Gambar 8. Karakteristik Unit Kerja Responden
4.3.3.  Posisi Responden
PT X Tbk Unit Bisnis bogor membagi posisi jabatan menjadi 6 posisi jabatan,  yaitu  posisi  di  tingkat manajer, asisten manajer, officer 1, officer  2,
officer 3 dan terakhir staff. Berdasarkan Gambar 9 dapat dilihat, dimana dari masing-masing posisi ini manajer terdiri dari 4 persen, asisten manajer terdiri
dari  14  persen,  officer  2  sebanyak  26  persen,  officer  3  sebanyak  46  persen dan  staff  sebanyak  10  persen.  Jumlah  karyawan  pada  tiap  posisi  tergantung
dari kebutuhan perusahaan. Berdasarkan Gambar 9 sebagian besar karyawan berada  pada  posisi  officer  3,  hal  ini  terjadi  karena  pada  saat  ini  PT  X  Tbk
Unit  Bisnis  Bogor  membutuhkan  lebih  banyak  karyawan  yang  berada  pada posisi  officer  3  dalam  melaksanakan  tugas  operasional  perusahaan.  Sebaran
posisi dari kelompok responden dapat terlihat pada Gambar 9.
Gambar 9. Karakteristik Posisi Responden
4.3.4.  Tingkat Pendidikan Responden
Responden  yang  memiliki  tingkat  pendidikan  SLTA  lebih  banyak daripada  responden  yang  memiliki  tingkat  pendidikan  S1.  Berdasarkan
Gambar 10, dapat dilihat responden dengan tingkat pendidikan SLTA sebesar 36  persen,  untuk  tingkat  pendidikan  S1  sebesar  33  persen.  Sedangkan,  pada
tingkat  pendidikan  Diploma  sebesar  28  persen  dan  S2  sebesar  3  persen, dimana  pada  PT  X  Tbk  Unit  Bisnis  Bogor  tidak  ada  satu  pun  tingkat
pendidikan  yang  berasal  dari  S3.  Berdasarkan  tingkat  pendidikan  responden pada  PT  X  Tbk  Unit  Bisnis  Bogor  sebagian  besar  berada  pada  kelompok
SLTA.  Dimana,  para  responden  yang  berada  pada  kelompok  SLTA merupakan karyawan yang memiliki masa kerja yang cukup lama lebih dari
15  tahun  yang  memulai  karirnya  dari  jabatan  yang  paling  rendah.  Dengan memiliki  masa  kerja  yang  lama  maka  dipengaruhi  oleh  adanya  kompetensi
yang  diasah  oleh  perusahaan.  Selain  itu,  posisi  karyawan  diperusahaan dipengaruhi oleh kinerja mereka terhadap perusahaan.
Gambar 10. Karakteristik Tingkat Pendidikan Responden
4.3.5.  Usia Responden