Sampel Populasi dan Sampel .1. Populasi

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional yang menekankan pada proses pengambilan data variabel independen dan dependen yang hanya satu kali pada waktu yang sama.

3.2 Lokasi dan waktu penelitian

Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Pusat H.Adam Malik Medan, yang beralamat di Jalan Bunga Lau Medan. Pelaksanaan penelitian dimulai pada bulan Juni sd Juli 2014. 3.3 Populasi dan Sampel 3.3.1. Populasi Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian dengan karakteristik tertentu yang akan diteliti Alimul, 2003. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah pasien HIVAIDS yang dirawat di RSUP.H.Adam Malik Medan. Populasi penelitian ini adalah semua pasien HIVAIDS sebanyak 120 orang selama 3 bulan terakhir.

3.3.2. Sampel

Sampel adalah sebagian dari jumlah populasi yang akan diteliti yang dapat ditentukan melalui metode sampling, sedangkan metode sampling adalah Universitas Sumatera Utara cara mendeteksi porsi dari populasi penelitian untuk menentukan sampel penelitian yang dapat mewakili populasi yang ada Nursalam, 2008. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling yaitu dengan cara memilih sampel diantara populasi berdasarkan kriteria yang dikehendaki peneliti sesuai dengan tujuan dan masalah penelitian, sehingga sampel tersebut dapat mewakili karakteristik populasi yang telah diketahui sebelumnya Sugioyono, 2004. Kriteria inklusi sampel penelitian adalah: 1. Pasien HIVAIDS yang bersedia menjadi responden. 2. Berusia 18 tahun 3. Dapat membaca dan menulis Kriteria eksklusi adalah : 1. Pasien HIVAIDS yang tidak bersedia menjadi responden 2. Mengalami ketidak nyamanan fisik yang memberat seperti nyeri, pusing atau lainnya sehingga tidak memungkinkan untuk responden melanjutkan penelitian. 3. Tidak dapat membaca dan menulis. Untuk besar sampel karena pada penelitian ini jumlah populasi tidak diketahui secara pasti, maka ditentukan dengan rumus estimasi proporsi dengan presisi mutlak yaitu sebagai berikut : Z 2 1 - α P 1-P 2 n = d 2 Keterangan : n = jumlah sampel Universitas Sumatera Utara Z 2 1 - α = standar error dari rata-rata sesuai derajat 2 kepercayaan yang diinginkan. P = proporsi kualitas hidup buruk pada pasien HIVAIDS berdasarkan penelitian Douaihy, 2001 sebesar 62,6 0,6 d = presisi mutlak 10 0,1 Ariawan, 1998 Selanjutnya, oleh karena pada penelitian kesehatan derajat kepercayaan yang umum digunakan adalah 95, maka nilai Z 2 1 ditentukan 1,96. Maka, nilai –nilai tersebut dapat dimasukkan ke dalam rumus sebagai berikut : 1,96 2 .0,6 1-0,6 n = = 92,19 = 92 0,1 2 3.4 Metode Pengumpulan Data 3.4.1. Data Primer