Kegiatan Pem asaran yang telah Dilakukan PT Sinar Sosro.

46 1. Memasang iklan produk Country Choice di beberapa media cetak. 2. Memberikan promosi potongan harga dan promosi gratis produk untuk pembelian selanjutnya. Contoh : promosi di minisuperhypermart, pembelian ukuran satu liter mendapat produk ukuran 250 ml. 3. Melakukan kerja sama dengan pertamina, dalam program Beli BBK Pertamina Raih Kesegaran Country Choice ini merupakan apresiasi yang tinggi dari Pertamina terhadap para pelanggannya yang selama ini setia menggunakan BBK Pertamina. Dimana untuk para pelanggan yang membeli BBK pertamina pertamax, pertamax plus, pertamax dex senilai tertentu akan mendapatkan satu country choice ukuran satu liter. 4. Ikut serta dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah-sekolah, seperti menjadi sponsor dalam acara olahraga atau seni. Kegiatan pemasaran yang dilakukan perusahaan dinilai kurang intensif, karena perusahaan masih berfokus pada promosi produk utama yaitu teh botol sosro. Hal ini menyebabkan masih kurangnya pengetahuan konsumen akan produk country choice dan brand image produk dinilai masih rendah. 47

VI. HASIL DAN PEMBAHASAN 6.1. Karakteristik Konsumen

Country Choice Sari Buah Jeruk Kuesioner yang disebarkan kepada para responden yang merupakan konsumen Country Choice Sari Buah Jeruk pada Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik dari konsumen produk Country Choice Sari Buah Jeruk yang ada di Kota Bogor. Karakteristik tersebut antara lain:

1. Jenis Kelamin

Berdasarkan hasil survei menyatakan bahwa responden sebagian besar 64 persen adalah wanita dan 36 persen adalah pria. Hal ini disebabkan oleh sebagian besar konsumen produk Country Choice yang berjenis kelamin pria lebih sering menghabiskan waktunya dengan pekerjaannya dikantor dan jarang datang ke pusat perbelanjaan. Secara lebih jelas dapat dilihat pada Tabel 13. Tabel 13. Sebaran Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Persentase 1 Laki-laki 36 2 Perempuan 64 Jumlah 100 2.Usia Berdasarkan hasil kuesioner yang telah disebarkan kepada responden bahwa responden yang merupakan konsumen dari produk Country Choice Sari Buah Jeruk ,usia konsumen yang paling dominan berkisar antara 25-34 tahun sebanyak 32 32 persen. Diurutan kedua, usia konsumen kurang dari 25 tahun sebanyak 29 29 persen , selanjutnya diurutan ketiga adalah berkisar antara usia 35-44 tahun sebanyak 24 24 persen. Untuk konsumen usia 45-54 tahun yang mengkonsumsi Country Choice hanya sebanyak 8 8persen, dan usia diatas 54 tahun hanya sebanyak 7 7 persen. Hal ini dikarenakan konsumen yang melakukan pembelian produk Country Choice Sari Buah Jeruk di Bogor telah menikah serta bekerja dan pembelian yang dilakukan bertujuan untuk memenuhi 48 kebutuhan asupan vitamin keluarga. Hal ini juga dapat dibuktikan dengan melihat karakteristik responden berdasarkan jumlah anggota keluarga yang dimilikinya. Pada tabel 14 dapat dilihat sebaran responden berdasarkan usia. Tabel 14. Sebaran Responden Sari buah Jeruk Country Choice berdasarkan Usia. No Usia tahun Persentase 1 25 29 2 25-34 32 3 35-44 24 4 45-54 8 5 54 tahun 7 Total 100

3. Jumlah Anggota Keluarga

Berdasarkan hasil penyebaran kuesioner yang dilakukan oleh peneliti menyatakan bahwa responden yang merupakan konsumen dari produk Country Choice Sari Buah Jeruk di kota Bogor, memiliki jumlah anggota keluarga terbesar yaitu 3-4 orang sebanyak 55 responden 55 persen. Hal ini dimungkinkan sebagian besar konsumen merupakan keluarga besar dikarenakan mayoritas responden telah berusia 25-34. Sebanyak 33 responden konsumen 33 persen memiliki anggota keluarga 1-2 orang. Kemudian sebanyak 9 9 persen konsumen Country Choice Sari Buah Jeruk telah memiliki anggota keluarga sebanyak 5-6 orang, dan sebanyak 3 3 persen konsumen yang memiliki anggota keluarga sebanyak 7-8 orang. Pada Tabel 15 dapat dilihat secara lebih jelas mengenai jumlah anggota keluarga yang dimiliki oleh konsumen Country Choice Sari Buah Jeruk.