan kriteri yang telah ditetapkan penelitian. Tabel 4.1 Proses Seleksi Sampel No. Kriteria Melanggar Kriteria Jumlah Sampel Total Sampel BUS UUS 1. Perusahaan merupakan Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah berdasarkan statistik perbankan syariah yang dipublikasikan Bank Indonesia per- Desember 2013 - 12 21 33 2 Data tersedia lengkap data mengenai Corporate Governance perusahaan maupun data untuk kinerja keuangan perbankan syariah. - 12 21 33 Jumlah sampel yang memenuhi kriteria - - - 33 Tahun Pengamatan - - - 1 Jumlah Total Sampel - - - 33