Booklets dan pamphlets Media Cetak The Printed Word

Pendapat di atas menyatakan bahwa kekuatan dari surat kabar yaitu surat kabar dapat menjangkau daerah perkotaan, surat kabar sebagai referensi untuk memilih suatu barang, dan pesan yang bersifat visual. Dan kelemahannya yaitu surat kabar cepat basi, tidak punya manajemen redaksi dan tata letak yang baik, dan beberapa kelompok pasar tertentu tetap tidak dapat dilayani dengan baik

2.4.3.1.1.3 Booklets dan pamphlets

Booklets adalah isinya lebih tebal dan juga isinya dapat memberikan informasi secara detail tentang perusahaan atau organisasi. Menurut Wibowo 2000: 3 menyatakan bahwa: Booklets merupakan barang cetakan yang berisikan gambar dan tulisan lebih dominan yang berupa buku kecil setebal 10-25 halaman, dan paling banyak 50 halaman. Booklet ini dimaksudkan untuk mempengaruhi pengetahuan dan keterampilan sasaran tetapi pada tahapan menilai, mencoba dan menerapkan. Sedangkan menurut Arimurti 2008: 1 bahwa “Booklet merupakan salah satu media yang sering digunakan oleh suatu perusahaan atau lembaga untuk mempresentasikan tentang sebuah produk, profil, laporan, dsb”. Jadi, booklets adalah media cetakan berupa buku kecil setebal 10-25 atau 50 halaman paling banyak dan digunakan oleh perusahaan untuk mempengaruhi pengetahuan dan keterampilan, mempresentasikan tentang sebuah produk, profil, dan laporan. Pamphlet disebut juga dengan surat sebaran. Pamflet adalah salah satu media komunikasi atau publisitas yang berupa selebaran. Selebaran ini dapat pula berbentuk lipatan. Menurut Yusup 2009: 443 bahwa “Pamflet yaitu sejenis media cetak yang biasanya memuat berita atau informasi lain yang perlu diketahui oleh masyarakat tentang keadaan seseorang atau badan yang menerbitkan selebaran ini”. Pendapat lain tentang pamphlet dikemukakan oleh Wibowo 2000: 3 bahwa: Pamflet atau selebaran yaitu barang cetakan yang berupa se-lebar kertas bergambar atau bertulisan yang dibagi-bagikan oleh penyuluh secara langsung kepada sasarannya, disebarkan ke jalan raya atau disebarkan dari Universitas Sumatera Utara udara melalui pesawat terbang atau helikopter. Alat peraga seperti ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran dan minat sasarannya meskipun demikian, jika berisi informasi yang lebih lengkap dapat dimanfaatkan oleh sasaran pada tahapan menilai dan mencoba. Kedua pendapat di atas menyatakan pamflet merupakan media cetak berupa se-lebar kertas bergambar atau bertulisan memuat berita untuk diketahui oleh masyarakat dan dimanfaatkan oleh sasaran pada tahapan menilai dan mencoba.

2.4.3.1.1.4 Pedoman