Pengembalian Perpanjangan dan pemberian sanksi

74

4.2.3.3 Pengembalian

Kategori yang kedua yang diperoleh dari transkip wawancara ke-3 informan adalah pengembalian. Adapun proses pengembalian bahan pustaka yang dipinjam oleh pengguna perpustakaan STTII Medan adalah buku diserahkan kepada pustakawan petugaas sirkulasi, pustakawan akan memeriksa buku dan mencatat tanggal pengembalian buku. Berikut pendapat informan 3 I 3 mengenai pengembalian 1. Buku diserahkan kepada pustakawanpetugas sirkulasi 2. Pustakawan akan memeriksa buku dan mencatat tanggal pengembalian buku. 3. Petugas akan membubuhkan tanda tangan sebagai tanda bahwa buku telah dikembalikan. 4. Jika buku terlambat dikembalikan maka akan dikenakan sanksi.

4.2.3.4 Perpanjangan dan pemberian sanksi

Kategori yang kedua yang diperoleh dari transkip wawancara ke-3 informan adalah perpanjangan dan pemberian sanksi. Lama jangka peminjaman adalah 3 hari dan dapat diperpanjang waktu peminjaman selama 3 hari. Perpanjangan waktu peminjaman hanya dapat dilakukan 1 kali. Perpanjangan dilakukan dengan cara membawa buku kepada petugas perpustakaan satu hari sebelum masa peminjamannya berakhir. Pemberian sanksi diberikan kepada pengguna yang melanggar peraturan yang sudah ditetapkan. Pelanggaran yang sering dilakukan pengguna perpustakaan STTII Medan adalah keterlambatan mengembalikan buku, yang dikenakan sanksi sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan. Berikut ini pendapat informan mengenai pemberian sanksi: I 3 : Perpustakaan STTII Medan memberikan sanksi berupa pembayaran denda bila buku terlambat dikembalikan ke perpustakaan sebesar Rp.1000 S1 pagi dan Rp.1500 S2 untuk 1 buku . I 2 : Pemberian sanksi berupa denda sebesar Rp. 1.00 S1 pagi dan Rp.1500 S2 untuk 1 buku. I 1 : Sanski untuk keterlambatan pengembalian bahan pustaka sebesar Rp.1000 S1 pagi dan Rp.1500 S2 untuk 1 buku. Universitas Sumatera Utara 75 Dari pendapat di atas yang dikemukan perpustakaan STTII Medan memberikan sanksi kepada pengguna perpustakaan bila buku terlambat dikembalikan.

4.2.3.4 Pelayanan Referensi