Tolak Peluru Tolak Peluru Gaya O’Brien

yang tertua, yang telah dilakukan oleh manusia sejak zaman purba sampai dewasa ini. Bahkan boleh dikatakan sejak adanya manusia dimuka bumi ini atletik sudah ada, karena gerakan-gerakannya yang terdapat dalam cabang olahraga atletik, seperti berjalan, berlari, melompat, dan melempar adalah gerakan yang dilakukan oleh manusia di dalam kehidupannya sehari-hari Syaifuddin, Aip.1992:1.

2.1.2 Tolak Peluru

Salah satu nomor yang dilombakan dalam nomor lempar adalah tolak peluru. Tolak Peluru adalah suatu bentuk gerakan menolak atau mendorong suatu alat yang bundar dengan berat tertentu yang terbuat dari logam peluru yang dilakukan dari bahu dengan satu tangan untuk mencapai jarak sejauh-jauhnya Syaifuddin, Aip. 1992:144. Tolak peluru adalah gerakan menolakkan peluru dengan menggunakan satu lengan, dimana teknik gerakannya terdiri dari lima bagian, yaitu: 1 persiapan awalan, 2 awalan, 3 tolakan, 4 lepasnya peluru, dan 5 gerak lanjutan atau memelihara keseimbangan Basuki, Sunaryo. 1979:130. Khusus untuk teknik dasar persiapan awalan dan awalan dibedakan dalam dua gaya, yaitu: gaya Ortodoks atau gaya menyamping dan gaya O’Brien atau gaya membelakang Basuki, Sunaryo. 1979:132.

2.1.3 Tolak Peluru Gaya O’Brien

Dalam penelitian ini gaya yang digunakan subyek pada saat melakukan tes kemampuan tolak peluru adalah gaya O’Brien. Thompson, Peter J.L. 1993:33-34 mengatakan ada dua azas praktekpelaksanaan yang digunakan khusus dalam lari, lompat, dan lempar dimana atlet berkepentingan untuk menciptakan kekuatan optimal dan kecepatan power: 1 gunakan semua persendian yang dapat digunakan, 2 gunakan setiap sendi secara berurutan. Kekuatangaya dari tiap persendian harus dikombinasikan untuk menghasilkan efekpengaruh yang maksimal. Hal ini yang terbaik dilakukan bila semua sendi yang dapat digunakan, ini akan membantu memperoleh kecepatan tinggi atau percepatan dari suatu gerakan. Pada tolak peluru, lutut, pinggang, bahu, siku, pergelangan tangan, dan sendi jari-jari tangan, semua harus digunakan untuk menggunakan kekuatan paling besar pada peluru. Bila beberapa persendian digunakan dalam melakukan suatu skill, maka urutan penggunaan dan ketepatan waktunya adalah penting. Azas ini menunjukkan pada kita kapan sendi itu digunakan. Gerakan itu dimulai dengan bekerjanya grup-grup otot besar dan terus bergerak secara progresif melalui otot- otot kecil, jadi dari otot besar menuju otot-otot kecil. Pola gerak ini menghasilkan kekuatan optimal dan gerakan mengalir terus menerus. Gerakan mengalir terus menerus ini menghasilkan suatu pengumpulan kekuatan. Kekuatan ini digerakkan oleh satu bagian badan terbentuk oleh kekuatan dari sendi-sendi berikutnya. Dalam tolak peluru yang tepat, gerakan pinggul dimulai pada saat pelurusan tungkai memperlambatnya. Gerakan bahu dimulai pada saat putaran pinggang memperlambat dan seterusnya. Kecepatan lepasnya alatpeluru tergantung pada kecepatan bagian terakhir badan pada saat lepas. Urutan gerakan yang benar dan ketepatan waktu memungkinkan si atletpelontar mencapai kecepatan maksimal lepasnya peluru. Secara lebih rinci teknik dasar tolak peluru gaya O’Brien dapat diuraikan sebagai berikut:

a. Persiapan Awalan

Dokumen yang terkait

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

APRESIASI IBU RUMAH TANGGA TERHADAP TAYANGAN CERIWIS DI TRANS TV (Studi Pada Ibu Rumah Tangga RW 6 Kelurahan Lemah Putro Sidoarjo)

8 209 2

KEBIJAKAN BADAN PENGENDALIAN DAMPAK LINGKUNGAN DAERAH (BAPEDALDA) KOTA JAMBI DALAM UPAYA PENERTIBAN PEMBUANGAN LIMBAH PABRIK KARET

110 657 2

ANALISIS PROSPEKTIF SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PT MUSTIKA RATU Tbk

273 1263 22

PENERIMAAN ATLET SILAT TENTANG ADEGAN PENCAK SILAT INDONESIA PADA FILM THE RAID REDEMPTION (STUDI RESEPSI PADA IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA MALANG)

43 322 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENGARUH PENGGUNAAN BLACKBERRY MESSENGER TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU MAHASISWA DALAM INTERAKSI SOSIAL (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Angkatan 2008 Universitas Muhammadiyah Malang)

127 505 26

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK PARTAI POLITIK PADA PEMILIHAN KEPALA DAERAH TAHUN 2012 DI KOTA BATU (Studi Kasus Tim Pemenangan Pemilu Eddy Rumpoko-Punjul Santoso)

119 459 25