Tahap Perencanaan Alternatif Progream atau Kegiatan Tahap Pelaksanaan Implementation

1. Perubahan Sosial

Perubahan sosial dapat dibayangkan sebagai perubahan yang terjadi di dalam atau mencakup sistem sosial. Lebih tepatnya, terdapat perbedaan antara keadaan sistem tertentu dalam jangka waktu yang berlainan. Untuk itu, konsep dasar mengenai perubahan sosial menyangkut 3 hal, yaitu:  Studi mengenai perbedaan, maksudnya bahwa untuk dapat melakukan studi perubahan sosial, kita harus melihat adanya perbedaan ataupun perubahan kondisi objek yang menjadi fokus studi.  Studi harus dilakukan pada waktu yang berbeda, maksudnya studi perubahan harus di lihat dalam konteks yang berbeda, dengan kata lain kita harus melibatkan studi komparatif dalam dimensi waktu yang berbeda.  Pengamatan pada sistem sosial yang sama, maksudnya objek yang menjadi fokus studi komparasi tersebut haruslah objek yang sama. 27 Sekitar tahun 1971, lebih sedikit orang laki-laki yang bersikap negatif terhadap wanita yang bekerja di berbagai jenis pekerjaan. Apakah itu suatu perubahan? Beberapa orang mengatakan “Yaa” ; sementara itu menganut paham feminisme mungkin akan mengatakan sebenarnya tidak ada perubahan karena sikap laki-laki tidak mencerminkan kesempatan kerja yang diperoleh wanita di pasar tenaga kerja. Lalu apa yang kita artikan dengan perubahan sosial itu? Kebanyakan definisi membicarakan perubahan dalam arti yang sangat luas. Wilbert Moore misalnya, 27 Nanang Martono, Sosiologi Perubahan Sosial Depok: PT Rajagrafindo Persada, 2012, h. 2-3 mendefinisikan perubahan sosial sebagai “perubahan penting dari struktur sosial”, dan yang di maksud dengan struktur sosial adalah “pola-pola perilaku dan interaksi sosial”. Moore memasukan ke dalam definisi perubahan sosial sebagai ekspresi mengenai Struktur seperti Norma, nilai dan fenomena Kultural. 28 a. Pengertian Perubahan Sosial Adapun definisi-definisi perubahan sosial yang di kemukakan oleh beberapa tokoh: Tabel 2 Definisi Perubahan Sosial Menurut Para Ahli No. Tokoh Definisi 1. Munandar Perubahan sosial sebagai perubahan yang terjadi dalam struktur dan fungsi dari bentuk-bentuk masyarakat. 2. Selo Sumardjan dan Soelaiman Sumardji Perubahan sosial meliputi segala perubahan- perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan di dalam suatu masyarakat yang mempengaruhi sistem sosialnya, termasuk didalamnya nilai-nilai, sikap dan pola perilaku diantara kelompok-kelompok didalam masyarakat. 3. Kingsley Perubahan sosial ialah perubahan-perubahan yang terjadi dalam struktur dan fungsi masyarakat 4. Mac Iver Perubahan sosial ialah perubahan yang terjadi dalam hubungan sosial atau sebagai perubahan terhadap keseimbangan 5. Gillin Perubahan sosial ialah suatu variasi cara-cara hidup yang telah di terima, baik karena perubahan-perubahan kondisi geografis, kebudayaan materil, komposisi penduduk, ideologi maupun karena adanya difusi ataupun 28 Robert H. Lauer, Perspektif tentang Perubahan Sosial Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2003, h. 4