Hasil Penelitian yang Relevan

57 skor tes = 2,339 Mean P Rerata tingkat kesukaran semua butir soal dalam tes secara klasikal dihitung dengan cara mencari rata-rata proporsi peserta tes yang menjawab benar untuk semua butir soal dalam tes = 0,668 Mean Item Total Nilai rata-rata indeks daya pembeda dari semua soal dalam tes yang diperoleh dengan menghitung nilai rata-rata point biserial dari semua soal dalam tes = 0,353 Mean Biserial Nilai rata-rata indek daya pembeda yang diperoleh dengan menghitung nilai rata-rata korelasi biserial dari semua butir soal = 0,482 Pada penelitian ini, informasi statistik yang dibutuhkan adalah Alpha. Koefisien Aplha menunjukkan koefisien reliabilitas soal. Pada penelitian ini analisis butir soal menggunakan Iteman bertujuan mengetahui tingkat kesukaran, daya pembeda, efektivitas pengecoh, dan tingkat reliabilitas soal.

B. Hasil Penelitian yang Relevan

Penelitian yang relevan adalah penelitian yang telah dilakukan oleh orang lain di mana penelitian tersebut mendukung dan memberi gambaran mengenai penelitian ini. Terdapat empat penelitian yang relevan sebagai pendukung pada penelitian ini. Keempat penelitian terdahulu yang sesuai atau relevan dengan penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Nuswowati, Binadja, Soeprodjo, dan Ifada 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas butir soal Ulangan Akhir Sekolah UAS pada bidang studi Kimia. Analisis dilakukan berdasarkan validitas isi, reliabilitas, daya pembeda, tingkat kesukaran, serta tingkat pencapaian kompetensi siswa. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa soal pilihan ganda Ulangan Akhir Sekolah UAS bidang studi Kimia kelas X SMA Negeri 1 Pati tahun ajaran 20072008 memiliki 58 reliabilitas yang tinggi dengan koefisien reliabilitas 0,78. Diketahui bahwa dari 35 soal terdapat 30 soal valid, memiliki daya pembeda cukup, tingkat kesukaran belum proporsional. Nilai rata-rata ketuntasan sebesar 66,14. 2. Bagus 2011 melakukan penelitian untuk mengetahui kualitas butir soal tes ditinjau dari relevansi antara kisi-kisi, SK, KD, dan indikator mata pelajaran, validitas isi tes, validitas butir soal, reliabilitas tes, taraf kesukaran butir soal, daya beda butir soal, dan efektivitas pengecoh butir soal. Jenis penelitian ini adalahex-postpacto. Populasi penelitian ini adalah seluruh hasil tes suatu mata pelajaran berupa lembar jawaban siswa kelas VII dari 5SMPdi Kabupaten Gianyar. Sampel penelitian adalah 1000 sampel. Hasil penelitian menunjukkan relevansi antara SK, KD, dan indikator dengan butir soal dari 60 butir soal terdapat 56 93 butir soal relevan dan 4 butir soal 7 tidak relevan dengan indikator soal. Validitas isi sangat tinggi 0,933. Validitasdidapatkan 53 butir soal 88 valid dan 7 butir soal 8tidak valid. Reabilitasdidapatkan r 11 = 0,860. Taraf kesukaran adalah 23 butir soal kategori soal mudah, 62 butir sedang, dan 15 butir sukar. Daya beda, 82 diterima,daya beda kurang baik 13 dan yang buruk harus dibuang 34,5. Efektivitas pengecoh 85 memiliki pengecoh yang berfungsi dan 15 tidak berfungsi. 3. Darini, Martha, dan Artawan 2012. Penelitian ini bertujuan mengetahui kualitas tes sumatif Bahasa Indonesia kelas VIII SMPN 8 Denpasar. Jenis penelitian ini adalahkuantitatif. Metode pengumpulan data adalah 59 dokumentasi. Teknik analisis data adalah statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkanvaliditas isi diperoleh validitas yang bervariasi, reliabilitas tinggi. Daya pembeda ditemukan 1 soal daya pembeda sangat baik, 6 soal baik, 29 soal sedang, 13 soal kurang baik, dan 1 soaltidak baik. Tingkat kesukaran diperoleh 42 soal klasifikasi sedang, 8 soal mudah. Kemampuan pengecoh ditemukan 49 soal pengecohnya berfungsi dan 1 soal tidak berfungsi. 4. Rahayu, Purnomo, dan Sudikin 2012. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kesukaran dan daya pembeda UAS bentuk pilihan ganda mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA Negeri 5 Jember semester ganjil tahun pelajaran 20122013. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data yaitu dokumentasi dan wawancara. Penelitian ini menggunakan analisis data kualitatif yaitu menginterpretasikan data hasil perhitungan tingkat kesukaran dan daya pembeda soal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesukaran belum proporsional, sebanyak 22 soal tidak sesuai antara ranah kognitif yang ditetapkan oleh guru dengan ranah kognitif yang sebenarnya menurut taksonomi Bloom. Daya pembeda rendah. Sebanyak 19 soal belum mampu membedakan kemampuan antara siswa pandai dengan siswa kurang pandai. Berdasarkan uraian keempat hasil penelitian yang relevan dengan penelitian ini seperti yang diuraikan sebelumnya, dapat diketahui bahwa terdapat beberapa kesamaan dan perbedaan antara keempat hasil penelitian terdahulu dengan penelitian ini. 60 Persamaan terletak pada aspek analisis butir soal yaitu menganalisis validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh butir soal. Selain itu, terdapat pula beberapa persamaan dalam hal penentuan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik wawancara dan dokumentasi. Selain memiliki kesamaan, keempat penelitian terdahulu tersebut juga memiliki perbedaan dengan penelitian ini. Perbedaan empat hasil penelitian relevan dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti terletak pada lokasi dilakukannya penelitian. Pada empat hasil penelitian yang relevan melakukan penelitian di Sekolah Menengah Pertama SMP dan Sekolah Menengah Atas SMA yang terletak di berbagai daerah, sedangkan lokasi pada penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar SD dan terletak di Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Selain itu perbedaan juga terletak pada sampel penelitian. Sampel penelitian pada empat hasil penelitian yang relevan ini adalah siswa kelas VII dan VIII SMP, X SMA, dan 1000 lembar jawaban siswa.Sedangkan, sampel pada penelitian ini adalah 27 SD Negeri dan Swasta yang mengimplementasikan Kurikulum 2006 atau KTSP. Perbedaan juga terletak pada mata pelajaran yang akan dilakukan penelitian. Pada empat hasil penelitian yang relevan melakukan penelitian pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, Ekonomi, dan Kimia. Sementara itu, mata pelajaran yang akan diteliti pada penelitian ini adalah Ilmu Pengetahuan Alam IPA semester genap 2kelas V SD. Secara lebih ringkas gambaran hasil penelitian yang relevan dapat dilihat pada gambar 2.4 mengenai Literature Map berikut ini. Nuswowati, Binadja, Soeprodjo,Ifada. 2008. Validitas dan reliabilitas butir soal UAS bidang studi Kimia. Bagus. 2011. Analisis butir soal tes Ulangan Akhir Semester IPS terpadu buatan MGMP IPS Kabupaten Gianyar kelas VII semester I tahun pelajaran 20112012. Peneliti akan melakukan penelitian dengan judul: Analisis Butir Soal Pilihan Ganda Ulangan Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 20142015 Mata Pelajaran IPA Kelas V SD Di 61 Gambar 2.4Literature Map Hasil Penelitian yang Relevan

C. Kerangka Berpikir