Uji Normalitas Uji Linieritas

73 Keterangan: Mi = rata-rata ideal = ½ skor maksimum ideal + skor minimum ideal SDi = simpangan baku ideal = 1 6 skor maksumum ideal-skor minimum ideal

3.8.2 Uji Prasyarat Analisis

Penelitian ini merupakan penelitian ex post facto yang bertujuan mencari pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Analisi akhir yang akan digunakan adalah uji regresi. Gunawan 2015: 67 menyatakan bahwa pada analisis regresi, selain mempersyaratkan uji normalitas juga mempersyaratkan adanya uji yang lain. Uji yang lain yaitu uji linieritas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, serta uji autokorelasi. Penelitian ini menggunakan 4 uji prasyarat. Uji autokorelasi tidak digunakan karena data pada penelitian ini bukan data runtut waktu time series. Ghozali 2011: 110 menyatakan bahwa masalah autokorelasi sering ditemukan pada data runtut waktu karena „gangguan‟ pada seseorang individukelompok cenderung memengaruhi „gangguan‟ pada individukelompok yang sama pada periode berikutnya. Jadi uji prasyarat analisis penelitian ini yaitu uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Penjelasan tentang uji prasyarat analisis tersebut sebagai berikut.

3.8.2.1 Uji Normalitas

Analisis parametrik mempersyaratkan data berdistribusi normal. Jika data tidak normal maka tidak dapat menggunakan analisis parametrik. Analisis yang digunakan jika data tidak normal adalah analisis non parametrik. Uji normalitas data dimaksudkan untuk memperlihatkan bahwa data sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal. Uji normalitas dilaksanakan dengan menggunakan uji 74 Liliefors. Uji normalitas tersebut dilaksanakan dengan bantuan program Statistical Product and Service Solution SPSS versi 21. Menu yang digunakan yaitu Analyze – Descriptive Statistics - Eksplore – Ok Priyatno, 2010: 71. Pengambilan keputusan dilakukan dengan membaca nilai signifikansi tigavariabel penelitian. Terdapat dua kolom signifikansi pada tabel Test of Normality hasil Output uji normalitas. Dua kolom tersebut yaitu Kolmogorof- Smirnov dan shapiro-wilk. Nilai signifikansi yang digunakan adalah nilai pada kolom Kolmogorof-Smirnov. Hal tersebut dikarenakan jumlah data penelitian ini lebih dari 50 yaitu 127. Kriteria pengambilan keputuasan dilakukan dengan membandingkan nilai signifikansi dengan nilai alpha. Menurut Priyatno 2010: 73, jika signifikansi yang diperoleh 0,05, maka sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal. Jika nilai signifikansi kurang dari alpha 0,05 maka data tidak normal.

3.8.2.2 Uji Linieritas

Uji prasyarat analisis kedua adalah uji linieritas. Uji linieritas dilakukan untuk mengetahui hubungan antar dua variabel Priyatno 2010: 73. Uji linieritas menggunakan program SPSS Statistical Product and Service Solution versi 21. Langkah awal yang harus dilakukan adalah memasukan data pada SPSS. Data yang dimasukan ada 3 yaitu data kemampuan memahami bacaan, minat baca, dan perhatian orang tua. Menu yang digunakan pada SPSS Statistical Product and Service Solution versi 21 adalah Analyze – Compare Mean – Means. Kemudian variabel minat baca dan perhatian orang tua dimasukan ke kotak Independent List. Variabel kemampuan memahami bacaan dimasukan ke kotak Dependent List. 75 selanjutnya pilih Option –Test of Linierity-Continue-Ok. Hasil output akan memunculkan beberapa tabel. Tabel yang dibaca untuk pengambilan keputusan adalah ANOVA Table. Menurut Priyatno 2010: 76 pengambilan keputusan dengan cara membaca nilai signifikansi sig. pada baris Linearity. Jika nilai signifikansi kurang dari 0,05 sig. 0,05 maka terdapat hubungan linier. Nilai signifikansi yang dibaca ada dua. Pertama, nilai signifikansi pada ANOVA Table kemampuan memahami bacaan dengan minat baca. Kedua, nilai signifikansi pada ANOVA Table kemampuan memahami bacaan dengan perhatian orang tua.

3.8.2.3 Uji Multikolinearitas

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pemanfaatan Taman Bacaan Terhadap Peningkatan Minat Baca di Rumah Baca Lontung Samosir

15 154 103

ANALISIS PERAN GURU DALAM PEMBELAJARAN SENI MUSIK DI SEKOLAH DASAR SEKBIN III KECAMATAN BREBES KABUPATEN BREBES

5 53 360

PENGARUH MINAT BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS TINGGI Pengaruh Minat Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas Tinggi SD Negeri 01 Wonolopo Tahun Ajaran 2014/2015.

0 2 11

PENGARUH MINAT BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS TINGGI Pengaruh Minat Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas Tinggi SD Negeri 01 Wonolopo Tahun Ajaran 2014/2015.

0 2 16

MINAT BACA, KEMAMPUAN MEMAHAMI BACAAN, DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V SD NEGERI 02 KARANGTURI KECAMATAN GONDANGREJO KABUPATEN KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2007/2008.

0 0 10

Hubungan antara perhatian orang tua dengan prestasi belajar pada siswa kelas IV SD Negeri Gantang 1 Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang.

0 1 81

Minat Siswa Kelas IV, V, VI Terhadap Mata Pelajaran PENJASORKES di SD Negeri Dumeling 02 Kecamatan Brebes Kabupaten Brebes Tahun Pelajaran 2009/2010.

0 0 12

(ABSTRAK) PENGARUH KETERLIBATAN ORANG TUA DAN KEMAMPUAN EKONOMI KELUARGA TERHADAP MINAT BACA SISWA KELAS VIIID SMP NEGERI 1 BOJONG PEKALONGAN.

0 0 2

PENGARUH KETERLIBATAN ORANG TUA DAN KEMAMPUAN EKONOMI KELUARGA TERHADAP MINAT BACA SISWA KELAS VIIID SMP NEGERI 1 BOJONG PEKALONGAN.

0 0 115

Pengaruh Minat Baca terhadap Kemampuan Memahami Bacaan Peserta Didik Kelas IV SD Negeri Gunung Sari I Kecamatan Rappocini Kota Makassar - Repositori UIN Alauddin Makassar

0 0 102