Analisa Data Survei Perokok dan Kondisi Kesehatan Perokok Di Wilayah Rural (Desa Cilebut Barat Kabupaten Bogor) dan Urban (Kelurahan Kalibata Kota Jakarta Selatan) Tahun 2015

Atas, 124 orang dengan pendidikan D1-D3, 357 orang sarjana dan 46 orang pasca sarjana. Mata pencaharian penduduk di Desa Cilebut Barat Kabupaten Bogor adalah 447 orang PNS, 55 TNIPolri, 1215 Swasta, 1.141 orang wiraswasta, 218 petani, 135 tukang, 166 orang buruh tani, 51 orang pensiun, 21 orang peternak, 164 orang jasa, 27 orang pengrajin, 64 orang pekerja seni dan 5000 orang pekerjaan lainnya.

2. Kelurahan Kalibata Kota Administratif Jakarta Selatan

Kelurahan Kalibata Kota Administratif Jakarta Selatan merupakan salah satu kelurahan di Kecamatan Pancoran, Kota Administrasi Jakarta Selatan dengan luas wilayah Kelurahan Kalibata Kota Administratif Jakarta Selatan adalah 228,60 Ha yang berbatasan dengan : a. Sebelah utara: Kelurahan Duren Tiga b. Sebelah timur: Kelurahan Rawajati c. Sebelah selatan: Kelurahan Pejaten Timur d. Sebelah barat: Kelurahan Bangka Jumlah penduduk di Kelurahan Kalibata Kota Administratif Jakarta Selatan berjumlah 47.85 orang dengan jumlah penduduk yang berjenis kelamin laki-laki 24.232 orang dan perempuan 23.651 orang. Jumlah penduduk berdasarkan umur yakni 0-14 tahun 11.014 orang, 15- 64 tahun 36.139 orang dan ≥65 tahun 519 orang. Mata pencaharian penduduk di Kelurahan Kalibata Kota Administratif Jakarta Selatan yakni PNS 1228 orang, TNI 938 orang, swasta 4034 orang, pensiun 361 orang, pedagang 427 orang, tukang 32 orang, buruh 2.017 orang, wiraswasta 3.077 orang dan lain-lain 7.106 orang.

B. Proporsi dan Distribusi Perokok di Wilayah Rural Dan Urban Tahun

2015 Berikut adalah tabel 5.1 dan 5.2 mengenai distibusi perokok di rural dan urban. Tabel 5.1 Proporsi Perokok Saat Ini di Wilayah Rural Dan Urban Tahun 2015 Perokok Rural Urban n N Perokok 47 17,09 74 24,83 Bukan Perokok 228 82,91 224 75,17 Total 275 100 298 100 Tabel 5.1 menunjukkan bahwa perokok di wilayah urban lebih banyak 24,83 dibandingkan dengan rural 17,09. Tabel 5.2 Distribusi Perokok Saat Ini dan Dahulu di Wilayah Rural dan Urban Tahun 2015 Perokok Rural Urban n n Perokok Tiap Hari 39 14,18 66 22,15 Perokok Kadang-kadang 8 2,91 8 2,68 Pernah Merokok 35 12,73 37 12,42 Tidak Pernah Merokok 193 70,18 187 62,75 Total 275 100 298 100 Dari tabel 5.2 dapat diketahui bahwa perokok tiap hari di daerah rural cenderung lebih sedikit daripada di daerah urban. Hal ini dapat dilihat dari jumlah perokok tiap hari di daerah rural sebesar 14,18 lebih sedikit daripada di daerah urban 22,15. Sedangkan, untuk perokok kadang- kadang jumlah perokok di rural lebih banyak 2,91 dibandingkan dengan perokok urban 2,68.

C. Distribusi Perokok Menurut Karakteristik Orang di Wilayah Rural

dan Urban Tahun 2015 Distribusi perokok menurut orang akan dijelaskan berdasarkan karakteristik perokok seperti umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, jumlah rokok, metode berhenti rokok, anggaran pembelian rokok dan Age initiation. Berikut adalah tabel 5.3- 5.6 yang menjelaskan distribusi perokok menurut karakteristik orang.