Pembekalan PPL Bimbingan PPL Persiapan Belajar Mengajar

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TIM PPL 2016 SMP N 5 SLEMAN Alamat: Karangasem, Pandowoharjo, Sleman Pos. 55512 Yogyakarta Telp. 0274 7484737 20 10 Koperasi 11 Bimbingan Konseling BK 12 Ekstrakuliuler dan organisasi siswa OSIS 13 Fasilitas lainnya b. Observasi Pembbelajaran di kelas Observasi ini bertujuan untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman pendahuluan mengenai tugas guru khususnya tugas mengajar di kelas. Hasil observasi ini digunakan mahasiswa PPL untuk mempersiapkan kegiatan mengajar dikelas agar proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik. Observasi pembelajaran dilakukan secara individu sesuai dengan program studi masing-masing mahasiswa PPL dengan mengikuti guru pembimbing pada saat mengajar di kelas. Mahasiswa melakukan observasi pembelajaran IPA di kelas pada tanggal 11 Maret 2016 pukul 08.20-09.55 WIB dan kelas yang diobservasi adalah kelas VII B. Observasi pembelajaran di kelas dilakukan dengan melakukan pengamatan terhadap beberapa aspek, Hal-hal yang menjadi objek observasi ini adalah: 1 Aktivitas peserta didik di dalam dan di luar kelas. 2 Perangkat pembelajaran 3 Proses pembelajaran Selama proses pembelajaran mahasiswa mengamati bagaimana guru membuka pelajaran, menyampaikan materi, metode pembelajaran yang digunakan,teknik dan media yang digunakan dalam penyajian materi, penggunaan bahasa, gerak tubuh, penyampaian motivasi dan apersepsi, teknik diskusi, penggunaan waktu, teknik penguasaan kelas, media yang digunakan, teknik dan bentuk evaluasi, dan cara menutup pembelajaran . Selain itu mahasiswa juga melihat contoh Perangkat pembelajaran, meliputi Silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP, Program Tahunan dan Program Semester.

3. Pembekalan PPL

Pembekalan PPL dilaksanakan sebelum terjun ke lapangan sekolah. Pembekalan PPL merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh lembaga UNY untuk memberikan pengarahan kepada calon mahasiswa PPL dalam melaksanakan PPL. Kegiatan ini dilaksanakan di fakultas masing-masing. Mahasiswa mendapatkan pembekalan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TIM PPL 2016 SMP N 5 SLEMAN Alamat: Karangasem, Pandowoharjo, Sleman Pos. 55512 Yogyakarta Telp. 0274 7484737 21 Materi pembekalan PPL adalah persiapan dan pengarahan sebelum pengajaran mikro dimulai dan menjelang penyerahan ke sekolah. Dalam pembekalan tersebut mahasiswa mendapatkan beberapa pengarahan terkait kegiatan PPL yang akan dilaksanakan seperti membuat matriks kerja dan perumusan program kerja. Pembekalan PPL ini dibimbing oleh Drs. Eko Widodo.

4. Bimbingan PPL

Bimbingan PPL dilakukan oleh dosen pembimbing lapangan DPL masing-masing jurusan. Kegiatan bimbingan dilaksanakan di SMP Negeri 5 Sleman tempat pelaksanan PPL selama kegiatan PPL berjalan. Pembimbingan ini bertujuan untuk membantu kesulitanpermasalahan dalam pelaksanaan program PPL.

5. Persiapan Sebelum Mengajar

Persiapan sebelum mengajar yang dilakukan mahasiswa PPL yaitu mempersiapkan perangkat pembelajaran. Persiapan lainnya yaitu diskusi dengan rekan mahasiswa praktikan untuk bertukar pengalaman, saran, dan solusi. Selain dengan rekan mahasiswa sesama praktikan, diskusi juga dilakukan dengan guru pembimbing mata pelajaran. Hal ini dilakukan agar suasana dan kondisi pembelajaran di kelas dapat lebih efektif dan efisien dengan adanya saran dari guru pembimbing.

B. PELAKSANAAN

Sesuai dengan perencanaan , kegiatan PPL berlangsung dari tanggal 15 Juli 2016 hingga tanggal 16 September 2016. Karena pada tanggal 15 september, bertepatan dengan perayaan Hari Raya Idul Adha di SMPN 5 Sleman,sehingga mahasiswa menyesuaikan dengan kegiatan sekolah dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Penarikan PPL dilaksanakan pada hari jumat 16 September 2016 . Adapun kegiatan yang telah dilakukan selama PPL adalah sebagai berikut :

1. Persiapan Belajar Mengajar

Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, praktikan harus mempersiapkan perangkat pembelajaran sebelum pelaksanaan kegiatan belajar mengajar terutama mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP. Dalam menyusun RPP, praktikan mendapatkan bimbingan dari guru pembimbing dan dosen pembimbing lapangan PPL. Berikut komponen dalam RPP: UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TIM PPL 2016 SMP N 5 SLEMAN Alamat: Karangasem, Pandowoharjo, Sleman Pos. 55512 Yogyakarta Telp. 0274 7484737 22 a. Identitas sekolah yaitu nama satuan pendidikan; b. Identitas mata pelajaran atau temasubtema; c. Kelassemester; d. Materi pokok; e. Alokasi waktu ditentukan sesuai dengan keperluan untuk mencapai kd dan beban belajar dengan mempertimbangkan jumlah jam pelajaran yang tersedia dalam silabus dan kd yang harus dicapai; f. Standar kompetensi, kompetensi dasar dan indikator pencapaian kompetensi; g. Tujuan pembelajaran yang dirumuskan berdasarkan kd, dengan menggunakan kata kerja operasional yang dapat diamati dan diukur, yang mencakup sikap, pengetahuan, dan ketrampilan;dan karakter yang ingin di capai. h. Materi pembelajaran, memuat fakta, konsep, prinsip, dan prosedure yang relevan, dan ditulis dalam bentuk butir-butir sesuai dengan rumusan indikator ketercapaian kompetensi; i. Metode pembelajaran, digunakan oleh pendidik untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik mencapai kd yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik dan kd yang akan dicapai; j. Media pembelajaran, berupa alat bantu proses pembelajaran untuk menyampaikan materi pembelajaran; k. Sumber belajar, dapat berupa buku, media cetak dan alat elektronik, alam sekitar, atau sumber belajar lain yang relevan; l. Langkah-langkah pembelajaran dilakukan melalui tahapan 1 Pendahuluan yang meliputi mengecek kehadiran peserta didik, menyampaikan apersepsi dan tujuan pembelajaran, 2 Inti, yang mencakup kegiatan eksplorasi mengamati dan menanya, elaborasi mengumpulkan informasi, mengasosiasi, mengkomunikasikan dan konfirmasi, dilengkapi keterangan 5M. 3 Penutup memuat pemberian kesimpulan materi dan evaluasi pembelajaran. 4 Penilaian hasil pembelajaran a Bentuk b Teknik c Rubrik Pedoman penilian UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TIM PPL 2016 SMP N 5 SLEMAN Alamat: Karangasem, Pandowoharjo, Sleman Pos. 55512 Yogyakarta Telp. 0274 7484737 23

2. Pelaksanaan Praktik Mengajar